06 Januari 2013 | 07:22 wib
PKB Lirik Any Yudhoyono Sebagai Capres
Quote:
JAKARTA, suaramerdeka.com - Usai melirik Rhoma Irama sebagai salah satu calon presiden Indonesia 2014, salah satu tokoh lain kembali dibidik Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Tokoh lain itu tidak lain adalah Ibu Negara Ani Yudhoyono.
PKB berpendapat, istri Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu cocok menjadi calon presiden alternatif. “Salah satu pembicaraan intensif yang paling serius di tubuh PKB adalah pencalonan Ani Yudhoyono sebagai capres. Atensi internal partai terhadap Ibu Ani sangat tinggi,” kata Wasekjen PKB Faisol Riza.
Diakui PKB Ani Yudhoyono diakui PKB mempunyai tingkat popularitas yang lebih rendah. Namun partai pimpinan Muhaimin Iskandar itu menilai integritas Ani Yudhoyono sangat baik, apabila dibandingkan dengan kandidat calon presiden lain yang saat ini mengemuka seperti Prabowo Subianto, Megawati Soekarnoputri, dan Jusuf Kalla.
“Kami anggap beliau paling punya kriteria bagus – relatif tidak punya masalah korupsi dan pelanggaran HAM. Ia juga bukan figur yang biasa-biasa saja, melainkan sebagai Ibu Negara yang punya banyak kegiatan sosial dan teruji kemampuannya,” kata Faisol.
PKB berpandangan, bila diusung sebagai capres 2014, Ani punya kans cukup tinggi karena berdasarkan pemilu dan pilkada akhir-akhir ini, tingkat keterpilihan perempuan cukup tinggi. “Calon kepala daerah di beberapa provinsi dan kabupaten dimenangi oleh perempuan. PKB juga mencoba mengusung Khofifah sebagai cagub Jawa Timur. Ini waktu yang bagus untuk perempuan,” ujar Faisol.
Bila PKB mengusung Ani, Faisol yakin barisan basis massa perempuan PKB yang kebanyakan terdiri dari kalangan Nahdlatul Ulama, akan mendukung pencalonan itu. “Kami yakin perempuan NU akan solid menjadi penyokong utama Ibu Ani sebagai capres,” ujarnya.
Untuk mewujudkan harapan tersebut, PKB akan mengajak Ani melakukan safari ke basis massa PKB dalam waktu dekat. “Satu-dua bulan ke depan, kami akan coba ajak Bu Ani blusukan ke kantong-kantong PKB untuk bertemu dengan konstituen PKB,” kata Faisol.
( vvn / CN26 )
sumber
Maap jangan disundul lagi ya ternyata dah ada yang ngepost beritanya 
Quote:
Wah gawaaattt bisa-bisa ada yang patah hati gara-gara berita ini
Alasannya:
1. PKB sudah memberi harapan kepada Roma sebagai pendukung capres, dimana-mana orang jatuh cinta kalo sudah diberi harapan trus dibuang gitu aja pasti rasanya sakiiiitttt 
2. Ani yang menjadi alasan kenapa Roma nyapres bakal jadi pesaingnya kalo beneran kejadian

