Kaskus

News

agoengfunkAvatar border
TS
agoengfunk
Bioskop keliling untuk Perkuat Karakter bangsa
Bioskop keliling untuk Perkuat Karakter bangsa


Jakarta, Sigmanews- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) meluncurkan bioskop keliling atau mobile cinema sebagai salah satu upaya memperkuat karakter bangsa melalui film. Bioskop Keliling adalah mobil yang dilengkapi dengan proyektor film seluloid, dimana penggunaan film seluloid ini memiliki beberapa kelebihan, lebih tahan goncangan dan tahan air hujan dibandingkan proyektor digital.
Peluncuran dilakukan di halaman kantor Kemdikbud Senayan Jakarta, Jumat (28/12), oleh Mendikbud Mohammad Nuh .
Menurut Mendikbud ada empat hal yang menjadi latar belakang mengapa Bioskop Keliling penting sebagai bagian dari layanan pendidikan dan kebudayaan.

Tidak semua anak-anak didik maupun masyarakat Indonesia dapat menikmati produk-produk yang berupa film, dimana film-film tersebut sudah terseleksi baik dari sisi nilai maupun sinematografi
Seiring dengan bergabungnya Ditjen Kebudayaan ke dalam Kementerian Pendidikan Nasional, menjadi tugas Kemdikbud untuk mengembangkan perfilman di Indonesia.
Bioskop Keliling dapat diintegrasikan dengan TV Edukasi yang telah dimiliki Kemdikbud. TV Edukasi yang selama ini jangkauannya masih terbatas, dapat ditingkatkan dengan adanya Bioskop Keliling tersebut, karena Bioskop Keliling juga akan menyiarkan tayangan TV Edukasi.
Bioskop Keliling ini dapat dimanfaatkan sebagai sarana mengkomunikasikan kebijakan pendidikan dan kebudayaan kepada masyarakat

SUMBER
0
2K
36
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan