Kaskus

News

23rivalAvatar border
TS
23rival
Dianggap Hama Gajah di Riau Terus Dibunuh!!
Dianggap Hama Gajah di Riau Terus Dibunuh!!

Kasus pembunuhan gajah sumatra (elephas maximus sumatranus) sepanjang 2012 meningkat menjadi 15 dari lima gajah pada 2011.

Kematian hewan langka berbadan tambun itu sebagian besar akibat diracun karena dianggap sebagai hama yang merusak tanaman perkebunan.

"Kasus kematian gajah itu disebabkan oleh pembunuhan untuk mengambil gading dan caling (semacam gading yang dimiliki gajah betina). Konflik terbuka akibat adanya anggapan gajah sebagai hama yang merusak tanaman kelapa sawit warga," kata Juru Bicara World Wide Fund for Nature (WWF) Riau Syamsidar di Pekanbaru, Kamis (27/12).

Berdasarkan catatan WWF, kasus pembunuhan gajah sepanjang 2012 di antaranya terjadi pada 6 dan 8 Maret dengan ditemukannya tiga kerangka gajah jantan di Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan, Riau. Kemudian temuan satu kerangka gajah jantan pada 4 Mei di Kecamatan Ukui, Kabupaten Pelalawan.

Lalu pada 31 Mei ditemukan satu gajah mati, juga di Kecamatan Ukui, Kabupaten Pelalawan. Kemudian pada 13 Mei satu gajah jantan muda ditemukan mati di Koto Tengah, Kabupaten Rokan Hulu. Pada 19 Juni ditemukan lagi satu gajah jantan mati di Kecamatan Pinggir,Kabupaten Bengkalis.

Syamsidar mengungkapkan, pada 19 Juli ditemukan pula satu gajah mati di Kecamatan Tapung Hilir, Kabupaten Kampar. Kemudian pada 11 Oktober ditemukan satu gajah jantan yang mati di Kecamatan Ukui, Kabupaten Pelalawan. Lalu pada 10 November dan pertengahan November ditemukan ditemukan masing-masing satu gajah mati di koridor PT RAPP Sektor Baserah dan di Kecamatan Ukui, Kabupaten Pelalawan.

"Terakhir, tiga gajah betina dari Taman Nasional Tesso Nilo ditemukan mati akibat diracun pada November" ungkapnya. (RK/OL-01)

Sumber
0
1.1K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan