CintaEmaxAvatar border
TS
CintaEmax
10 FILM PALING LARIS* DI TAHUN 2012**
10 FILM PALING LARIS* DI TAHUN 2012**


1. THE AVENGERS

Budget : $220.000.000
Gross : $1,511.800.000

Film terlaris ditahun 2012 adalah THE AVENGERS. Tidak sia-sia MARVEL membuat 5 film superhero terpisah sebagai ”persiapan" memunculkan The Earth Mightiest Heroes ke bioskop. Kisah assembling The Avengers dimulai sejak film Iron Man dengan kemunculan tokoh Nick Fury, lalu kemudian berturut-turut The Incredible Hulk, Iron Man 2, Thor , Captain America, akhirnya muncullah THE AVENGERS. Kesuksesan THE AVENGERS memang sudah diantisipasi sejak lama. Kredit pantas diberikan kepada sang sutradara, Josh Whedon yang berhasil menampilkan film yang berisi kumpulan superhero ini. Dengan perencanaan yang matang dan cerita yang lumayan berisi plus pembagian "jatah tampil" semua karakter penting yang berimbang, membuat penantian dan harapan penonton selama bertahun-tahun (setelah cuman dapet spoiler di tiap akhir film MARVEL) akhirnya terpenuhi. Sekuel sudah direncanakan tayang pada summer 2015 dengan KRONOS sebagai Villain utama. Konon akibat kesuksesan THE AVENGERS, tetangga sebelah (baca : DC COMIC) sedang bersiap membuat PSSI tandingan, ups, maksud gw film tandingan, JUSTICE LEAGUE OF AMERICA yang direncanakan akan tayang juga pada 2015. Namun banyak yg menyangsikan proyek ini akan sesukses THE AVENGERS, mengingat cuman BATMAN (versi C. Nolan) aja film DC yang sukses, sementara SUPERMAN (versi B. singer), CATWOMAN, GREEN LATERN cuman bisa numpang lewat.

2. THE DARK KNIGHT RISES

Budget : $250 million
Gross : $1,081.000.000

Akhir dari trilogi The caped Crusader versi C. Nolan berada di posisi 2. Bahkan jika saja tidak ada kasus penembakan di bioskop oleh psyco yg merasa dirinya sebagai Joker (sehingga menyebabkan beberapa gala premiere dibatalkan serta banyaknya penonton mengembalikan tiket yg sudah dipesan & penonton yang lainpun takut pergi ke bioskop), bisa saja TDKR yang menjadi film terlaris di dunia, bukan THE AVENGERS. Banyak yang bilang, kualitas The Dark Knight Rises ada sedikit dibawah The Dark Knight (2008) yang temponya bagai roller coaster tiap 20 menit sekali. Meskipun begitu, akhir saga kisah BATMAN ini (setidaknya versi Nolan) patut mendapat acungan dua jempol. Meskipun dikisahkan BATMAN asli (Bruce Wayne) pensiun, bukan berarti cerita berhenti sampai disitu. Bisa saja studio membuat reboot dengan menampilkan Joseph Gordon-Levitt sebagai BATMAN baru, atau membuat spin-off sebagai Robin.

3. SKYFALL

Budget : $200 million
Gross : $951.100.000

Film agen rahasia berkode 007 yang ke 23 serta menandai 50 tahun usia film Bond sejak lirisnya Dr. No di tahun 1962. Dianggap sebagai film Bond yang paling bagus diantara film-film Bond yang lainnya. Bond diceritakan harus menyelamatkan boss sekaligus "ibu angkat"nya, M dari mantan anggota MI-6 yang menyimpan dendam pribadi kepada M. Penampilan Daniel Craig yang makin kinclong sebagai "BadAs* Bond", Javier Bardiem yg sukses memerankan penjahat yang bengis tapi agak sedikit "uncomfortable" sama sisi seksualitasnya, plus penggambaran M yg berbeda dari film Bond yang lain menjadi resep yang turut menyukseskan film ini. Dengan film ini Craig telah memerankan Bond sebanyak 3 kali, dan bila tidak ada halangan berarti, ada kemungkinan dia memecahkan rekor penampilan sebagai Bond terbanyak yang hingga saat ini masih dipegang Roger Moore (7 kali).

4. Ice Age: Continental Drift

Budget : $95 million
Gross : $875.000.000

Sebenarnya tidak ada hal baru dari film petualangan tiga sekawan pra sejarah Manny, Diego dan Sid (yang kali ini harus berurusan dengan para perompak) dengan film Ice Age sebelumnya. Manny tetap keras kepala, Diego masih jadi vegetarian, dan Sid seperti biasa, suka mengacau hingga menimbulkan banyak masalah. Dan jangan lupa dengan Scrat (minus Scratte) yang masih terobsesi samaacorn. Satu2 yang hal positif adalah banyaknya tokoh baru yang membuat cerita cukup berwarna. Hanya saja, karakter-karakter baru ini justru membuat karakter-karater lama jadi agak sedikit terpinggirkan. Ellie, Crash dan Eddie seolah-olah hanya jadi tempelan aja. Namun dengan cerita sederhana plus adegan2 yang mudah dicerna, menjadikan film ini cukup sukses.

5. The Twilight Saga: Breaking Dawn Part 2

Budget : $120 million
Gross : $778.300.000

Sejak sekuel The MATRIX yang sukses membuat 1 film panjang menjadi 2 atau 3 bagian/part/episode, makin banyak film yang mengambil langkah serupa. Tujuannya apa lagi kalo bukan uang yang lebih banyak lagi, gak peduli kalo sebenarnya pembagian itu justru akan sangat mengganggu atau tak berguna buat penonton. Contoh, gw yg gak pernah nonton The Twilight Saga: Breaking Dawn Part 1, bahkan gak ngerasa kehilangan "jejak" saat nonton The Twilight Saga: Breaking Dawn Part 2. Well, terlepas dari semua kehebohan itu (termasuk affair sang bintang utama cwe dengan sutradara film lain dibelakang bintang utama cwo), TWIHARDS gak akan peduli. Hasilnya, The Twilight Saga: Breaking Dawn Part 2 sukses nongkrong sebagai film tersukses nomor 5.

0
10.3K
79
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan