- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Becak Ramah Lingkungan Tenaga Surya


TS
r.c.t.i.o.k
Becak Ramah Lingkungan Tenaga Surya
Quote:
Di tengah sulitnya usaha pemerintah menambah kuota bahan bakar minyak bersubsidi, sejumlah siswa di SMK PGRI 2 Ponorogo, Jawa Timur, berinovasi untuk menghemat BBM dengan membuat becak tenaga surya. Meski menggunakan motor sebagai penggerak, becak ini ramah lingkungan karena tidak perlu bensin sebagai bahan bakar.
Becak tenaga surya buatan anak negeri ini diberi nama Cakra Hybrid. Kendaraan roda tiga ini mampu berjalan dengan kecepatan sekitar 40 kilometer per jam.
Lalu, bagaimana cara kerja becak ini? Caranya sangat sederhana.
Panel surya yang dipasang di bagian atap becak mengubah panas matahari menjadi listrik. Listrik yang dihasilkan inilah yang ditampung ke dalam aki yang menggerakkan dinamo, untuk kemudian menggerakkan roda becak.
Jika tidak ada sinar matahari, Cakra Hybrid ini bisa menggunakan tenaga listrik untuk mengisi ulang baterai. Apabila baterai diisi ulang secara penuh, becak ini bisa berjalan hingga 100 kilometer. Yang menarik, jika tenaga matahari tidak ada dan tenaga listrik sulit didapat, becak ini masih bisa berjalan dengan tenaga “nasi” alias dengan cara dikayuh seperti becak biasa.
Temuan SMK PGRI 2 Ponorogo ini mendapat sambutan positif dari Gubernur Jawa Timur. Ia bahkan menyatakan, tak menutup kemungkinan Cakra Hybrid akan diproduksi massal untuk membantu masyarakat miskin Jatim, sehingga mereka bisa memperoleh mata pencaharian lewat menarik becak tanpa terlalu pegal mengayuh.
Meski demikian, masih ada sedikit kekurangan dari becak ini. Antara lain, karena hanya mampu menyerap energi matahari 36 volt, Cakra Hybrid agak berat ketika melewati jalanan menanjak lebih dari 45 derajat.
Setelah semua kekurangan diperbaiki, rencananya, becak tenaga surya ini akan diproduksi secara massal dengan harga terjangkau. Selain bisa membantu pemerintah dalam mengurangi subsidi BBM, becak ini mampu menawarkan alternatif transportasi umum yang ramah lingkungan. Prestasi teman-teman SMK PGRI 2 Ponorogo ini patut depresiasi karena ikut membantu melestarikan bumi ini.
0
1.1K
5


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan