- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
[HOT PROPERTI NEWS ] Bangun Taman Hiburan di Jonggol, Bakrie Incar 3 Juta Pengunjung


TS
becto
[HOT PROPERTI NEWS ] Bangun Taman Hiburan di Jonggol, Bakrie Incar 3 Juta Pengunjung
![[HOT PROPERTI NEWS ] Bangun Taman Hiburan di Jonggol, Bakrie Incar 3 Juta Pengunjung](https://s.kaskus.id/images/2012/12/12/1396745_20121212065950.jpg)
Jakarta - PT Bukit Jonggol Asri (BJA), anak usaha PT Bakrieland Development Tbk (ELTY) bersama PT Sentul City Tbk (BKSL) serius menggarap kawasan mandiri baru, Sentul Nirwana. Fasilitas pendukung berupa taman bermain, Jungleland Adventure Theme Park siap beroprerasi awal 2013 dan diperkirakan menyedot 3 juta pengunjung per tahun.
Presiden Direktur ELTY Ambono Janurianto menerangkan Jungleland Adventure Theme Park dibangun lahan seluas 70 ha, dengan tahap awal 40 ha. Demi menggenjot pengunjung saat dibukanya taman bermain modern ini, manajemen menjanjikan tiket yang lebih murah dari Dunia Fantasi (Dufan), Ancol ataupun Trans Studio.
"Harapan 3 juta pengunjung per tahun akan hadir di Jungleland Adventure Theme Park. Ini diharapkan menjadi reccuring (pendapatan berkelanjutan kita," kata Ambono di Wisma Bakrie, Jalan HR Rasuna Said Jakarta, Rabu (12/12/2012).
"Price point kita di bawah Ancol dan Trans Studio. Kenapa? Karena kita ingin mendapatkan jumlah kunjungan lebih besar di dalam demografi kita (Sentul, Bogor)," tambahnya.
Tidak seperti Ancol Jakarta, yang profil pengunjungnya relatif memiliki pendapatan tinggi. Jungleland Adventure Theme Park membidik konsumen dengan kemampuan yang jauh lebih rendah.
Price point yang sama juga berlaku untuk The Jungle Water Park di dalam area Bogor Nirwana Residences, yang masih menetapkan harga tiket Rp 50.000.
Theme Park seluas 40 hektar ini terdiri dari 8 zona tematik yang akan menyediakan lebih dari 43 permainan modern (rides) diperuntukan bagi anak-anak, remaja, dewasa dan keluarga. Pembangunan tahap pertama Jungleland direncanakan selesai pada Desember 2012 dengan empat zona yaitu Carnival, Explora, Mysteria, dan Tropicalia serta Downtown. Jungleland Adventure Theme Park ada di sekitar Sentul dan Jonggol
Memang tidak banyak taman bermain baru di Indonesia. Yang paling terkenal tentu Taman Impian Jaya Ancol yang berada di Jakarta Utara. Di dalamnya terdapat Taman Pantai, Dufan, Ocean Dream Samudra, Atlantis, Pasar Seni, Sea World dan banyak wahana lainnya.
[url]http://finance.detik..com/read/2012/12/12/154146/2116678/1016/bangun-taman-hiburan-di-jonggol-bakrie-incar-3-juta-pengunjung?[/url]
COMMENT : SELAMAT BERBURU PROPERTI DI JONGGOL ( DIAMOND INVESTASI DI JONGGOL )
0
5.2K
50


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan