- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Bupati Aceng ''Ditawari'' Wanita-wanita Ini


TS
Red_Sky
Bupati Aceng ''Ditawari'' Wanita-wanita Ini
Quote:
Quote:

TEMPO.CO, Jakarta - Ribuan warga Kabupaten Garut, Jawa Barat, Senin, 10 Desember 2012, kembali turun ke jalan. Kali ini giliran kaum perempuan beraksi. Mereka menuntut Bupati Aceng untuk mundur dari jabatannya. Gelombang aksi ini telah dilakukan warga selama dua pekan terakhir.
Kelakukan Bupati Aceng HM Fikri yang kerap melakukan pernikahan siri menyulut amarah warga. Pernikahan siri Bupati Aceng terkuak setelah menceraikan Fany Octora, 18 tahun, lewat layanan pesan singkat. Perempuan belia asal Kecamatan Limbangan ini hanya dinikahi selama empat hari.
Para pengunjuk rasa, yang mayoritas perempuan paruh baya ini, rata-rata menggenakan pakaian serba putih. Mereka kebanyakan berasal dari peserta pengajian majelis taklim yang tersebar di setiap masjid di perkotaan.
Ibu-ibu ini juga tak lupa membawa sejumlah poster kecaman di antaranya "Lebih baik mundur secara terhormat dari pada diusir", "Hubungan sex jangan dengan anak di bawah umur", "Bapak Aceng anu ganteng nyanggakeun kelompok awewe Garut bilih teu acan cekap. Bade sabaraha poeeun?" (Bapak Aceng yang tampan, ini kelompok perempuan Garut kalau merasa tidak cukup. Mau berapa hari)?"
Bahkan, dalam orasinya, mereka juga mengingatkan agar para orang tua untuk mengawasi anak perempuannya dengan ketat. "Awas anak perempuan ibu-ibu, jangan sampai jadi korban Aceng yang selanjutnya," ujar salah seorang orator di atas truk.
Panitia unjuk rasa, Elva Noviani, menyatakan perbuatan Bupati Aceng dianggap telah melecehkan kaum perempuan. Bahkan, Aceng pun dianggap telah melanggar Undang-Undang Perkimpoian. Karena itu, mereka meminta aparat penegak hukum mengusut tuntas perbuatan Bupati Aceng.
Perbuatan yang dianggap sebagai bentuk pelanggaran di antaranya mempersunting perempuan d ibawah umur, yakni Fany Octora dan memalsukan kartu tanda penduduk saat menikahi Shinta Larasati, 22 tahun, janda beranak satu asal Kabupaten Karawang. Lihat: Nikahi Shinta, Identitas Aceng Hanya Pas Foto?
"Kami minta polisi jangan takut. Kami para perempuan ada di belakang Anda, Pak Polisi," ujarnya. Menurut dia, aksi ini juga merupakan puncak kekesalan kaum perempuan. Apalagi, pada Desember ini sejumlah hari penting perempuan diperingati, seperti Hari Ibu dan Hari Perempuan.
DPRD Garut sudah memulai proses pemakzulan Aceng dengan membentuk panitia khusus. Meskipun begitu, Aceng menolak mundur.
Quote:
Quote:
nah tuh...disuruh milih ayo pa aceng dipilih dipilih 

0
6.1K
Kutip
43
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan