- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Gaya Uji Nyali Jokowi & Dede Yusuf di Jembatan Reyot Srengseng Sawah


TS
odeadmaster
Gaya Uji Nyali Jokowi & Dede Yusuf di Jembatan Reyot Srengseng Sawah

Jakarta - Jembatan nan mengenaskan di Srengseng Sawah, Jakarta Selatan, mencuri perhatian Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) dan Cagub Jawa Barat Dede Yusuf. Mereka ternyata sama-sama ngeri menjajal jembatan tua itu. Yuk intip gaya keduanya!
Dua tokoh ini punya perhatian yang sama atas keluhan warga DKI Jakarta dan Depok, Jawa Barat, yang menggunakan fasilitas jembatan tersebut untuk beraktivitas.
Jokowi (51) dan Dede Yusuf (46) yang sama-sama hobi blusukan ini turun tangan meninjau kondisi jembatan yang berada di perbatasan DKI Jakarta dan Jawa Barat itu.
Jokowi memenuhi janjinya untuk menyambangi jembatan di Srengseng Sawah pada Sabtu 8 Desember 2012 sekitar pukul 11.15 WIB.
"Jembatan apa ini?" kata eks Wali Kota Solo itu.
"Ini perbatasan antara Srengseng Sawah dan Kelapa Dua, Pak," jawab Ketua RT.
Ia langsung uji nyali menjajal jembatan sepanjang 100 meter dan lebar 120 cm yang menghubungkan Jakarta-Depok itu.
"Jangan diikuti ya," pesan Jokowi kepada warga yang berkerumun.
Pria asli Solo itu melangkah perlahan sendirian melintasi jembatan yang berada sekitar 7 meter dari atas Kali Ciliwung.
"Pak hati-hati..jangan lari nanti roboh!" teriak warga cemas.
Jokowi terlihat berhati-hati melangkah di atas jembatan yang terlihat bergoyang-goyang.
"Wah kalau begini, ngeri saya," kata Jokowi dengan mimik serius setibanya di ujung jembatan.
Eks Wali Kota Solo ini meminta agar jembatan tersebut segera diperbaiki. "Ini harus segera diperbaiki ya. Anak-anak jangan disuruh main lari-lari di sini," ujar suami Iriana ini.
Meski ngeri, Jokowi justru menjajal jembatan itu sekali lagi. Saat berada di tengah jembatan, tiba-tiba hujan deras mengguyur. Jokowi kehujanan dan bajunya basah. Si ajudan dengan sigap membawa payung untuk Jokowi.
Hujan tidak menghentikan niat Jokowi melintasi jembatan. Ia tetap melanjutkan langkahnya sambil berpayung ria.
Tak lupa, Jokowi juga memberikan sumbangan bagi perbaikan jembatan itu.
Selang sehari kemudian, calon Gubernur Jawa Barat Dede Yusuf datang meninjau jembatan serupa pada Minggu kemarin.
Dede yang mengenakan kaos warna merah lengan panjang itu berjalan menyusuri jembatan. Dia berjalan sendiri beberapa meter, lalu diikuti oleh beberapa warga di belakangnya.
"Mengerikan kalau lewat di atas jembatan, berayun. Saya belum pernah tahu sebelumnya ada jembatan seperti ini," sebut mantan aktor yang beken dengan nama Jojo ini, setelah mencoba meniti jembatan.
"Perlu kita bicarakan dengan Pemprov Jakarta, karena ini jadi akses warga kedua provinsi," imbuh suami dari Sendy Ramania Wurandani.
Dede terlihat menguji kekuatan jembatan yang dibangun sejak 30 tahun silam itu. Ia seakan melawan ketakutannya dan melongok-longok dan berjongkok di sekitar jembatan yang penuh lubang dan memberikan saran-saran bagi perbaikan jembatan kepada beberapa warga sekitar yang mengikuti langkahnya.
Pria bernama lengkap Yusuf Macan Effendi ini juga sedikit melonjak-lonjak di jembatan bambu itu. Seperti Jokowi, Dede juga memberikan sumbangan untuk perbaikan jembatan darurat tersebut.
Sumber : Detik
Diubah oleh odeadmaster 10-12-2012 07:58
0
2K
14


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan