- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Logika Hidayat(PKS) dipertanyakan Alimin(PAN)


TS
asephawari
Logika Hidayat(PKS) dipertanyakan Alimin(PAN)
Alimin: Hidayat Nur Wahid tak usah urusi PAN
Anggota Komisi VII DPR Alimin Abdullah membantah PAN ingin keluar dari Sekretariat Gabungan (Setgab). Politikus PAN ini menegaskan, partainya akan tetap di Setgab sampai Pemilu 2014.
Bantahan Alimin ini menanggapi pernyataan Ketua Fraksi PKS Hidayat Nur Wahid. Hidayat sebelumnya mengungkapkan jika PAN ingin keluar dari Setgab karena suaranya sering tak didengar.
Menurut Alimin, pernyataan Hidayat tidak bisa dipertanggungjawabkan. "Apa urusannya dengan dia (Hidayat), mana dia tahu apa yang terjadi di PAN. Kalau kita sakit perut yang tahu ya kita masa orang lain bilang kita sakit, gimana logikanya," ujar Alimin ketika dihubungi merdeka.com, Jumat (23/11).
Anggota Badan Kehormatan (BK) DPR ini juga mengatakan, saat ini hubungan PAN dengan partai koalisi baik-baik saja. "Bagaimana bisa di dengar kan yang tahu itu PAN sendiri bagaimana dia tahu, gimana cara berpikirnya, apa itu bisa di dengar dan percaya," katanya.
Dia juga membantah, isu keretakan yang terjadi di Setgab dikarenakan laporan Sekretaris Kabinet (Seskab) Dipo Alam ke KPK terkait kongkalikong kementerian dengan DPR. "Apalagi retak gara-gara Dipo, siapa itu Dipo, kecil itu kalau buat retak-retak gara-gara Dipo," tuturnya.
Untuk itu dia menyarankan agar PKS mengurusi rumah tangganya sendiri dibanding memberi informasi tentang partai lain. "Pokoknya Hidayat itu kan PKS ya harusnya bicara keretakan PKS ada enggak, bukan bicara soal yang lain apalagi soal PAN," ujarnya.
[has]
Sumber
Anggota Komisi VII DPR Alimin Abdullah membantah PAN ingin keluar dari Sekretariat Gabungan (Setgab). Politikus PAN ini menegaskan, partainya akan tetap di Setgab sampai Pemilu 2014.
Bantahan Alimin ini menanggapi pernyataan Ketua Fraksi PKS Hidayat Nur Wahid. Hidayat sebelumnya mengungkapkan jika PAN ingin keluar dari Setgab karena suaranya sering tak didengar.
Menurut Alimin, pernyataan Hidayat tidak bisa dipertanggungjawabkan. "Apa urusannya dengan dia (Hidayat), mana dia tahu apa yang terjadi di PAN. Kalau kita sakit perut yang tahu ya kita masa orang lain bilang kita sakit, gimana logikanya," ujar Alimin ketika dihubungi merdeka.com, Jumat (23/11).
Anggota Badan Kehormatan (BK) DPR ini juga mengatakan, saat ini hubungan PAN dengan partai koalisi baik-baik saja. "Bagaimana bisa di dengar kan yang tahu itu PAN sendiri bagaimana dia tahu, gimana cara berpikirnya, apa itu bisa di dengar dan percaya," katanya.
Dia juga membantah, isu keretakan yang terjadi di Setgab dikarenakan laporan Sekretaris Kabinet (Seskab) Dipo Alam ke KPK terkait kongkalikong kementerian dengan DPR. "Apalagi retak gara-gara Dipo, siapa itu Dipo, kecil itu kalau buat retak-retak gara-gara Dipo," tuturnya.
Untuk itu dia menyarankan agar PKS mengurusi rumah tangganya sendiri dibanding memberi informasi tentang partai lain. "Pokoknya Hidayat itu kan PKS ya harusnya bicara keretakan PKS ada enggak, bukan bicara soal yang lain apalagi soal PAN," ujarnya.
[has]
Sumber
0
991
10


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan