- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Jangan Sembarangan Perawatan Di Salon


TS
AdanW
Jangan Sembarangan Perawatan Di Salon

Wanita dan salon, keduanya tak bisa dipisahkan. Namun mulai sekarang waspadai salon. Pepatah beauty is pain sepertinya benar. Namun, rela jadi sakit hanya karena masalah perawatan tubuh?
Sebelum melangkah kaki ke salon, coba pertimbangkan bahaya yang tersembunyi.
Pewarnaan bulu mata
Tak hanya rambut saja yang diwarnai, kini bulu mata pun juga ikut dicat. Pewarnaan bulu mata biasanya menggunakan pewarna kimia yang dapat memicu infeksi mata serius bahkan kebutaan.
Brazilian blowout
Untuk mendapatkan hasil rambut lurus dan halus, banyak wanita melakukan treatment Brazilian blowout. Sayangnya, produk ini mengandung formalin didalamnya yang dapat menyebabkan mata dan kulit memerah. Beberapa konsumen malah melaporkan efek samping rambut rontok, gatal-gatal serta kulit kepala melepuh.
Manikur dan pedikur
Hasil penelitian dari Columbia University's Department of Dermatology menunjukkan perawatan kecantikan kuku bisa memicu berbagai masalah kesehatan. Peralatan salon yang tidak bersih bisa menyebabkan penyakit kuku dan menyebarkan jamur yang dapat menyebabkan infeksi di kaki dan tangan. Dalam kasus ekstrim bisa menularkan infeksi serius, seperti hepatitis dan HIV.
Suntik botox
Meskipun prosedurnya relatif aman, suntik botox menyebabkan efek samping, seperti memar dan bengkak. Dosis suntikan yang salah juga bisa merusak wajah dan melumpuhkan otot wajah.
Tanning
Tren menggelapkan kulit atau tanning memang sedang digemari. Sayangnya, tak banyak yang tahu kalau tanning meningkatkan risiko jenis kanker kulit mematikan, yaitu melanoma
Quote:
0
738
1


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan