- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Untuk Cegah Suap, PSSI Gandeng Perusahaan Inggris


TS
kerennamaku
Untuk Cegah Suap, PSSI Gandeng Perusahaan Inggris
Mungkin ga ya, jurus baru PSSI ini dapat "mencegah" suap yang sudah menjadi virus penyakit di Indonesia?

Sport Data Group memiliki reputasi dalam mencari dan mengumpulkan data terkait kasus-kasus ilegal di bidang olahraga.
Pengaturan skor, suap, dan perjudian dalam sepak bola menjadi perhatian khusus PSSI. Terlebih dengan kondisi sepak bola Indonesia selama ini. Karena itu, PSSI mengambil langkah terobosan untuk mencegah hal yang menjadi musuh perkembangan sepak bola nasional.
"Beberapa program PSSI memang banyak hambatan, terutama masalah transparansi organisasi dan praktik-praktik peninggalan masa lalu, seperti pengaturan pertandingan, suap, dan perjudian. Ini yang menyebabkan PSSI kesulitan untuk fokus," ujar sekjen PSSI Halim Mahfudz.
Untuk menghadapi masalah-masalah ini, PSSI bekerja sama dengan Sport Data Group yang berpusat di Inggris. Kerja sama Sport Data Group dengan PSSI ini merupakan yang pertama di Asia dalam bidang sepak bola.
Memiliki reputasi dan jaringan internasional menjadi alasan PSSI memilih perusahaan ini. Sport Data Group memiliki reputasi dalam mencari dan mengumpulkan data terkait kasus-kasus ilegal di bidang olahraga. Sport Data Group memiliki jaringan dan tenaga ahli di bidang ini.
Michael Pride yang mewakili Sport Data Group mengatakan, perusahaannya memang fokus pada masalah integritas olahraga. "Kami berusaha untuk memperbaiki integritas sepak bola Indonesia," kata Pride.
Selama ini, perusahaannya mengumpulkan data mengenai korupsi dalam bidang olahraga di dunia. Mereka bekerja atas permintaan federasi.
“Kami selama ini juga bekerja sama dengan FIFA. Kami juga memetakan jaringan yang menghancurkan sepak bola Indonesia,” ujar Pride.
Pride menambahkan, perusahaannya juga akan mengawasi kompetisi dalam tubuh PSSI. Halim mengatakan, PSSI memang bertekad untuk membangun atmosfer yang berbeda daripada masa lalunya.
Sumber : http://www.beritasatu.com/indonesia/...n-inggris.html

Sport Data Group memiliki reputasi dalam mencari dan mengumpulkan data terkait kasus-kasus ilegal di bidang olahraga.
Pengaturan skor, suap, dan perjudian dalam sepak bola menjadi perhatian khusus PSSI. Terlebih dengan kondisi sepak bola Indonesia selama ini. Karena itu, PSSI mengambil langkah terobosan untuk mencegah hal yang menjadi musuh perkembangan sepak bola nasional.
"Beberapa program PSSI memang banyak hambatan, terutama masalah transparansi organisasi dan praktik-praktik peninggalan masa lalu, seperti pengaturan pertandingan, suap, dan perjudian. Ini yang menyebabkan PSSI kesulitan untuk fokus," ujar sekjen PSSI Halim Mahfudz.
Untuk menghadapi masalah-masalah ini, PSSI bekerja sama dengan Sport Data Group yang berpusat di Inggris. Kerja sama Sport Data Group dengan PSSI ini merupakan yang pertama di Asia dalam bidang sepak bola.
Memiliki reputasi dan jaringan internasional menjadi alasan PSSI memilih perusahaan ini. Sport Data Group memiliki reputasi dalam mencari dan mengumpulkan data terkait kasus-kasus ilegal di bidang olahraga. Sport Data Group memiliki jaringan dan tenaga ahli di bidang ini.
Michael Pride yang mewakili Sport Data Group mengatakan, perusahaannya memang fokus pada masalah integritas olahraga. "Kami berusaha untuk memperbaiki integritas sepak bola Indonesia," kata Pride.
Selama ini, perusahaannya mengumpulkan data mengenai korupsi dalam bidang olahraga di dunia. Mereka bekerja atas permintaan federasi.
“Kami selama ini juga bekerja sama dengan FIFA. Kami juga memetakan jaringan yang menghancurkan sepak bola Indonesia,” ujar Pride.
Pride menambahkan, perusahaannya juga akan mengawasi kompetisi dalam tubuh PSSI. Halim mengatakan, PSSI memang bertekad untuk membangun atmosfer yang berbeda daripada masa lalunya.
Sumber : http://www.beritasatu.com/indonesia/...n-inggris.html
0
922
8


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan