Kaskus

News

masterfxindoAvatar border
TS
masterfxindo
Moody’s: Krisis Eropa mungkin kembali ke kondisi mengejutkan
Moody’s: Krisis Eropa mungkin kembali ke kondisi mengejutkan

Moody Investors Service Jumat mengatakan masa tenang yang dialami di Eropa dalam enam bulan terakhir akan berakhir tanpa kemajuan perubahan, berpotensi menyebabkan Spanyol dan Italia kehilangan akses pasar obligasi pada saat kebutuhan refinancing yang cukup besar.

Lembaga pemeringkat tersebut mengungkapkan bahwa perkembangan positif sejak musim panas telah meyakinkan investor bahwa penyelesaian krisis di zona mata uang bersama tersebut akan berlangsung di masa yang akan datang.

Tapi Moody`s mengatakan bahwa kemajuan apa yang perlu dilakukan untuk memberikan perbaikan - pertumbuhan ekonomi, mencapai konsolidasi utang pada tingkat nasional, dan perkembangan dalam reformasi mendasar institusional - telah melambat.

"Selama kita terus melihat kemajuan yang lambat, risiko bahwa kita kembali ke permasalahan yang terus mengejutkan kian meningkat," kata Alastair Wilson, kepala kredit di Eropa di Moody`s.

Ekstrimnya lagi, Moody`s mengatakan Spanyol dan Italia kemungkinan akan kehilangan akses pada investor swasta. Skenario utama Moody adalah bahwa Spanyol, Italia dan negara-negara Eropa lainnya tidak akan kehilangan akses dengan pasar swasta.
0
893
5
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan