- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Sinister Film Horor Ethan Hawke Dicekal Di Perancis


TS
inspekturvijai
Sinister Film Horor Ethan Hawke Dicekal Di Perancis

Baru saja akan ditayangkan di Perancis, ternyata film horor baru berjudul Sinister mendapat pencekalan dari pihak bioskop di Negara tersebut.
Dilaporkan lebih dari 40 bioskop menolak jika film tersebut ditayangkan di tempat mereka.
Pihak bioskop mengkhawatirkan bahwa filmnya akan bisa memicu kerusuhan. Namun bukan karena filmnya memuat unsur SARA ataupun kesadisan, melainkan tindakan para penggemar film horor saat menyaksikan filmnya.
Pencekalan ini bermula dari penayangan film horor Paranormal Activity 4 sepekan yang lalu. Saat ditayangkan di bioskop-bioskop perancis, film tersebut ternyata memancing kerusuhan ‘kecil’ dari para penggemar film horor saat menyaksikan filmnya.
Orang-orang yang diduga sebagai penggemar sejati film Paranormal Activity, melakukan tindakan tidak terpuji dengan mencuri dari toko makanan di bioskop, menganiaya kasir, dan bahkan yang paling parah dikabarkan ada orang yang sampai buang air kecil di kursi bioskop.
Hal ini membuat pihak bioskop menjadi trauma dan film horor lainnya yakni Sinister yang tayang setelah film Paranormal Activity 4 malah ikut terkena imbasnya.
Pihak Studio mengkhawatirkan kejadian yangs ama terulang lagi karena Sinister merupakan film yang diproduksi oleh orang yang sama yang membuat Paranormal Activity.
Walau dicekal, pihak Studio Wild Bunch sebagai Distributor film ini di Perancis mengatakan bahwa film nya masih kemungkinan akan ditayangkan jika banyak permintaan dari penonton. Hanya saja dengan sarat, tidak boleh lagi ada kerusuhan.
Penasaran bagaimana seram-nya film Sinister? Trailernya bisa Anda lihat dibawah ini ;

0
4.9K
42


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan