Kaskus

Story

Endless90Avatar border
TS
Endless90
Ketika Aku Harus Berlalu

Ketika aku harus berlalu,
menghentikan semua harapan yang pernah ada
mencukupkan kecewa ku dengan air mata
melengkapi keputus-asaan ku dengan kata menyerah
apakah aku salah dan aku akan menyesal nanti ?

Aku memang tidak terkemas sempurna,
tercipta tidak seperti yang kamu impikan
hadir di waktu yang tidak kamu nantikan
ada di saat yang tidak bersahabat
Bertahan di atas kekecewaan

Aku membiarkan semua itu berjalan alami
meskipun aku harus menukarnya dengan penuh kesakitan
itu semua tak menghentikan langkahku
untuk tetap menyayangimu
dan terus menjagamu sebaik mungkin

Aku tidak pernah meminta mu untuk menyayangi aku
seperti cara aku menyayangimu
seperti caraku bertahan untuk tetap disampingmu
karena aku yakin hanya aku yang bisa menyayangmu seperti ini
kamu tak akan pernah bisa

Dalam kecewa,
aku mencoba berpikir dan berkaca
apakah ini aku yang terlalu bodoh untukmu
Mengharap cinta yang tak mungkin ada
mengharap hati yang tak pernah ada untukku

Tetapi dalam kebodohan aku coba berpikir kembali,
kesabaran ku telah hilang sia - sia
berharap memilikimu
berharap menjagamu dan menjadi yang terbaik
meski cinta ini harus bertepuk sebelah tangan

Keadaan bersama kenyataan
nampaknya ingin mengatakan,
bahwa aku memang harus berlalu
dari cinta yang tidak mungkin ini
dan membiarkan ia dicintai oleh pecinta yang lebih baik dariku.



Aku menyerahkan dia kepada-Mu Tuhan untuk kau berikan kepada yang lebih baik dariku jika memang itu yang terbaik untuknya.



Thanks for Eve
Created by : ADI














0
2.2K
20
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan