- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Beli Mobil Bekas


TS
robertusdanan
Beli Mobil Bekas
Beli Mobil Bekas
Tips Beli Mobil Bekas...
Mobil yang sudah pernah tabrakan akan terlihat ada cacat pada bagian diatas tadi, kecuali dilakukan penggantian, bila demikian tidak menjadi soal. Periksa apakah warna mobil tersebut masih asli, dengan mengecek bagian pinggir karet pintu dan kaca. Kelengkapan surat kendaraan juga sangat perlu dan jangan diabaikan agar tidak menimbulkan masalah dengan aparat kepolisian.
Tips memilih mobil bekas (Seri Tips Beli Mobil Bekas)
A. Paling penting periksa body, chasis dan dek depan-belakang.
1. Pastikan belum pernah nabrak atau ditabrak
2. Body lempeng, nggak keropos (pintu-pintu periksa luar dalem)
3. Pintu gampang dibuka/ditutup
4. Nat/celah antar sambungan wajar alias nggak ada yang lari terlalu
lebar
5. Lisplang bawah kanan-kiri nggak keropos (ini penting)
6. Periksa Dek dari bawah jangan ada yang keropos, terutama yang posisi depan dimana jadi pegangan chasis atau posisi belakang yang mendekati mounting untuk arm roda belakang.
7. Dinding body yang ada diruang mesin/firewall juga jangan sampai
ada yang keropos atau pernah di las (ini penting)
8. Dudukan Shockbreaker pada ruang mesin dan bagasi juga jangan
keropos atau berubah bentuk atau pernah di las (ini penting)
B. Interior (Seri Tips Beli Mobil Bekas)
1. Dudukan/Rel Jok belum keropos dan mudah maju mundur
2. Power Window ditest empat-empatnya.
3. Setir dicoba puter-puter sedikit jangan ada speleng kalaupun ada
sedikit sekali
4. Mesin dinyalakan coba power steering, puter setir ke kanan dan
kekiri sampai habis dan perhatikan bunyi yang timbul (semestinya nggak ada bunyi)
5. Perhatikan saat kita muter setir RPM mesin akan turun sedikit.
6. Nyalakan AC, dan coba putaran blowernya nyala semua nggak ? dingin nggak ?
7. Perhatikan juga apakah body bergetar
8. Coba lampu sen, lampu besar, lampu jauh, hazard, wiper dan intermitten-nya semprotan air wiper, lampu dashboard, jam, RPM-meter, meter bensin, meter temperatur.
9. Cek pedal kopling, pedal rem, rem tangan dll.
10. Cek Electric mirror (kalo ada)
11. Cek Tape dan Radio kalo perlu.
12. Cek glove-box buka/ditutupnya gampang tidak?
13. Cek buka pintu dari dalam (empat-empatnya)
14. Setelah mesin agak panas (ditandai dengan berputarnya engine fan)
coba digas-gas mendadak apakah responsif dan coba tahan pada RPM 2000 dan perhatikan jarum RPM meter harus tenang di posisinya.
15. Coba jalankan mobil maju dan perhatikan setir tidak boleh menarik
ke satu sisi dan posisi setir lurus/ditengah.
16. Coba belok patah ke kanan dan kiri dan perhatikan bunyi yg timbul
pada as roda depan.
17. Coba rem dan kalo bisa tahan lebih dari 10 detik, pedal tidak boleh
turun, kalo turun berarti bocor.
18. Coba kopling dan coba juga 1/2 kopling, jangan sampai ada getaran.
Sorry Is long Post

Tips Beli Mobil Bekas...
Mobil yang sudah pernah tabrakan akan terlihat ada cacat pada bagian diatas tadi, kecuali dilakukan penggantian, bila demikian tidak menjadi soal. Periksa apakah warna mobil tersebut masih asli, dengan mengecek bagian pinggir karet pintu dan kaca. Kelengkapan surat kendaraan juga sangat perlu dan jangan diabaikan agar tidak menimbulkan masalah dengan aparat kepolisian.
Tips memilih mobil bekas (Seri Tips Beli Mobil Bekas)
A. Paling penting periksa body, chasis dan dek depan-belakang.
1. Pastikan belum pernah nabrak atau ditabrak
2. Body lempeng, nggak keropos (pintu-pintu periksa luar dalem)
3. Pintu gampang dibuka/ditutup
4. Nat/celah antar sambungan wajar alias nggak ada yang lari terlalu
lebar
5. Lisplang bawah kanan-kiri nggak keropos (ini penting)
6. Periksa Dek dari bawah jangan ada yang keropos, terutama yang posisi depan dimana jadi pegangan chasis atau posisi belakang yang mendekati mounting untuk arm roda belakang.
7. Dinding body yang ada diruang mesin/firewall juga jangan sampai
ada yang keropos atau pernah di las (ini penting)
8. Dudukan Shockbreaker pada ruang mesin dan bagasi juga jangan
keropos atau berubah bentuk atau pernah di las (ini penting)
B. Interior (Seri Tips Beli Mobil Bekas)
1. Dudukan/Rel Jok belum keropos dan mudah maju mundur
2. Power Window ditest empat-empatnya.
3. Setir dicoba puter-puter sedikit jangan ada speleng kalaupun ada
sedikit sekali
4. Mesin dinyalakan coba power steering, puter setir ke kanan dan
kekiri sampai habis dan perhatikan bunyi yang timbul (semestinya nggak ada bunyi)
5. Perhatikan saat kita muter setir RPM mesin akan turun sedikit.
6. Nyalakan AC, dan coba putaran blowernya nyala semua nggak ? dingin nggak ?
7. Perhatikan juga apakah body bergetar
8. Coba lampu sen, lampu besar, lampu jauh, hazard, wiper dan intermitten-nya semprotan air wiper, lampu dashboard, jam, RPM-meter, meter bensin, meter temperatur.
9. Cek pedal kopling, pedal rem, rem tangan dll.
10. Cek Electric mirror (kalo ada)
11. Cek Tape dan Radio kalo perlu.
12. Cek glove-box buka/ditutupnya gampang tidak?
13. Cek buka pintu dari dalam (empat-empatnya)
14. Setelah mesin agak panas (ditandai dengan berputarnya engine fan)
coba digas-gas mendadak apakah responsif dan coba tahan pada RPM 2000 dan perhatikan jarum RPM meter harus tenang di posisinya.
15. Coba jalankan mobil maju dan perhatikan setir tidak boleh menarik
ke satu sisi dan posisi setir lurus/ditengah.
16. Coba belok patah ke kanan dan kiri dan perhatikan bunyi yg timbul
pada as roda depan.
17. Coba rem dan kalo bisa tahan lebih dari 10 detik, pedal tidak boleh
turun, kalo turun berarti bocor.
18. Coba kopling dan coba juga 1/2 kopling, jangan sampai ada getaran.
Sorry Is long Post

0
971
1


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan