Kaskus

News

sahathutajuluboAvatar border
TS
sahathutajulubo
Personal Financial Report
Acap kali banyak terdengar rekan berkata:

Aduh... gimana bisa saving ini?!! Pengeluaran banyak sekali. Harga-harga naik terus.


Well, next time you hear that statement, say this:

That's your problem bro. Must be your own problem.


Hampir semua orang seharusnya bisa saving setiap bulan. Terutama untuk pekerja professional yang memiliki salary 2x dari Upah Minimum Regional (UMR) di kota tersebut.

Pasalnya, banyak orang tidak mendisiplinkan dirinya sendiri. Tidak merencanakan keuangan sendiri dan tidak mengevaluasi keuangan sendiri.

Salah satu hal yang bisa dilakukan adalah dengan membuat Rencana Keuangan Pribadi dan Laporan Keuangan Pribadi (atau keluarga), di awal dan akhir bulan.

Caranya sangat mudah, silahkan buka selembar excel sheet, atau kertas putih biasa, kemudian tuangkan hal-hal berikut:

Pendapatan
1. Pendapatan Tetap Rp.
2. Pendapatan tambahan Rp.
Total Pendapatan Rp.

Pengeluaran
1. Pengeluaran tetap (adalah pengeluaran yang tidak berubah setiap bulan)
- KP Rumah Rp.
- KP Mobil Rp.
- Bahan Bakar Rp.
- Listrik Rp.
Total Pengeluaran Tetap Rp.

(Berhenti sejenak di sini. Jika total pendapatan - total pengeluaran tetap anda < UMR, sebaiknya anda mengganti gaya hidup. Misalnya kabel TV, internet, pengeluaran pulsa, silahkan dieliminasi).

2. Pengeluaran Tidak Tetap
- Hanging Out Rp.
- Car Service Rp.
- Lunch Rp.
- Dinner Rp.
Total pengeluaran tidak tetap Rp.

Kemudian kurangi pendapatan dengan pengeluaran. Jika hasilnya negatif, maka anda harus mengganti Life Style anda. Kurangi dari hal-hal pengeluaran yang paling besar. Cara paling efektif untuk efisiensi adalah dengan memotong cost.

Contohnya saya, menghabiskan jutaan rupiah dengan mengendarai mobil untuk ke kantor. Pengeluaran dialokasikan untuk bahan bakar, uang toll, dan servis mobil. Beruntung, mobil sempat diservis beberapa waktu lalu, alhasil saya harus mengendarai motor ke tempat kerja. Alhasil, setelah menemukan jalur yang tepat, saya mampu menghemat jutaan rupiah dan menemukan pengeluaran bisa ditekan ke orde ratusan ribu rupiah. I can save more money.

Tips yang terakhir, jangan berhenti di perencanaan, tetapi selesaikan dengan evaluasi keuangan tiap akhir bulan. Yang kita butuhkan adalah evaluasi, baru kemudian kita buat perencanaan baru.

Tips tambahan: miliki tabungan likuid dengan jumlah 2x gaji (pendapatan tetap) anda. Untuk kepentingan emergency.

emoticon-I Love Indonesia (S)
0
713
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan