- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Kecelakaan Bus Mahasiswa Unika


TS
nkc17
Kecelakaan Bus Mahasiswa Unika
Quote:
Boyolali, detiknews - Bus PO Usaha Jaya yang membawa mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Katholik (Unika) Sugiyopranoto, Semarang, mengalami kecelakaan di Ampel, Boyolali, Minggu (11/11/2012) sore. Bus masuk tebing hingga mengalami kerusakan cukup parah. Tidak ada korban jiwa, tetapi sebagian penumpang mengalami luka ringan hingga berat dan beberapa diantaranya harus mendapat perawatan di rumah sakit.
Bus tersebut mengangkut mahasiswa Unika Sugiyopranoto yang hendak pulang ke Semarang setelah berkemah di Bumi Perkemahan Indraprasta, Desa Candisari, Ampel, Boyolali. Bus naas bernopol K 1538 AC tersebut melaju di urutan nomor tiga dari 11 bus rombongan. Namun baru berjalan sekitar 3 Km dari bumi perkemahan, tiba-tiba di jalanan menurun bus terlihat tak terkendali. Belakangan diketahui rem bus tersebut tidak berfungsi.
Lokasi kecelakaan adalah di ruas jalan Ampel-Pantaran, dekat Balai Desa Kembangsari, Ampel, Boyolali. Bus yang dikemudikan oleh Khamdun (41 tahun) warga Bulung Kulon, Jekulo, Kudus, itu menabrak pagar rumah penduduk dan pohon. Bus baru berhenti di dasar tebing yang juga masuk pekarangan rumah salah seorang warga setempat.
“Remnya blong, sopir membanting setir ke kanan untuk menghindari menabrak bus di depannya agar tidak terjadi tabrakan beruntun yang dikhawatirkan timbul korban banyak. Bus kemudian menabrak pagar rumah komplek kandang sapi hingga roboh dan menabrak pohon. Bus lalu masuk ke kebun dan terguling ke kiri dengan kondisi hancur. Atap bus terbuka dan bodi bus terbelah," ujar Ismanto, kernet bus saat ditemui di UGD RSUD Pandanaran, Boyolali.
Tidak dilaporkan adanya korban jiwa dalam kecelakaan bus sarat muatan tersebut. Namun puluhan orang mengalami luka-luka ringan hingga parah. Korban luka ringan segera dikirim ke puskesmas terdekat. Sedangkan belasan korban diantaranya dikirim ke RSUD Pandanaran Boyolali untuk mendapatkan perawatan yang memadai karena luka yang dideritanya cukup serius.
"Kami masih mendata korban karena tidak semua korban dibawa ke RSUD Pandanaran, Boyolali. Ada yang dibawa ke rumah sakit lain. Dari pemeriksaan awal, per bolljoint bus tak layak, diikat dengan tali karet ban. Namun demikian, kami masih melakukan penyelidikan mengenai sebab-sebab kecelakaan,” ujar Kasat Lantas Polres Boyolali, AKP Sugino.
Menurut keterangan awak bus, saat kejadian bus membawa sekitar 60 penumpang. Sementara itu hingga Minggu petang, data yang dihimpun, jumlah korban yang dibawa ke RSUD Pandanaran sebanyak 34 orang, RS PKU Aisiyah 3 orang dan RS Umi Barokah 4 orang. Kondisi korban ada yang cukup parah.
Bus tersebut mengangkut mahasiswa Unika Sugiyopranoto yang hendak pulang ke Semarang setelah berkemah di Bumi Perkemahan Indraprasta, Desa Candisari, Ampel, Boyolali. Bus naas bernopol K 1538 AC tersebut melaju di urutan nomor tiga dari 11 bus rombongan. Namun baru berjalan sekitar 3 Km dari bumi perkemahan, tiba-tiba di jalanan menurun bus terlihat tak terkendali. Belakangan diketahui rem bus tersebut tidak berfungsi.
Lokasi kecelakaan adalah di ruas jalan Ampel-Pantaran, dekat Balai Desa Kembangsari, Ampel, Boyolali. Bus yang dikemudikan oleh Khamdun (41 tahun) warga Bulung Kulon, Jekulo, Kudus, itu menabrak pagar rumah penduduk dan pohon. Bus baru berhenti di dasar tebing yang juga masuk pekarangan rumah salah seorang warga setempat.
“Remnya blong, sopir membanting setir ke kanan untuk menghindari menabrak bus di depannya agar tidak terjadi tabrakan beruntun yang dikhawatirkan timbul korban banyak. Bus kemudian menabrak pagar rumah komplek kandang sapi hingga roboh dan menabrak pohon. Bus lalu masuk ke kebun dan terguling ke kiri dengan kondisi hancur. Atap bus terbuka dan bodi bus terbelah," ujar Ismanto, kernet bus saat ditemui di UGD RSUD Pandanaran, Boyolali.
Tidak dilaporkan adanya korban jiwa dalam kecelakaan bus sarat muatan tersebut. Namun puluhan orang mengalami luka-luka ringan hingga parah. Korban luka ringan segera dikirim ke puskesmas terdekat. Sedangkan belasan korban diantaranya dikirim ke RSUD Pandanaran Boyolali untuk mendapatkan perawatan yang memadai karena luka yang dideritanya cukup serius.
"Kami masih mendata korban karena tidak semua korban dibawa ke RSUD Pandanaran, Boyolali. Ada yang dibawa ke rumah sakit lain. Dari pemeriksaan awal, per bolljoint bus tak layak, diikat dengan tali karet ban. Namun demikian, kami masih melakukan penyelidikan mengenai sebab-sebab kecelakaan,” ujar Kasat Lantas Polres Boyolali, AKP Sugino.
Menurut keterangan awak bus, saat kejadian bus membawa sekitar 60 penumpang. Sementara itu hingga Minggu petang, data yang dihimpun, jumlah korban yang dibawa ke RSUD Pandanaran sebanyak 34 orang, RS PKU Aisiyah 3 orang dan RS Umi Barokah 4 orang. Kondisi korban ada yang cukup parah.
Spoiler for Ngeri gan:

Quote:
Let's pray buat mereka semoga ngga kenapa2, buat dosen, mahasiswa, semua teman-teman di sana 

Diubah oleh nkc17 11-11-2012 20:18
0
4K
Kutip
40
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan