Kaskus

Tech

wirasetiawan29Avatar border
TS
wirasetiawan29
Menjadi Developer Windows 8 Dengan Mudah
Menjadi Developer Windows 8 Dengan Mudah


Unduh Windows 8
Untuk membuat aplikasi Windows 8, tentunya Anda membutuhkan Windows 8! Kalau Anda saat ini masih menggunakan Windows versi sebelumnya, Anda harus mengunduh dulu Windows 8. Anda bisa mengunduh Windows 8 versi uji coba 90 hari , baik versi 32-bit maupun 64-bit.

Jika Anda (atau perusahaan Anda) termasuk dalam daftar berikut ini, Anda dapat mengunduh Windows 8 versi penuh tanpa batasan waktu uji coba:

Memiliki akun MSDN Subscriptions , baik melalui pembelian Visual Studio , menjadi anggota BizSpark , memiliki akun DreamSpark Premium , atau termasuk dalam program Microsoft Most Valuable Professional (MVP) atau Microsoft Student Partner (MSP) .
Merupakan rekan Microsoft yang tergabung dalam Microsoft Partner Network (MPN)
Memiliki akun TechNet Subscription
Memiliki perjanjian Microsoft Volume Licensing atau Sofware Assurance.

Unduh Developer Tools
Untuk membuat aplikasi Windows 8, tentunya Anda membutuhkan perkakas pengembangan! Dalam hal ini, yang Anda butuhkan adalah Visual Studio 2012. Anda bisa mengunduh Visual Studio Express 2012 tanpa biaya.

Jika Anda (atau perusahaan Anda) termasuk dalam daftar di atas (pada bagian Windows 8, kecuali TechNet Subscription), Anda dapat mengunduh Visual Studio 2012 versi Pro, Premium atau Ultimate (tergantung hak akses).

0
724
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan