- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita Luar Negeri
Kongres Partai China Akan Pengaruhi Ekonomi RI


TS
AdanW
Kongres Partai China Akan Pengaruhi Ekonomi RI

HONGKONG Kongres Nasional ke-18 Partai Komunis China, hari ini, Kamis (8/11) akan digelar di Beijing.
Kongres merupakan suksesi kepemimpinan Chian selanjutnya. Kongres itu akan dihadiri sekitar 2.270 perutusan. Presiden China Hu Jintao bersama delapan anggota Komite Tetap Polit Biro PKC termasuk yang bakal hadir dalam kongres tersebut. Selain itu, sekitar 50 perutusan dari berbagai wilayah di China juga akan hadir.
Kongres PKC menurut analis ekonomi akan berdampak kepada ekonomi Indonesia. Anggota KEN, Hermanto Siregar mengatakan suksesi kepemimpinan Pemerintah China momentum bagi Indonesia untuk meningkatkan investasi dari Negeri Panda.
Meski pertumbuhan ekonomi melambat namun China masih menjadi salah satu mitra dagang terbesar bagi Indonesia selain Jepang.
"Sehingga dengan hubungan yang sudah terjalin baik antara Indonesia dan China, termasuk dengan pemahaman yang baik tentang Indonesia oleh calon pemimpin China yang akan datang, maka peluang bagi Indonesia untuk menarik investor lebih banyak dari China," ujarnya menegaskan.
Hermanto mengemukakan Indonesia memiliki banyak potensi untuk digarap oleh para investor khususnya investor dari China seperti sektor pariwisata, infrastruktur, listrik, dan manufaktur.
"Kita sangat memerlukan infrastruktur yang memadai untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional dan pembangunan nasional secara keseluruhan. Kita memerlukan banyak investor untuk itu, maka ini menjadi momentum penting bagi Indonesia untuk menarik investor China sebanyak-banyaknya," katanya.
Sebagai bagian dari transisi kepemimpinan, Hu Jintao akan mundur sebagai sekretaris partai itu --jabatan puncak partai itu-- dalam kongres mendatang dan mundur dari jabatan presiden dalam sidang parlemen Maret tahun depan, mengakhiri 10 tahun sebagai pemimpin penting China.
Wakil Presiden sekarang Xi Jinping akan menggantikan Hu dalam dua jabatan itu.
Krisis ekonomi di Eropa dan Amerika Serikat serta melambatnya pertumbuhan ekonomi China menjadi salah satu tantangan pimpinan baru China
Quote:
__________
wait n see ajah deh ..

0
1.6K
10


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan