13 Bahasa Gaul Yang Sering Diucapkan ABG Jaman Sekarang [Twitter] [Serba 13]
TS
DCQQ201
13 Bahasa Gaul Yang Sering Diucapkan ABG Jaman Sekarang [Twitter] [Serba 13]
Quote:
Ditengah cuaca yang tidak menentu ini,ditemani suara gemericik air hujan, petir dan.... stop ini udah terlalu LEBAYjadi langsung aja cek di bawah
Quote:
Jika anda termasuk remaja masa kini atau yang populernya sering disebut ABG, pasti anda tidak asing melihat kata" berikut di timeline twitter anda, mau tau apa aja.? langsung cek dibawah
Quote:
1. Cukstaw
Apa sih 'cukstaw' itu? Beberapa kali sempat scroll timeline Twitter dan menemukan kata-kata yang lucu ini. Dan ternyata setelah beberapa kali bertanya pada teman, ternyata cukstaw adalah sebuah singkatan dari 'cukup tahu'.
2. Bais
Jika pernah mendengar kata-kata bais yang digunakan di Twitter, ketahui saja kalau bais adalah kata slang dari habis. Kok bisa sih? Haha... entahlah siapa yang memulai kata ini, yang jelas dia sudah populer di dunia Twitter.
3. Ciyus
Apa coba arti kata ini? Dan ternyata setelah bertanya ke kiri kanan, ciyus adalah alih kata dari serius.
4. Miapah?
Dimana aja kata ciyusdisitu hampir 80% ditemukan kata miapah?, apakah miapah itu.? miapah juga merupakan plesetan plesetan imut dari kata demi apa?
5. MiOyeng
Terkadang juga sering terlihat di timeline kita ada kata-kata MiOyeng, apa sih mioyeng itu? ga beda jauh dari Miapah kata ini juga termasuk plesetan plesetan imut, ntah siapa yang memulai semua ini
6. Oretz
Coba tebak kalau oretz ini apa artinya? Ya, benar! Oretz adalah kata slang dari 'all right'
7. Peres
Berbeda dengan arti sebenarnya yang merujuk pada memeras, 'peres' berarti palsu, tidak tulus, bohong
8. Eaaa
Eaaa biasanya dijadikan sebagai hestek di belakang twit. Untuk apakah eaaa ini? Umumnya eaaa ditambahkan sebagai penekanan bahwa twit yang ditulis adalah kata-kata gombal yang lebay.
9. Woles
Woles berasal dari kata original 'slow' yang kemudian diplesetkan menjadi selow dan berubah menjadi woles.
10. Caw
Sering ditemukan bila seseorang mau pergi atau jalan" sering menyebutkan kata" ini ane juga bingung aslinya dari apa, maklum bukan anak gaul
11. Kamseupay
Banyak yang bilang artinya sih KAMpungan SEkali Udik PAYah, ntah yang mana yang benar, tpi sering digunakan untuk mengejek seseorang yang terlihat norak
12. Alay
Singkatan dari Anak Layangan, yaitu orang-orang kampung yang bergaya norak. Alay sering diidentikkan dengan hal-hal yang norak dan narsis.
13. Lebay
Merupakan plesetan dari kata berlebihan, menurut beberapa sumber kata ini terkenal di tahun 2006
Spoiler for Sumber:
www.google.comane lupa blognya soalnya ane copas pas di sekolahan
Ga nolak untuk pelancar dahaga
Jika kurang berkenan ane ikhlas di
Yang belum ISO bantu aja
Dan Ga lupa Happy Birthday Buat KASKUSyang ke-13 makin sukses semuanya