Kaskus

Entertainment

abachrielAvatar border
TS
abachriel
Jalan panjang dari Rahasia Kesuksesan Lahir dan Bathin!

Jalan panjang dari Rahasia Kesuksesan Lahir dan Bathin!

[Barangkali ada yg sudah mencoba atau hendak mencoba silahkan]

Dimulai dari konsep Kekuasaan "Barang siapa dekat dan mendekatkan diri pada sumber kekuasaan maka setidaknya ia akan memiliki setidaknya pengaruh dari kekuasaan tersebut.

Tergantung dari seberapa dekat kita dengan sumber kekuasaan tersebut?
Pengaruh dari kekuasaan adalah :
Penghormatan, Kemudahan, fasilitas, Akses, dan masih banyak lagi...

Tergantung kekuasaan siapa yang kita dekati?
------------------------------------------------------------------------------------------------
Bayangkan jika kita dekat dengan seseorang atau berusaha dekat dengan seseorang
semisal, setiap kali kita datang teman kita selalu menawarkan [semisal mencucikan kendaraan kita] hal ini terjadi berulang2 dan berhari2 hingga suatu saat ketika kita datang dan tidak mendapatkan pertanyaan "brow gw cuciin ya motornya" pasti kita akan bertanya2 dan mencari keberadaan teman kita tersebut, pertanyaan yang keluar "kemana nih orang, tumben biasanya nawarin gw, mau dicuci ga motornya", "kok sekarang ga ada ya?" apa yang ada dibenak kita? pasti akan bertanya2 kenapa ya?? apa ada masalah - biasanya "kenapa brow kok tumben lo, biasanya nawarin gw, ada masalah brow? - ga punya Rokok?? atau ga punya duit??
Bayangkan ini adalah contoh kedekatan antara dua orang sahabat, tanpa dia menceritakan masalahnya, temannya sudah langsung mengetahui bahwa ada sesuatu yang ganjil atau aneh dari sahabatnya, bahkan tanpa diminta temannya menawarkan rokok, bahkan tanpa diminta temannya menawarkan uang!!
-------------------------------------------------------------------------------------------------
Bayangkan jika kekuasaan yang kita dekati itu adalah Dia Pemilik Kekuasaan Semesta Jagad Raya Ini!!! yang mampu memberikan sesuatu yang tidak mungkin dan tidak sanggup difikirkan bahkan dibayangkan oleh kita!! Yang mampu menjadikan kita hidup atau mati!!
Pertanyaannya "apa yang tidak mungkin dilakukanNya?"
Andai kita sanggup mendekat dan menjadi dekat dengan pemilik sumber kekuasaan yang Maha Dahsyat apa yang terjadi??
Barangkali cukup dengan menangis dalam hati apa yang kita inginkan akan dikabulkan dalam seketika, anda tidak percaya? anda harus percaya ...... karena "apa yang tidak mungkin dilakukanNya?"

Barangkali cukup dengan berkata dalam hati apa yang kita rasakan Beliau akan mendengarkan dan memberikannya, seketika! anda tidak percaya? anda harus percaya ...... karena "apa yang tidak mungkin dilakukanNya?"
--------------------------------------------------------------------------------------------------
Tapi tahukan anda cara-cara untuk mendekatkan diri kita pada sumber Kekuasaan yang Maha Dahsyat tersebut??

Tidak lah mudah untuk mendekatkan diri dengan Sang penguasa, bayangkan saja jika kita ingin mendekatkan diri kita berakrab ria dengan president kita, mungkin tidak? Jawaban saya mungkin saja hanya saja sudah barang tentu ada persyaratan dan protokoler yang harus diikuti dan dijalankan - Apalagi jika kita berusaha mendekat pada sumber segala kekuasaan!!

Islam itu mudah dan dimudahkan :
Allah SWT memang menciptakan manusia dengan tujuan untuk hanya beribadah dan menyembah kepada-Nya sebagaimana yang dijelaskan Al-Qur.an:

"Dan Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka beribadah (mengabdi) kepada-Ku."
(QS Adz-Dzariyaat: 56)

Dan oleh sebab hal yang demikian itulah Allah SWT telah menetapkan "syariat-Nya" sebagai acuan "ibadah" yang harus ditunakan; Baik yang berhubungan langsung dengan-Nya atau yang kita sebut sebagai "ibadah mahdah atau hablumminallah " , maupun yang berkaitan dengan hubungan antar sesama yang disebut "muamalah atau hablumminannaas " .

Akan tetapi meskipun demikian keadaannya, untuk orang yang mau memahami dengan sungguh-sungguh tentang apa yang telah disayariatkan itu, tentulah akan menemukan bahwa: "Islam itu adalah agama yang mudah dan disederhanakan" .

Allah SWT berfirman: "Allah menghendaki kemudahan bagimu, dan tidak menghendaki kesukaran bagimu." (QS Al-Baqarah: 185)

"Dia sekali-kali tidak menjadikan untuk kamu dalam agama suatu kesempitan." (QS Al-Hajj: 78)

"Kami tidak menurunkan Al Qur'an ini kepadamu agar kamu menjadi susah." (QS Thaa-Haa: 2)

Rasulullah SAW bersabda: "Sesungguhnya agama ini adalah agama yang mudah, dan tidaklah seseorang itu melampaui batas dalam menjalankan agama ini kecuali akan kalah dengan sendirinya. Oleh karena itu berusahalah untuk mengamalkan agama ini dengan benar, dan kalau tidak bisa sempurna, maka berusahalah untuk mendekati kesempurnaan. Dan bergembiralah kalian dengan pahala bagi kalian yang sempurna walau pun amalan kalian tidak sempurna. Dan upayakan menguatkan semangat beribadah dengan memperhatikan ibadah di pagi hari dan di sore hari dan di sebagian malam (yakni waktu-waktu di mana kondisi badan sedang segar untuk beribadah). (HR. Al-Bukhari; An-Nasa'I; Imam Ahmad dari Abu Hurairah ra)

"Sesungguhnya Allah Swt. tidak mengutusku untuk mempersulit atau memperberat, melainkan sebagai seorang pengajar yang memudahkan. " (HR. Muslim, dari 'Aisyah ra.)

[sumber:http://halamandakwah.blogspot.com/2012/02/islam-agama-yang-mudah-lagi-dimudahkan.html]

Teori kemungkinan :
Semua adalah mungkin terjadi didunia ini [apapun yang anda inginkan]
Kecuali :
  • Memutar kembali waktu -
  • Mengetahui masa depan - Kita hanya sebatas diberikan pertanda
  • Menjadi sempurna - karena kesempurnaan hanya milik Sang Penguasa Alam


Agan2 pernah memperhatikan kedua tangan agan? hampir semua dari kita hanya mampu menggunakan salah satu tangan kita untuk menulis tapi tidak keduanya... mengapa demikian?
Ini karena kita membiasakannya demikian, padahal sesungguhnya kedua tangan ini sama dan keduanya berpotensi yang sama, tapi pada akhirnya masing2 berbeda, karena kita perlakukan beda. Demikian juga jika kita memiliki 2 anak kembar yang kita perlakukan beda maka hasilnya pun akan berbeda!

Semoga Bermanfaat terima kasih
0
1.4K
14
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan