Kaskus

Entertainment

XensZAvatar border
TS
XensZ
Debat Capres AS Final, Tim Kampanye Obama & Romney Sibuk 'Perang Iklan'
Debat Capres AS Final, Tim Kampanye Obama & Romney Sibuk 'Perang Iklan'
Florida, Beberapa saat sebelum debat digelar, tim kampanye kedua calon presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama dan Mitt Romney 'berperang iklan' dengan sengit. Kedua tim sama-sama menunjukkan keunggulan kandidatnya dan kelemahan kandidat lawan.

Seperti dilansir Fox News, Selasa (23/10/2012), tim kampanye Romney merilis sebuah video di internet yang menyindir janji kampanye Obama pada tahun 2008 lalu. Menurut video tersebut, dulu Obama pernah berjanji akan 'heal' atau memulihkan kondisi dunia, namun ternyata setelah 4 tahun kemudian, dunia justru dipenuhi kerusuhan dan kekerasan, terutama di kawasan Timur Tengah.

Dalam video berdurasi 60 detik tersebut, terdapat cuplikan gambar-gambar aksi kekerasan di Suriah dan negara lain. Kemudian muncul kalimat bertuliskan "Healed? ... The World Can's Afford Four More Years."

Sementara itu, tim kampanya Obama merilis serangkaian video pendek yang isinya menuding Romney sebagai pemimpin yang tidak siap. Salah satu video pendek tersebut bahkan menyatakan, Romney tidak menyadari bahwa sebenarnya Russia bukan lagi musuh 'geo-politik' AS.

"Pernyataan Gubernur Romney menunjukkan betapa sedikit pemahamannya soal apa yang tengah terjadi pada abad ke-21," ujar Sekretaris Menteri Luar Negeri AS, Madeleine Albrigth, dalam video tersebut.

Sedangkan dalam kampanye di televisi, tim Obama lebih memfokuskan pada pencapaian kebijakan luar negeri. Dalam iklan tersebut, sang narator menyatakan, Presiden Obama telah berhasil mengakhiri perang di Irak dan memulangkan 30 ribu tentara AS dari Afghanistan.

"Inilah saatnya untuk berhenti berperang dan memulai pembangunan kembali di sini," ucap sang narator dalam video berdurasi 30 detik tersebut.

Debat capres ketiga atau final ini digelar di Lynn University, Boca Raton, Florida pada Senin (22/10) pukul 21.00 waktu setempat. Debat berlangsung selama 90 menit dengan moderator Bob Schieffer dari CBS. Debat akan dibagi dalam 6 segmen, yakni peran Amerika di dunia, perang Afghanistan, persoalan Israel dan Iran, perubahan di kawasan Timur Tengah, masalah terorisme, dan perkembangan China.

Debat capres pertama digelar pada 3 Oktober lalu di Denver, Colorado, dengan konsep kedua kandidat berdiri pada podium masing-masing. Sedangkan debat capres kedua digelar pada 16 Oktober lalu di New York, dengan konsep town-hall yakni para pemilih yang belum menentukan diberi kesempatan bertanya langsung kepada kedua kandidat. Debat ketiga akan digelar dengan konsep berbeda, yakni Obama dan Romney akan berdebat dalam satu meja dengan seorang moderator menengahi mereka.

(nvc/ndr)

Sumber : [URL="http://news.detik..com/read/2012/10/23/082115/2069965/1148/debat-capres-as-final-tim-kampanye-obama-romney-sibuk-perang-iklan?9922022"]http://news.detik..com/read/2012/10/23/082115/2069965/1148/debat-capres-as-final-tim-kampanye-obama-romney-sibuk-perang-iklan?9922022[/URL]
anasabilaAvatar border
anasabila memberi reputasi
1
880
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan