Kaskus

News

ompungnyaifulAvatar border
TS
ompungnyaiful
China protes Korsel soal penembakan nelayan
Jakarta (ANTARA News) - China mengajukan protes ke Korea Selatan atas kematian salah satu nelayan mereka akibat ditembak tentara penjaga pantai dengan peluru karet.

Menurut pihak Korsel, saat itu petugas penjaga pantai tengah menghentikan laju kapan nelayan China yang menurut mereka melakukan pemancingan ilegal di Laut Kuning, pada Selasa.

Nelayan yang berusaha melawan menggunakan pisau akhirnya meninggal dalam perjalanan menuju rumah sakit terdekat. Tak hanya kali ini pemancingan ilegal terjadi di Laut Kuning. Sebelumnya, beberapa kasus serupa sudah pernah terjadi.

Seperti yang diberitakan kantor berita China, Xinhua, kedutaan besar China di Seoul telah meminta kasus ini untuk diinvestigasi dengan serius dan menyeluruh serta meminta Korsel melindungi hak legal para nelayan China.

Berita kantor berita Yonhap mengidentifikasi korban berumur 44 tahun dan memiliki nama keluarga Jang. Petugas penjaga pantai mengungkapkan mereka menembakkan peluru karet dengan maksud hanya melumpuhkan, bukan mematikan.

"Petugas penjaga pantai menembakkan peluru karet untuk menghadapi kerasnya protes para pelaut China," kata salah satu ofisial penjaga pantai, seperti dikutip dari BBC.

Laut Kuning yang berada di antara China dan pantai barat Semenanjung Korea memang terkenal kaya akan kepiting dan ikan teri.

Para penjaga pantai Korsel mengaku mereka sudah menghentikan ratusan pemancingan ilegal di Zona Eksklusif Ekonomi Korsel setiap tahunnya. Seringkali, nelayan China yang tertangkap do area tersebut dilepaskan usai membayar denda.

Meskipun demikian, beberapa percobaan untuk menghentikan kapal-kapal nelayan ilegal berakhir dengan kekerasan. Pada Desember 2011 salah satu penjaga pantai Korsel tewas setelah ditusuk saat konfrontasi. Nelayan China yang terbukti sebagai penusuk akhirnya dijatuhi hukuman 30 tahun penjara pada April.

Dan selang sepekan sejak vonis, empat warga Korsel terluka dalam bentrok dengan pelaut-pelaut China yang menggunakan tongkat serta pisau.



sumber

China protes Korsel soal penembakan nelayan




muncul di laut korea, tembak!
muncul di laut jepang, tembak!
muncul di laut filipina, tembak!
muncul di laut vietnam, tembak!
muncul di laut natuna, tembak!


emoticon-Big Grin




Quote:


ah sudah banyak pelanggaran.apa mungkin karna nelayannya membeli GPS palsu?
0
2.2K
21
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan