- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita Luar Negeri
Masjid Bersejarah Suriah Rusak akibat Perang


TS
1685
Masjid Bersejarah Suriah Rusak akibat Perang

Pertempuran antara tentara Suriah dengan petempur pemberontak di dalam dan di luar Masjid Umayyad di Aleppo telah merusak masjid yang dibangun pada abad ke-13 itu, AFP melaporkan, Senin (15/10/2012).
Api melalap habis karpet-karpet dan perabotan kayu antik yang menghias rumah ibadah. Pilar-pilar berukir yang indah juga hangus. Sejumlah peninggalan bersejarah juga dilaporkan hilang.
Sehari setelah tentara berhasil merebut kembali kompleks masjid bersejarah itu melalui baku tembak hebat dengan pasukan pemberontak, selongsong peluru sampai magasin bertebaran di lantai masjid.
Presiden Bashar al-Assad memerintahkan pembentukan panitia khusus untuk mengawasi restorasi Masjid Ummayad, kantor berita SANA melaporkan.
Sementara itu, meskipun militer berhasil mengambil alih kendali masjid itu, pemberontak masih mempertahankan posisi mereka di pintu masuk kompleks masjid.
Para pemberontak juga menembak seorang insiyur, Mohammed Marwan Jarada, yang menemani komisi pakar yang ditugaskan memeriksa kerusakan masjid pada Senin. Menurut kerabat Jarada, korban meninggal akibat luka tembak yang dideritanya.
Posisi pemberontak di sekeliling kompleks masjid sangat ketat sehingga tidak memungkinkan untuk mengevakuasi Jarada untuk segera mendapat perawatan. Dia tewas akibat kehabisan darah dari luka tembak di pahanya.
Masjid Umayyad sebenarnya sudah berdiri sejak abad ke-8, namun bangunan aslinya diratakan dengan tanah oleh bangsa Mongolia pada abad 13, sebelum dibangun kembali menjadi bangunan seperti yang dilihat saat ini.
Perpustakaan yang tersambung dengan bangunan masjid itu menyimpan koleksi buku-buku agama yang langka. Belum diketahui sejauh mana kerusakan pada koleksi-koleksi yang tak ternilai itu.
Pertempuran di pusat perekonomian Suriah itu berlangsung sejak pertengahan Juli. Sejumlah kawasan bersejarah, antara lain Kota Tua yang termasuk dalam daftar UNESCO, juga menjadi medan tempur. Padahal di Kota Tua itu terdapat benteng kuno serta pasar bersejarah yang disebut souk.
Pertempuran di souk bulan lalu menyebabkan kebakaran hingga merusak sebagian pasar tersebut.
Sumber
0
991
2


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan