Kaskus

Entertainment

Bocah007Avatar border
TS
Bocah007
MENGENAL PRIBADI, Muslim silahkan masuk
Assalamualaikum agan dan sista.. ane bukanlah alim ulama apalagi malaikat. Ane tidak bermaksud menggurui, tapi hanya sekedar sharing atas apa yang ane lihat dan ane alami. Judul trit ane kali ini adalah:

emoticon-Blue Guy Peace MENGENAL PRIBADI DARI CARA BERIBADAH emoticon-Blue Guy Peace

Mungkin agan dan sista sering bertanya-tanya mengapa orang yang taat beribadah tapi masih mau melakukan perbuatan dosa, termasuk korupsi. Dan tidak heran bahkan PENGADAAN ALQURAN di KEMENTRIAN AGAMA pun ikut dikorupsi emoticon-Cape d... (S) . Bagi ane, ketaatan ibadah seseorang MUSLIM sangat berpengaruh positif pada SIFAT dan PRIBADI orang tersebut. Dan sebenarnya ibadah dapat menjadi cermin atas watak dan perilaku orang yang menjalankannya emoticon-Malu (S) . Kenapa begitu? Berikut contohnya:

Ane yakin agan dan sista sering melakukan ibada SHALAT di tempat yang ramai dan padat seperti di musholla mall yang sempit, atau shalat Jumat di masjid yang padat. Maka cobalah ingat2 lagi kejadian2 berikut:

1. SAAT BERWUDHU
Pernahkah agan/sista melihat orang BERWUDHU TERLALU LAMA padahal banyak orang mengantri dibelakangnya? Padahal dia bisa saja berwudu dengan cepat dengan hanya melakukan rukun wajib berwudhu saja agar antrian dapat segera berjalan. Bukankah berwudhu itu HAK semua muslim dan bukan hanya untuk orang tadi? emoticon-Thinking
Pelajaran: Jika kita tidak menyegerakan hak muslim yang lain untuk mengambil jatahnya berwudhu dengan segera, bagaimana mungkin kita bisa menyegerakan HAK orang lain di kehidupan nyata? emoticon-Belo

2. SAAT SHALAT BERJAMAAH
Saya yakin agan/sista sering melihat orang2 yang MEMUNDURKAN SHAF shalatnya sehingga mengganggu orang dibelakangnya sehingga orang dibelakangnya pun ikut memundurkan shafnya dan seterusnya? Tidakkah dia mengerti bahwa area shalat yang menjadi HAKnya hanyalah pada batas sajadah yang telah terbentang? Tidakkah dia menyadari jika dia memundurkan shaf shalatnya artinya dia telah mengambil hak area shalat orang dibelakangnya? emoticon-Thinking
Pelajaran: Jika ketika shalat saja kita telah merampas hak orang lain tanpa menyadarinya, bukankah kemungkinan besar kita juga tidak bisa membedakan mana yang hak bagi kita dan mana yang bukan di kehidupan nyata? emoticon-Belo

yang dimaksud dengan memundurkan shaft
MENGENAL PRIBADI, Muslim silahkan masuk

3. SAAT MAKMUM MASBUK
Mungkin agan/sista pernah shalat di musholla mall yang sempit namun banyak jamaah yang mengantri untuk shalat, dan suatu ketika agan/sista terlambat datang dan jamaah pertama hampir menyelesaikan rakaat terakhir. Tapi ada beberapa orang yang segera shalat MASBUK walau dia SHALAT DI DEKAT PINTU MUSHOLLA. Akibatnya ketika jamaah pertama selesai, mereka sulit keluar dan jamaah baru sulit masuk karena orang2 yang masbuk tadi. Bukankah jika kita sudah tertinggal jauh, kita bisa membuat jamaah shalat baru dengan menunggu jamaah pertama selesai? emoticon-Thinking
Pelajaran: jika pada shalat saja kita mementingkan kebutuhan sendiri tanpa memikirkan dampak yang terjadi pada orang lain, bagaimana kita bisa peka pada kebutuhan orang lain di kehidupan nyata? emoticon-Belo

4. SAAT SELESAI SALAT BERJAMAAH
Masih di lokasi mushala mall yang sempit dan ramai tadi, pernahkah setelah shalat agan/sista melihat ada orang2 yang asyik BERDZIKIR DAN BERDOA TERLALU LAMA padahal banyak jamaah lain yang menunggunya di luar pintu untuk membuat jamaah shalat selanjutnya? Bukankah kita bisa saja keluar dari musholla tersebut setelah selesai shalat dan berdzikir/berdoa di luar? Karena Allah akan mengerti kondisi tersebut dan berdoa memang dapat dilakukan dimana saja. Dan dengan menyegerakan keluar dari musholla orang lain juga dapat segera shalat. emoticon-Thinking
Pelajaran: Jika pada waktu beribadah saja kita terlalu tamak dengan kepentingan kita sendiri sehingga mengganggu hak orang lain untuk segera shalat, maka bukankah sangat mungkin kita juga terlalu tamak di kehidupan nyata? emoticon-Belo

Mungkin masih banyak ibadah lainnya yang bisa menjadi contoh fenomena ini. Dari situ ane dapat menyimpulkan bahwa wajar jika banyak orang yang RAJIN IBADAH TAPI MASIH MELAKUKAN KORUPSI selama pribadi kita dalam beribadah masih mencerminkan pribadi yang kurang baik, terlepas apakah kita menyadarinya atau tidak. Jujur saja, ane juga pernah melakukan hal tidak baik seperti di atas. Mungkin hal ini dapat terjadi pada siapa saja. Namun sangat pantas jika kita mau lebih merenung dan memperbaiki diri.

Sekian dulu trit dari ane.. mohon maaf kalau agan tidak berkenan atau ada dari perkataan dan pendapat ane yang salah. Ane manusia biasa yang tak luput dari kesalahan, maka mohon dimaafkan. Tapi jangan di emoticon-Blue Guy Bata (L) gan sakit benjol. Hehe.. Dan kalo trit ini ternyata bermanfaat bagi agan, maka ane gak nolak emoticon-Blue Guy Cendol (L) dari agan. Hehehe emoticon-Big Grin

Jangan lupa menyebarkan informasi ini pada orang2 terdekat agan/sista agar lebih bermanfaat

emoticon-I Love Indonesia (S) emoticon-I Love Kaskus (S) Sekian terima kasih emoticon-I Love Kaskus (S) emoticon-I Love Indonesia (S)
0
1.3K
8
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan