- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Tiru Kopi Luwak, Thailand Bikin Kopi Gajah untuk Wisatawan


TS
sukses5758
Tiru Kopi Luwak, Thailand Bikin Kopi Gajah untuk Wisatawan
Quote:
Sumber [URL="http://travel.detik..com/read/2012/10/12/173642/2061417/1382/tiru-kopi-luwak-thailand-bikin-kopi-gajah-untuk-wisatawan?vt22021381"]Tiru Kopi Luwak, Thailand Bikin Kopi Gajah untuk Wisatawan[/URL]
Quote:
Sebelum baca trit ini
Mohon dibantu rate ya gan

Quote:

Black Ivory yang disajikan di resor Anantara, Maladewa (visitmaldives.com)

Perkebunan kopi di Chiang Rai (CNNGo)
Quote:
Jakarta -Kopi Luwak khas Indonesia tersohor di mata wisatawan mancanegara. Tak mau kalah, sekarang Thailand punya kopi dari kotoran gajah! Wisatawan bisa menikmatinya di sebuah resor di Chiang Rai, utara Thailand.
Kopi Luwak adalah salah satu alasan wisatawan datang ke Indonesia. Kopi tradisional ini dijual dengan harga selangit. Konsepnya sederhana. Luwak memakan buah kopi, pencernaannya akan mengurai protein, lalu hewan itu pun buang hajat. Kotoran itulah yang lantas menjadi kopi nikmat. Akibat protein yang terurai, tingkat keasamannya pun rendah.
Tapi rupanya, Indonesia bukan satu-satunya negara yang punya kopi unik seperti ini. Sekarang Thailand punya kopi dari kotoran gajah, disebut Black Ivory, yang harganya lebih mahal dari kopi luwak!
Dari situs CNNGo, Jumat (12/10/2012), kopi ini disuguhkan kepada wisatawan yang menginap di Anantara Golden Triangle Resort, Chiang Rai, Thailand. Harganya tak tanggung-tanggung, US$ 1.100 (Rp 10,5 juta) per kilogram atau US$ 50 (Rp 480.000) per cangkir.
Coba bandingkan dengan kopi luwak khas Indonesia. Harga kopi luwak US$ 500-600 (Rp 480.000-580.000) per kilogram, satu cangkirnya sekitar US$ 30 (Rp 290.000). Berarti, Black Ivory bisa jadi kopi termahal di dunia.
Untuk saat ini, Black Ivory bisa didapat di 4 resor milik Anantara di Maladewa. Selain itu, wisatawan juga bisa mencicipinya di tempat pembuatannya yakni Anantara's Golden Triangle Asian Elephant Foundation (GTAEF). Yayasan yang masuk ke area Anantara Golden Triangle Resort ini merupakan pusat konservasi gajah Thailand. 8 Persen hasil penjualan Black Ivory dialokasikan untuk GTAEF.
Dalam rilis Anantara yang ditulis CNNGo, proses pembuatan Black Ivory dimulai dari kebun kopi Arabica di Chiang Rai. Perkebunan kopi ini terletak di ketinggian 1.500 mdpl. Gajah-gajah akan memakan buah kopi yang berwarna merah. Kotoran gajah lalu diambil manual oleh manusia.
"Penelitian mengungkapkan selama proses mencerna, enzim yang ada di perut gajah mengurai protein kopi. Karena protein adalah asal mula rasa asam pada kopi, lebih sedikit protein berarti hampir tidak ada tingkat keasaman," kata Anantara Golden Triangle dalam rilisnya.
Nah, yang jadi pertanyaan publik adalah, jika luwak secara alami memang makan kopi, bagaimana dengan gajah? Apakah tidak bahaya jika gajah yang secara alami makan dedaunan, disuruh memakan kopi. Untuk hal ini, Direktur Anantara, John Roberts malah mengatakan di blognya, "Bukankah nggak enak kalau pagi-pagi belum minum kopi. Gajah juga sebal kalau pagi-pagi tidak makan kopi."
Sudah mencoba kopi luwak? Saatnya traveling ke Thailand untuk membandingkannya dengan kopi gajah!
Quote:
Komentar TS: Thailand bisa menciptakan sesuai yang baru dengan ide meniru dan kreatif. Dan dijadikan obyek wisata barunya

Asalkan kopi ini sehat dan tidak bahaya bagi manusia.

Quote:
Biasakan membaca trit dahulu, baru koment bermutu
Tinggalin jejak, bukan IKLAN, nosara, nojunk, nospam
Quote:
Say yes to



Say no to

Quote:
Mampir di trit ane gan, monggo dibaca-baca :
Spoiler for :
Quote:
mimpi yang menjadi nyata, kisah anak panti asuhan yang menjadi model terkenal
sungai di riau yang punya ombak, bisa untuk surfer profesional
SMP Stella Duce 1, Mendapat Penghargaan dari MURI karena BATIK
(Motivasi) Mengenai Lalat dan Lebah
Panduan ke listrik prabayar
Kampanye pesan waspada dalam berkendara di jalan raya, cekibrot gan
Kiat belajar sambil bekerja
praktik tambal gigi dimulai 65 abad lalu
Air Rebusan Mie INstant harus dibuang
Biaya penting sebelum beli rumah(HT ke 3)
Belajar motivasi dari film
Bangkit dari kegagalan ala Thomas A. Edison(HT ke 2)
Matematika bukan satu-satunya parameter kecerdasan (HT perdana ane di kaskus)
Empat Penyakit Penyebab Gampang Capek
Kegiatan positif apa, yang agan lakukan ketika menunggu jawaban lowongan kerja.
Lima Cewek ini terkenal setelah goyang gangnam di youtube
Manfaatkan Kapur dan Cuka untuk membersihkan Kaca
WOW ada aktris bollywood yang paling seksi
0
3.3K
Kutip
34
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan