Quote:
Dua Penerjun HUT TNI Masuk Danau, Satu Nyangkut di Pohon
Metrotvnews.com, Jakarta: Atraksi pesawat udara dan terjun payung mewarnai peringatan Hari Ulang Tahun ke-67 TNI di Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (5/10). Atraksi diwarnai insiden lucu saat dua penerjun nyemplung ke danau buatan, dan satu penerjun nyangkut di pohon.
Atraksi udara HUT ke-67 TNI itu disaksikan ratusan warga dari berbagai daerah yang sejak Jumat pagi tadi berdatangan ke Jalan Skuardon, Halim Perdanakusuma. Selain atraksi pesawat udara, sekira 600 penerjun akan dilepas dari pesawat udara jenis Hercules.
Ratusan warga begitu antusias saat menyaksikan 600 penerjun payung keluar dari pesawat Hercules. Namun sejumlah warga tampak menahan tertawa ketika melihat tiga penerjun salah mengenai sasaran. Dua penerjun malah masuk ke danau buatan. Sedangkan satunya lagi menyangkut di pohon mahoni. Warga pun ramai-ramai membantu mereka. Tidak ada korban dalam kejadian tersebut.(Stevman/DSY)
Sumber: [url]http://www.metrotvnews.com/metronews/news/2012/10/05/108739/Dua-Penerjun-HUT-TNI-Masuk-Danau-Satu-Nyangkut-di-Pohon/6
[/url]
Pake maps dari iOS6 sih

