Kaskus

Entertainment

adiehvibizAvatar border
TS
adiehvibiz
Harga Emas Incar 1800 Dolar
Jumat, 05 Oktober 2012 08:00 WIB

(Vibiznews - Commodity) - Pada penutupan perdagangan di bursa Nymex dini hari tadi harga emas mengalami kenaikan signifikan (05/10). Harga logam mulia tersebut sempat mencapai posisi tertinggi dalam 11 bulan dan nyaris menembus level 1800 dolar per troy ons. Para pelaku pasar kembali mengincar emas setelah ECB menyatakan komitmen untuk mempertahankan program pembelian obligasi pemerintah di kawasan euro.

ECB melalui Presiden Mario Draghi menyatakan bahwa semua hal masih mendukung program pembelian obligasi tersebut. ECB juga mempertahankan suku bunga acuan di level terendahnya 0.75%.

Para investor emas menilai positif langkah Draghi tersebut. Dengan pembelian obligasi tersebut maka kondisi ekonomi diharapkan akan mampu membaik dengan signifikan.

Harga emas spot dini hari tadi ditutup pada posisi 1790.05 dolar per troy ons. Harga logam mulia tersebut mengalami kenaikan sebesar 19.50 dolar dibandingkan posisi penutupan perdagangan sebelumnya. Harga emas spot sempat mencapai 1795.00 dolar, tertinggi sejak tanggal 14 November 2011 lalu.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan bahwa pergerakan menguat harga emas masih berpotensi terjadi meskipun tentunya waspada terhadap koreksi. Harga emas akan menghadapi resistance lanjutan pada posisi 1800 dolar per troy ons. Sementara support harga pada kondisi koreksi akan ditemui di level 1750 dolar per troy ons.

Info Selengkapnya KLIK
http://vibiznews.com/komoditi
0
529
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan