Kaskus

Entertainment

RyanhadiAvatar border
TS
Ryanhadi
Obat Batuk Rokok Meluncur akhir Tahun di Eropa
Komisi Eropa menyetujui penggunaan obat bermerek Seebri Breezhaler yang dikonsumsi pasien penyakit paru obstruktif kronis atau dikenal dengan batuk perokok.

Informasi itu disampaikan perusahaan farmasi asal Swiss yang memproduksi obat tersebut, Novartis, Senin (1/10).

Sejumlah uji coba menunjukkan bahwa perawatan dengan obat tersebut secara signifikan memperbaiki fungsi paru-paru dalam empat jam pertama setelah diminum pagi hari. Dosis obat tersebut dikonsumsi satu kali sehari oleh pasien dewasa.

Manfaat ini bertahan selama 24 jam dalam kurun waktu 52 minggu, lebih baik dibandingkan dengan placebo (obat kosong). Perusahaan tersebut mengatakan bahwa pengobatan tersebut akan tersedia untuk dokter dan pasien di beberapa pasar Uni Eropa pada akhir tahun.

Deutsche Bank memperkirakan bahwa puncak penjualan Seebri Breezhaler akan mencapai 500 juta dolar AS.
0
1.4K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan