Kaskus

Entertainment

septianandryAvatar border
TS
septianandry
TRIVIA: Apa Hubungan Bugs Bunny Dengan Ronaldinho?
Menurut agan hubungan apa yang bisa dikaitkan antara dua tokoh yang sangat berbeda ini, selain giginya yang mirip?

TRIVIA: Apa Hubungan Bugs Bunny Dengan Ronaldinho?

Yang satu adalah tokoh fiktif dalam film animasi untuk anak-anak, sementara tokoh lainnya adalah salah satu pemain sepakbola terbaik di dunia.

Dari kedua latar belakang yang sangat berbeda tersebut, apakah mungkin ada kaitan atau hubungan antara keduanya?

Hal ini tentunya di luar kesamaan keduanya dalam salah satu bagian dari wajah mereka.


Sebelum mendapatkan jawaban mengenai hubungan keduanya, ada baiknya kita simak terlebih dahulu sebuah teori bernama six degrees of separation yang berkaitan dengan artikel ini.

Pada dasarnya, teori itu menyatakan kalau semua orang akan terhubung dengan orang lainnya lewat enam orang yang ada hubungannya dengan mereka berdua.

Hal itu menjadi lebih mudah dibuktikan lewat munculnya situs jejaring sosial (social networking) seperti Friendster atau Facebook.

Dengan menjadi anggota di salah satu situs tersebut, kita dapat dengan mudah mengetahui siapa saja yang menjadi teman sahabat kita. Selain itu, kita juga dapat tahu bagaimana kita dapat terhubung dengan seorang sahabat dari teman kita itu.

Hal ini kemudian menjadi menarik bila diterapkan dalam dunia sepakbola saat ini karena dari seorang bintang film atau tokoh politik, kita kemudian bisa menarik garis lurus hubungan mereka dengan seorang pemain sepakbola.

Atau pemain sepakbola dari satu negara Asia bisa kemudian terhubung dengan seorang pemain besar dari Eropa atau Amerika Latin.

Lewat informasi di bawah ini Anda dapat melihat bagaimana Bugs Bunny bisa akhirnya terhubung dengan Ronaldinho.

1. Bugs Bunny bermain di sebuah film berjudul Space Jam bersama bintang NBA Michael Jordan.
2. Michael Jordan bersama timnya Chicago Bulls berhadapan dengan tim Phoenix Suns yang diperkuat Kevin Johnson di final NBA tahun 1993.
3. Kevin Johnson berada di tim yang sama dengan Steve Nash yang dipilih Suns dari perguruan tinggi pada tahun 1996.
4. Steve Nash berteman baik dengan Thierry Henry, dan bahkan pernah bermain bersama untuk amal di New York.
5. Thierry Henry saat masih berada di Barcelona bermain bersama Ronaldinho.

Apakah agan kini telah percaya mengenai hubungan antara kedua tokoh tersebut?

agan juga bisa membuat hubungan sendiri antara kedua pemain atau tokoh lainnya sesuai dengan cara yang kami tunjukkan di atas. hehehe
0
2.1K
22
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan