- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Cari Sensasi, Kiai Ceramah dari dalam Kubur


TS
maduralover
Cari Sensasi, Kiai Ceramah dari dalam Kubur
Quote:
Quote:

Diduga hanya untuk mencari sensasi, seorang Kiai bernama KH Khamaluddin penceramah asal Probolinggo, berceramah di dalam kubur dalam acara peresmian Masjid baru Al Muhajirin Dusun Panggenten, Desa Blumbungan Pamekasan, Jumat Siang.
KH Khamaludiin berceramah secara langsung dari dalam kubur menggunakan microphone yang sudah disiapkan panitia. Tubuh dibungkus kain kafan serta digotong dengan keranda jenasah dari pelataran masjid menuju liang lahat yang tak jauh dari masjid.
Ada yang memuja dan berdecak kagun atas aksi kiai nyentrik itu, tapi tidak sedikit yang mencemooh aksinya karena dinilai tidak mendidik.
"Itu kan hanya mencari sensasi saja," kata salah seorang warga yang hadir melihat secara langsung aksi bergaya Limbad sang kiai itu.
Kiai Khamaluddin berceramah di dalam kubur selama sekitar 30 menit dan dilanjutnya tubuhnya diangkat lagi oleh warga. Saat diangkat ia dalam kondisi lemas karena kekurangan oksigen.
Berita tentang dakwah di dalam kubur yang dilakukan oleh Kiai paruh baya ini memang menarik minat pembaca sejumlah media online. Di kompas.com misalnya.
Sejak berita tentang dakwah di dalam kubur itu diterbitkan pada pukul 10:42 WIB di media itu, tidak kurang dari 70 jam berikutnya sudah mendapatkan sebanyak 47 komentar dari pembaca dan kebanyakan mengkritik aksi tak mendidik sang Kiai tersebut.
"Kasihan yaaa.... mencari sensasi atau bigung berdawah ???? Ucapkan astagfirullah.... mohon ampun kepada ALLAH SWT. saya doakan anda jadi ustadz yang baik bukan ceramah di dalam kuburan..atau tanda mau..??," demikian komentar pembaca bernama Andy Rocha.
Tidak berbeda dengan Andy, komentator lain Sarjono, menilai, aksi dalam kubur KH Khamaluddin itu, memang hanya untuk mencari sensasi.
"Mau dlm kubur, mau di tv, sama aja. mental dan pola pikirnya begitu2 aja, dangkal, picik, berisikk. seharusnya negeri ini punya potensi jadi sangat indah, maju, merdeka dan beradab, tapi sayang gak sampai krn dipenuhi oleh yg macam begini," katanya.
Namun ada juga yang menilai, aksi Kiai nyentrik itu justru merupakan salah satu strategi pemesaran yang menarik.
"Teknik marketing yg bagus..!," kata Nur Juned.
Ceramah dalam kubur KH Khamaluddin itu, juga dihadiri bupati Pamekasan KH Kholilurrahman. (KM-2/kompas.com/krm).
Spoiler for Sumber:
Makin aneh-aneh saja cara berceramah sekarang supaya laku di pasaran.

0
6.8K
Kutip
47
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan