Kaskus

Entertainment

ariloveyouAvatar border
TS
ariloveyou
[MOTIVASI] Masa Lalu Jokowi
Beberapa waktu yang lalu, ane baca di salah satu situs forum terkenal di Indonesia. Jauh sebelum terjun dalam dunia politik, Jokowi adalah seorang pengusaha meubel yang membangun usahanya dari nol. Kecintaannya pada kayu dimulai sejak ia kecil. Menurut berbagai sumber Jokowi kecil kerap membuat mainan dari kayu, baha-bahan yang berasal dari kayu bekas ia kumpulkan lalu dibentuk sedemikian rupa hingga menjadi sebuah mainan. Mulai belajar menggunakan gergaji dan membentuk mainan yang ia ciptakan, karena keluarganya tidak mempu membelikan mainan yang mahal.
singkat cerita, selepas kuliah di tahun 1985 Jokowi langsung mendapat pekerjaan dan harus meninggalkan Solo untuk bergabung di PT. Kertas Kraft Aceh di Aceh. Setelah menikah dengan Iriana Jokowi langsung memboyong istrinya tersebut untuk ikut tinggal di Aceh. Namun setelah Iriana hamil Jokowi memutuskan untuk kembali ke Solo.” Bapak feelingnya bagus banges, setiap yang dia lakukan kalau feeling nya bilang jalan pasti berhasil”,tutur iriana. Memang sejak bekerja di Aceh Jokowi berniat untuk membuka usaha sendiri di Solo.

Setengah tahun bekerja di hutan pinus Merkusi dan tinggal bersama istrinya, akhirnya Jokowi memutuskan untuk kembali ke Solo dan bekerja di perusahaan kayu Pakde Wiyono. Di perusahaan Pakde nya tersebut Jokowi bekerja sebagai bagian kepala produksi. Setelah setahun bekerja dan anak pertamanya Gibran Rakabuning lahir pada tahun 1988 Jokowi membulatkan tekad untuk memulai usaha sendiri dengan bekal pengalaman yang ada.

Tanpa modal dan dengan perjuangan serta bantuan beberapa pihak akhirnya Jokowi mendapat kredit sebesar Rp30 Juta dari salah satu bank di Solo untuk memulai usaha mebelnya. Pada lima tahun pertama Jokowi pernah tertipu oleh pembeli yang tidak membayar penjualan mebelnya. Bahkan sekita tahun 1990 Jokowi sempat menganggur selama 8 bulan karena usahanya merugi.

Nama Dari Prancis

Berawal ketika krisis ekonomi di tahun 1998 yang saat itu usaha Jokowi tetap bertahan karena usahanya yang sudah mencapai pasar eskspor. Jaringan ekonomi dan pergaulannya dengan dunia luar pun bertambah. Bahkan nama “Jokowi” didapat dari pelanggannya yang berasal dari Prancis.

Alkisah si pelanggan yang juga teman dekatnya ini merasa nama Joko sudah terlalu banyak hingga si pelanggan ini sering salah mengirim surat. “Mulai saat itu buyerprancis tersebut memanggil saya dengan nama ‘Jokowi’ untuk membedakan dengan Joko yang lainnya”. Dan nama itu pula yang hingga kini terus menempel di baju dinasnya sebagai wali kota. Hingga di kartu nama resminya sebagai wali kota tetap menggunakan nama pemberian temannya tersebut.

Sekian cerita tentang Jokowi Jokowi semoga menjadi inspirasi.
TS sangat mengharapkan emoticon-Blue Guy Cendol (L), terima kasih
0
2.9K
7
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan