- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
7 manfaat USG kehamilan


TS
koharwid
7 manfaat USG kehamilan
ane ada info neh bagi para calon ayah/ibu, atau yang sudah jadi ayah/ibu yg pengen nambah momongan lagi, semoga ada manfaatnya

Pemeriksaan USG (ultrasonografi) adalah salah satu metode skrining untuk memeriksa kehamilan yang dianggap aman, non-invasif, akurat dan efektif. Kini hampir semua klinik kebidanan di kota-kota besar telah menyediakan fasilitas pemeriksaan USG dengan biaya layanan yang semakin terjangkau. Biaya tambahan biasanya dikenakan bila Anda menginginkan hasil pemindaian dicetak.
Manfaat USG Kehamilan
USG kehamilan antara lain bermanfaat sebagai berikut:
1. Diagnosis dan konfirmasi awal kehamilan.
2. Melihat posisi dan kondisi plasenta.
3. Memeriksa denyut jantung janin.
4. Mengetahui bila Anda memiliki lebih dari satu bayi (kembar).
5. Menghitung usia kehamilan dan berat janin.
5. Mendiagnosis kelainan janin.
6. Memeriksa jumlah cairan ketuban.
7. Mengetahui jenis kelamin bayi.
Jadwal USG
Tidak ada aturan baku kapan dan berapa kali pemindaian USG perlu dilakukan selama kehamilan. Secara umum, dokter menyarankan pemindaian USG pada usia sekitar 7 minggu untuk mengkonfirmasi kehamilan, memastikan tidak ada kehamilan ektopik atau molar, memastikan denyut jantung dan menghitung hari perkiraan lahir.
Pemindaian ulang mungkin disarankan jika ada hambatan pada pemindaian pertama. Beberapa hal yang mungkin membuat pemindaian tidak mendapatkan gambaran menyeluruh di antaranya:
Bayi Anda berbaring di posisi yang membuat sulit pemeriksaan
Kehamilan Anda masih terlalu dini
Anda memiliki berat badan di atas rata-rata.
Pemindaian kedua dilakukan pada 18 sampai 20 minggu terutama untuk mencari kelainan bawaan. Kehamilan kembar, pertumbuhan janin, dan posisi plasenta juga bisa dievaluasi. Pemindaian lebih lanjut kadang-kadang dilakukan pada sekitar 32 minggu atau lebih untuk mengevaluasi ukuran janin bila ada hambatan pertumbuhan atau menindaklanjuti masalah yang terlihat pada pemindaian sebelumnya.
sumber

Pemeriksaan USG (ultrasonografi) adalah salah satu metode skrining untuk memeriksa kehamilan yang dianggap aman, non-invasif, akurat dan efektif. Kini hampir semua klinik kebidanan di kota-kota besar telah menyediakan fasilitas pemeriksaan USG dengan biaya layanan yang semakin terjangkau. Biaya tambahan biasanya dikenakan bila Anda menginginkan hasil pemindaian dicetak.
Manfaat USG Kehamilan
USG kehamilan antara lain bermanfaat sebagai berikut:
1. Diagnosis dan konfirmasi awal kehamilan.
Spoiler for :
2. Melihat posisi dan kondisi plasenta.
Spoiler for :
3. Memeriksa denyut jantung janin.
Spoiler for :
4. Mengetahui bila Anda memiliki lebih dari satu bayi (kembar).
Spoiler for :
5. Menghitung usia kehamilan dan berat janin.
Spoiler for :
5. Mendiagnosis kelainan janin.
Spoiler for :
6. Memeriksa jumlah cairan ketuban.
Spoiler for :
7. Mengetahui jenis kelamin bayi.
Spoiler for :
Jadwal USG
Tidak ada aturan baku kapan dan berapa kali pemindaian USG perlu dilakukan selama kehamilan. Secara umum, dokter menyarankan pemindaian USG pada usia sekitar 7 minggu untuk mengkonfirmasi kehamilan, memastikan tidak ada kehamilan ektopik atau molar, memastikan denyut jantung dan menghitung hari perkiraan lahir.
Pemindaian ulang mungkin disarankan jika ada hambatan pada pemindaian pertama. Beberapa hal yang mungkin membuat pemindaian tidak mendapatkan gambaran menyeluruh di antaranya:
Bayi Anda berbaring di posisi yang membuat sulit pemeriksaan
Kehamilan Anda masih terlalu dini
Anda memiliki berat badan di atas rata-rata.
Pemindaian kedua dilakukan pada 18 sampai 20 minggu terutama untuk mencari kelainan bawaan. Kehamilan kembar, pertumbuhan janin, dan posisi plasenta juga bisa dievaluasi. Pemindaian lebih lanjut kadang-kadang dilakukan pada sekitar 32 minggu atau lebih untuk mengevaluasi ukuran janin bila ada hambatan pertumbuhan atau menindaklanjuti masalah yang terlihat pada pemindaian sebelumnya.
sumber
0
7K
8


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan