Apakah anda mengerti apa itu "KALSIUM"? Baca ini dan pahami..!
TS
Drogoal
Apakah anda mengerti apa itu "KALSIUM"? Baca ini dan pahami..!
Kalsium merupakan salah satu zat yang di butuh kan tubuh terutama tulang untuk pertumbuhan. Namun apakan terlalu banyak mengkonsumsi Kalsium itu baik? walaupun bertujuan untuk cadangan kalsium jika kita tua nanti.
Berikut akan saya paparkan apa itu kalsium, manfaat kalsium, berapa saja kah kalsium yang di butuhkan tubuh kita, makanan yang mengandung kalsium, sampai bahaya kalsium itu sendiri.
Kalsium
Spoiler for .:
Kalsium adalah suatu zat kimia bersimbol Ca dan merupakan salh satu mineral yang berperan penting bagi makhluk hidup. Beberapa fungsi kalsium yang penting adalah :
Spoiler for 1.1:
Pembentukan tulang di masa awal kehidupan dan pemeliharaannya di masa datang
Berperan dalam konduksi listrik jantung
Berparan dalam proses kontraksi otot
Berperan dalam fungsi otak (proses pelepasan neurotransmiter)
Manfaat kalsium bagi tubuh lain nya adalah :
[spoiler1.2]1. Pembentukan dan Pemeliharaan Tulang dan Gigi. Anak-anak memerlukan kalsium untuk pertumbuhan tulang dan gigi mereka Kekurangan kalsium dapat mengakibatkan pertumbuhan tulang anak tidak sempurna dan menderita penyakit rickets. Orang dewasa membutuhkan kalsium untuk terus-menerus meremajakan sistem tulang dan giginya. Mineral di tulang dan gigi kita tergantikan 100% setiap tujuh tahun sekali.
2. Mencegah Osteoporosis. Bila tidak mendapat cukup kalsium dari makanan, tubuh akan mengambilnya dari bank kalsium pada persendian tangan, kaki dan tulang panjang lainnya. Kekurangan konsumsi kalsium dalam waktu lama akan mengakibatkan tubuh mengambilnya langsung dari tulang-tulang padat. Hal ini mengakibatkan tulang keropos dan mudah patah (osteoporosis). Bila seorang wanita dari umur 20 tahun setiap harinya mengkonsumsi kalsium 400 mg lebih rendah dari pada yang dibutuhkan, pada umur 55 tahun tulangnya keropos 1/3 bagiannya.
3. Penyimpanan Glikogen. Kalsium berperan dalam proses penyimpanan glikogen. Bila tidak ada kalsium, tubuh akan merasa lapar terus-menerus karena tidak dapat menyimpan glikogen.
4. Melancarkan fungsi otot, otak dan sistem syaraf. Otot, otak dan sistem syaraf membutuhkan kalsium agar dapat berfungsi optimal. Kekurangan kalsium dapat menyebabkan spasme (kejang) otot dan gangguan fungsi otak dan sistem syaraf.
Sebenarnya, apa saja kepentingan kita mengkonsumsi kalsium dan seberapa yang harus di konsumsi?
Spoiler for .:
Seperti yang telah di jelaskan, kalsium berperan dalam berbagai fungsi penting tubuh, selain itu, beberapa penelitian menunjukkan, kalsium dapat mencegah terjadinya kanker. Bahkan beberapa penelitian baru menunjukkan bahwa kalsium tidak memicu terbentuknya batu saluran kemih seperti yang selama ini diketahui, tetapi justru menurunkan resikonya.
Kalsium menurunkan resiko batu ginjal: Sebuah penelitian tentang hubungan antara konsumsi kalsium perhari dengan resiko batu ginjal telah dilakukan Gary C.Curhan et al pada tahun 1993. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelompok pria yang menkonsumsi kalsium dalam jumlah cukup yang dibutuhkan tubuh kedepannya tidak menderita penyakit batu ginjal dibandingkan kelompok pria yang hanya sedikit mengkonsumsi kalsium.
Kalsium menurunkan resiko adenoma kolorektal: J. A. Baron, M.D et al meneliti tentang efek pemberian suplemen kalsium pada pasien-pasien dengan riwayat adenoma kolorektal dibandingkan dengan pemberian placebo pada tahun 1999. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelompok pasien dengan pemberian suplementasi kalsium mempunyai kecenderungan lebih rendah mengalami relaps atau kambuhnya adenoma kolorektal yang pernah diderita dibandingkan dengan kelompok plasebo.
Apakah baik mengkonsumsi susu tinggi kalsium setiap hari?
Spoiler for .:
Banyak produk susu tinggi kalsium yang beredar di masyarakat. Produk-produk susu ini biasanya memberikan suplementasi kalsium sebesar 1200 mg kalsium perhari jika diminum 2 gelas tiap hari. Berdasarkan kebutuhan kalsium perumur diatas, dapat disimpulkan bahwa dalam mengkonsumsi susu tinggi kalsium kita juga harus berhati-hati. Pertimbangan kita harus meliputi:
Apakah kalsium yang terdapat dalam makanan yang sehari-hari kita konsumsi sudah cukup memenuhi kebutuhan kalsium harian kita?
Apakah kandungan kalsium dalam susu itu cukup atau bahkan lebih tinggi dari kebutuhan harian kita jika dikombinasi dengan kalsium alami dari makanan yang sudah dikonsumsi setiap harinya?
Apa kerugian mengkonsumsi kalsium lebih dari kebutuhan harian kita?
Spoiler for .:
Efek samping kelebihan kalsium dalam darah
Jika kita mengkonsumsi terlalu banyak suplemen atau susu kalsium tinggi setiap harinya, kita bisa mengalami suatu keadaan yang disebut hipercalcemia. Hipercalcemia adalah keadaan dimana terdapat jumlah kalsium yang melebihi kebutuhan normal dalam darah. Hiperkalsemia dapat disebabkan oleh penyakit (hiperparatiroid, beberapa jenis penyakit kanker, milk alkali syndrome dan suplementasi kalsium berlebihan).
Hiperkalsemia mempunyai dua macam efek, yakni ringan dan berat. Efek ringan dapat berupa: hilang nafsu makan, rasa tidak nyaman di perut, mual dan konstipasi (sulit BAB). Hiperkalsemia berat dapat merugikan karena menimbulkan ketidak teraturan denyut jantung yang dirasakan sebagai berdebar-debar atau palpitasi yang tentu saja berbahaya bagi penderita penyakit jantung, karena dapat menginduksi serangan jantung. Selain itu, Kalsium juga memberikan interaksi negatif terhadap beberapa macam obat yang dikonsumsi bersamaan, misalnya antibiotik tetrasiklin, kalsium dapat menghambat proses penyerapannya. Kelebihan kalsium dalam tubuh (lebih dari 2500 mg perhari) dapat memberikan gejala berupa perubahan tingkah laku, kebingungan, perubahan mood, penurunan kesadaran hingga koma.
Seberapa kalsium yang harus kita konsumsi setiap harinya?
Spoiler for .:
Menurut Institute of Medicine, National Academy of Science 2002, kebutuhan kalsium perhari sesuai golongan umur adalah sbb:
0-6 bulan : 210 mg perhari
7-12 bulan : 270 mg perhari
1-3 tahun : 500 mg perhari
4-8 tahun : 800 mg perhari
9-18 tahun : 1300 mg perhari
19-50 tahun : 1000 mg perhari
51 tahun lebih : 1200 mg perhari
Berikut adalah beberapa porsi makanan dan kandungan kalsiumnya:
Spoiler for .:
Susu satu cangkir (350 mg)
Segelas jus jeruk (290 mg)
Satu kerat keju (200 250 mg)
Sepotong pizza (230 mg)
Sekaleng sarden (185 mg)
Setangkup es krim (90 mg)
Secangkir brokoli (76)
Sepotong besar tahu/tempe (258 mg)
Jadi bagaimana cara memenuhi kebutuhan kalsium yang baik?
Spoiler for .:
1. Makanlah makanan dan minuman sumber kalsium seperti susu, telur, keju, brokoli, jeruk, kacang almond.
2. Jika merasa kurang bisa memenuhi kebutuhan kalsium dari makanan anda sehari-hari, konsumsilah suplemen kalsium sesuai dengan kebutuhan perhari di umur anda. Suplemen kalsium yang baik adalah yang mengandung kalsium sitrat atau kalsium karbonat (lebih mudah diserap tubuh, tidak akan merugikan anda karena sudah membeli)
3. Penyerapan kalsium yang baik membutuhkan vitamin D. Penuhi kebutuhan vitamin D anda (50 mikrogram per hari) dengan mengkonsumsi produk susu atau susu yang telah difortifikasi dengan vitamin D dan berjemurlah pada pagi hari antara jam 8 sampai 9 pagi.
Fakta Tentang Susu
Spoiler for .:
Tidak ada makanan lain yang lebih sulit dicerna daripada susu
Kasein yang membentuk kira-kira 80% dari protein yang terdapat dalam susu langsung menggumpal menjadi satu begitu memasuki lambung sehingga sulit dicerna
Komponen susu yang dijual di toko telah dihomogenisasi dan menghasilkan radikal bebas
Susu yang dipasteurisasi tidak mengandung enzim-enzim yang berharga, lemaknya telah teroksidasi dan kwalitas proteinnya berubah akibat suhu yang tinggi
Susu yang mengandung banyak zat lemak teroksidasi mengacaukan lingkungan dalam usus, meningkatkan jumlah bakteri jahat dan menghancurkan keseimbangan flora bakteri dalam usus
Jika wanita hamil minum susu, anak-anak mereka cenderung lebih mudah terjangkit dermatitis atopik
Minum susu terlalu banyak sebenarnya menyebabkan osteoporosis.
Ingat... Mengkonsumsi makanan atau minuman yang mengandung kalsium itu perlu tapi TIDAK secara BERLEBIHAN