Kaskus

News

kingjohnAvatar border
TS
kingjohn
Waspadalah Jika Trading Berdasarkan Berita Fundamental
Waspadalah Jika Trading Berdasarkan Berita Fundamental
31 Agustus 2012


Dalam trading forex, seorang trader bisa menggunakan metode dan strategi yang lebih menekankan pada analisa teknikal (chartist), tetapi bisa juga lebih menekankan pada analisa fundamental termasuk berita ekonomi (fundamentalist). Dari kedua cara tersebut tidak bisa disimpulkan mana yang lebih unggul atau paling benar. Hal itu sangat relatif dan bergantung pada pengalaman trading. Artikel ini adalah pandangan dari trader yang menggunakan metode price action, yang tidak seratus persen chartist karena minimnya indikator teknikal yang digunakan, tetapi juga bukan fundamentalis.

Beli berdasarkan rumor, jual berdasarkan kenyataan
Beralasan juga jika slogan ‘Beli berdasarkan rumor, jual berdasarkan kenyataan’ (Buy the rumor, sell the fact) telah lebih dari seratus tahun beredar di pasar bursa Wall Street. Secara umum para pemain besar di pasar (lazim disebut big boys), yaitu mereka yang sebenarnya menggerakkan harga pasar, hanya akan masuk pasar berdasarkan pada prediksi mereka akan prospek sebuah saham atau komoditas lainnya, tidak sepenuhnya berdasarkan berita yang baru dirilis.

Berita ekonomi yang dirilis akan selalu dicerminkan pada harga sebuah saham atau komoditas dalam pasar. Misalnya jika data Non Farm Payroll Amerika Serikat bulan ini diprediksi akan bertambah sebanyak 200,000 pekerjaan baru dibanding bulan lalu, maka pelaku pasar akan mentradingkan prediksi pertambahan 200,000 pekerjaan baru ini, dan keyakinan mereka bahwa prediksi tersebut akan mempengaruhi pasar. Mereka tidak tahu data jumlah pekerjaan yang sebenarnya sebelum berita Non Farm Payroll dirilis, kecuali mungkin jika mereka bisa memperoleh informasi sebelum rilis beritanya.

Saat berita data Non Farm Payroll tersebut dirilis, para big boys telah masuk pasar terlebih dahulu dengan keyakinan bahwa prediksi mereka akan mempengaruhi harga pasar. Jika data Non Farm Payroll yang dirilis benar bertambah sebanyak 200,000 pekerjaan baru dibanding bulan lalu, akan malah membuat harga pasar turun karena banyak yang telah membuka posisi buy sesuai prediksi bahwa pertambahan 200,000 pekerjaan baru akan membuat data Non Farm Payroll bulan ini positif. Jadi jika yang dirilis benar bertambah 200,000 pekerjaan baru, maka para big boys tidak akan membuka posisi buy lagi karena data yang keluar tidak membuat ‘kejutan’ naik seperti yang diramalkan para analis pasar.


Waspadalah Jika Trading Berdasarkan Berita Fundamental


Trading berdasarkan rilis berita fundamental sama dengan ‘gambling’ (untung-untungan). Anda tak akan tahu persis bagaimana reaksi pasar terhadap sebuah berita tertentu yang dirilis, dan Anda tidak bisa berasumsi bahwa secara logika jika hasil yang dirilis lebih baik dari sebelumnya dan lebih baik dari prediksi maka harga akan naik dan sebaliknya, karena semua faktor yang mungkin tidak Anda ketahui akan tercermin pada pergerakan harga saat berita tersebut dirilis. Oleh karena itu trader yang terlalu fokus pada rilis berita sering kali mengalami kerugian akibat ‘slippage’ (loncatan harga pasar) ketika masuk pasar pada saat rilis suatu berita.

[SPOILER="faktor nya"]
Semua faktor telah tercermin pada harga
Seorang trader yang menggunakan metode price action yakin bahwa semua faktor fundamental termasuk berita yang dirilis telah tercermin pada harga pasar dan bisa ditradingkan melalui analisa pola pergerakan harganya dengan metode price action. Rilis berita dan variabel lainnya hanyalah unsur-unsur yang menggerakkan pasar. Setup price action yang terjadi adalah refleksi dari perubahan variabel pasar yang menggerakkan harga. Refleksi ini bisa membentuk pola-pola yang berulang sebagai acuan untuk mengukur perubahan pergerakan harga. Jadi dengan trading berdasarkan analisa pola pergerakan harga atau setup price action berarti kita telah memasukkan faktor perubahan variabel fundamental termasuk berita didalamnya.

Pengaruh rilis berita pada posisi trading
Jika kita mempunyai posisi yang terbuka, saat rilis berita penting semisal Non Farm Payroll, pengumuman suku bunga (interest rate) atau pidato pejabat Bank Sentral tentu akan sangat mempengaruhi volatilitas pergerakan harga hingga bisa berdampak pada posisi kita. Tetapi dengan risk/reward ratio yang telah kita tetapkan sebelumnya, kita biarkan pasar merespon posisi trading kita dengan reaksi yang memang seharusnya terjadi terlepas dari level stop loss atau level target profit kita yang kena. Ada baiknya kita gunakan trailing stop dengan teknik averaging atau pyramiding jika memungkinkan.

Mengetahui saat rilis berita
Untuk menghindari resiko slippage atau loncatan harga pada saat rilis berita yang penting, sebaiknya kita membuka posisi beberapa saat setelah rilis berita tersebut pada kondisi pasar yang relatif tenang (tidak terlalu bergejolak / volatile). Untuk itu kita mesti mengetahui jadwal rilis berita-berita penting yang berpengaruh pada pasar forex, seperti yang banyak dimuat dalam kalender ekonomi beberapa situs trading. Yang sering kali mempengaruhi volatilitas pasar adalah berita-berita yang berhubungan dengan suku bunga (interest rate), data tenaga kerja (Non Farm Payroll di Amerika Serikat, unemployment rate / data pengangguran), inflasi (Consumer Price Index / CPI) dan juga pertumbuhan ekonomi (Gross Domestic Product per kwartal / GDP q/q).[/SPOILER]
0
1.8K
14
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan