- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Lomba HUT 50 Tahun Merpati


TS
samalonareggae
Lomba HUT 50 Tahun Merpati

Dalam rangka memeriahkan HUT Merpati Airlines ke 50, PT. Merpati Nusantara Airlines mengadakan lomba
1. Kompetisi Photografi "Unique Destination"
2. Karya Tulis dengan Tema "50 th Merpati Nusantara merajut Nusantara"
1. Kompetisi Photografi "Unique Destination"
2. Karya Tulis dengan Tema "50 th Merpati Nusantara merajut Nusantara"
PERSYARATAN LOMBA FOTO
Syarat Karya:
1. Tema foto Unique Destination, yang memotret berbagai sudut pandang interaksi antara manusia dengan karya arsitektur (bangunan, lansekap, dan fasilitas umum).Keberadaan manusia dalam foto bukan kewajiban.
2. Lokasi subyek foto berada di wilayah Indonesia dan merupakan route- route yang dilewati oleh Merpati Nusantara
3.Foto adalah karya milik sendiri dan belum pernah diikutkan, dimuat, dan atau memenangkan lomba.
4.Peserta dapat mengirimkan foto berwarna atau hitam putih.
5.Foto merupakan karya tunggal, bukan merupakan foto serial.
6.Pemotretan dapat dilakukan dengan media film ataupun digital. Olah digital yang diperbolehkan sebatas menaikkan kontras, burning, dodging, sharpening, dan cropping. Penambahan elemen dalam foto tidak diperkenankan.
7. Foto dikirimkan dalam bentuk hard copy satu rangkap (1) dan soft copy dalam satu CD.
8. Foto dicetak ukuran sisi terpanjang maksimal 40 cm dan sisi terpendek minimal 30 cm, tanpa bingkai, tanpa alas, tanpa pencantuman unsur-unsur non fotografis.
9.Dibelakang foto dicantumkan keterangan foto (caption) seperti Judul Foto, Lokasi dan Tahun Pemotretan, beserta keterangan Fotografer: Nama, Profesi, Alamat, Nomor Telepon/ Telepon Genggam dan Email. Menyertakan fotocopi KTP/SIM.
10. Apabila foto dibuat memakai film konvensional (non-digital) maka fotografer men-scan fotonya agar bisa dikirim dalam CD dengan ketentuan: resolusi minimal 300 dpi, file type JPEG quality 12 (no compression).
11. Maksimal 10 foto per peserta (Apabila peserta mengirimkan lebih dari 10 karya foto maka panitia akan memilih 10 foto secara acak tanpa pemberitahuan kepada pemilik foto).
12. Panitia berhak mendiskualifikasi peserta sebelum dan sesudah penjurian apabila dianggap melakukan kecurangan.
Keputusan Dewan Juri Sah dan tidak dapat diganggu gugat.
Foto yang dikirimkan ke PT. Merpati Nusantara menjadi hak panitia, dan jika di publikasikan akan mendapatkan kompensasi sesuai yang ditentukan panitia.
Dengan mengirimkan karya foto berarti peserta telah dianggap menyetujui semua ketentuan teknis dan persyaratan yang telah ditetapkan oleh Panitia.
Syarat Peserta:
Terbuka untuk Umum (kecuali anggota Panitia dan keluarga).
Peserta wajib menggunakan nama asli sesuai dengan identitas resmi (KTP/SIM/Paspor).
Wajib mencantumkan nomor telepon yang mudah dihubungi.
Pengumpulan Karya:
4 September 2012
Penjurian:
5 September 2012
Pengumuman Pemenang:
Pengumuman Pemenang dan 12 Karya-karya terbaik pilihan dewan juri akan di publikasikan di website Merpati Nusantara ( www.merpati.co.id )pada tanggal 6 September 2012
Pemenang dan Karya-karya terbaik pilihan dewan juri akan dipamerkan dalam acara ulang tahun PT. Merpati Nusantara tanggal 6 September 2012
Pengumuman Pemenang 3 besar terbaik pilihan dewan juri akan diumumkan melalui website www.merpati.co.id dan akan dihubungi panitia untuk penyerahan hadiah
Pemenang dan 12 Karya-karya terbaik pilihan dewan juri akan dimuat di kalender Merpati Nusantara tahun 2013
Hadiah
Juara I : Piagam +Uang Tunai Rp. 3.000.000 + Voucher Hotel + Tiket Pesawat PP
Juara II : Piagam +Uang Tunai Rp. 2.000.000 + Voucher Hotel + Tiket Pesawat PP
Juara III : Piagam +Uang Tunai Rp. 1.000.000 + Voucher Hotel + Tiket Pesawat PP
9 Karya Terbaik : Piagam +Uang Tunai Rp. 500.000
Penerimaan Karya:
PT. MERPATI NUSANTARA
DIVISI HUMAS LT 9
Jl. Angkasa Blok B 15
Kav.2-3, Jakarta 10720
Indonesia
Contact person :
Nadhila Shabrina
0811 54 22 345
Email : syarifah@merpati.co.id / Shabrina87@gmail.com
*dengan hadiah tiket
Pesawat PP, voucher hotel, Uang saku... dsb
Kompetisi Esai "50 tahun Merpati Airlines merajut Nusantara"
Persyaratan Peserta
1.Peserta lomba esai adalah jurnalis atau umum se-Indonesia.
2.Peserta harus melengkapi berkas-berkas perlombaan esai sebagai berikut (dalam satu berkas pengiriman):
-dapat dibuktikan dengan menyertakan fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa/ Kartu Tanda Penduduk/ kartu Identitas Wartawan sebanyak 2 lembar
-Formulir pendaftaran dapat direquest di email dibawah
-Esai (2 rangkap)
Esai yang dibuat merupakan karya asli (orisinil/bukan plagiat)
Peserta menyanggupi bahwa esai yang dibuat baik dalam penyampaian informasi, berita, fakta, maupun buah pemikiran tidak melanggar hukum, etika, serta tidak menyinggung SARA, diskriminasi atau tidak dimaksudkan untuk menyerang pribadi, dan hal lain yang melanggar norma kesusilaan.
Esai ditulis secara individu dengan tema: 50 tahun Merpati Nusantara Airlines merajut nusantara
Panjang esai 3-4 halaman.
Format penulisan naskah:
Kertas A4
Margin 3,3,3,3
TNR 12; rata kiri-kanan; spasi 1,5
Esai ditulis dalam Bahasa Indonesia sesuai ejaan yang disempurnakan (EYD).
Esai yang dilombakan menjadi hak panitia.
Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.
Informasi
Esai dan berkas peserta dikirimkan:
- Softcopy ke e-mail PR@Merpati.co.id dengan subjek: ESAI(spasi)Nama Peserta
- Hard copy (2 rangkap) ke alamat :
PT. MERPATI NUSANTARA
DIVISI HUMAS Lt.9
Jl. Angkasa Blok B 15
Kav.2-3, Jakarta 10720
Batas waktu penerimaan esai paling lambat: 4 September 2012 (Softcopy: e-mail) dan 5 September 2012 (hardcopy: masuk ke panitia)
Esai yang sudah dikirim akan dinilai dewan juri dan diumumkan pemenangnya pada tanggal 5 September 2012 yang akan ditampilkan di www.merpati.co.id serta konfirmasi melalui e-mail dan sms.
Pemenang (juara 1, 2, dan 3) akan diundang oleh panitia untuk mengikuti 50 tahun Merpati pada tanggal 6 September 2012(pemenang wilayah kota JABODETABEK) bagi pemenang diluar kota JABODETABEK akan diserahkan langsung oleh distrik Merpati Nusantara kota masing- masing.
Hasil karya pemenang akan dimuat di MERPATI ARCHIPELAGO inflight magazine.
Informasi lebih lanjut bisa menghubungi Panitia
Contact Person:
Aris Hadi
E-mail : a_purwandi@merpati.co.id
Irma Savitri
E-mail : i_savitri@merpati.co.id
Hadiah
Juara I: sertifikat + Rp. 3.000.000 + Tiket Pesawat PP + Voucher Hotel
Juara II: sertifikat + Rp .2.000.000 + Tiket Pesawat PP + Voucher Hotel
Juara III: sertifikat + Rp. 1.000.000 + Tiket Pesawat PP + Voucher Hotel
Keterangan lebih lanjut klik link dibawah ini:
1.Photografi
http://www.merpati.co.id/id/corporat...tara-Airlines-
2.Karya tulis
http://www.merpati.co.id/id/corporat...jut-Nusantara-
Formulir pendaftaran dapat di unduh di link dibawah ini
1.Formulir Kompetisi Photografi
http://www.merpati.co.id/_assets/upl...oto_hut_MZ.pdf
2.Formulir Lomba Karya Tulis
http://www.merpati.co.id/_assets/upl...TARAN_Esay.pdf
Ayoooo tunggu apalagi , kunjungi Merpati.co.id & Dapatkan Manfaatnya segera.



0
3K
14


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan