SMA N 4 Yogyakarta Dan SMA Trinitas Wakili Indonesia Di Turnamen Basket malaysia
TS
Ilhamhambo
SMA N 4 Yogyakarta Dan SMA Trinitas Wakili Indonesia Di Turnamen Basket malaysia
Prestasi anak bangsa sudah banyak menunjukkan hasil hasil sempurna.Di ajang SEA GAMES juga banyak cabang olahraga yang diwakili oleh pelajar pelajar.Nah selain itu,ada kabar terbaru di ajang S P Setia U-17 International Invitation Basketball Tournament 2012.Di turnamen basketball yang diiuti pelajar pelajar Asia ini Indonesia diwakili oleh SMA N 4 YOGYAKARTA atau patbhe dan SMA TRINITAS Bandung
Spoiler for SUMBER:
PUASA bukan hambatan untuk berlatih keras. Itu prinsip temen-temen tim basket SMAN 4 Jogja, apalagi saat ini mereka bakal jadi wakil Indonesia dalam S P Setia U-17 International Invitation Basketball Tournament 2012, di Shah Alam Selangor, Malaysia tanggal 3 ampe 5 Agustus 2012. Champion Honda DBL Jogja 2012 itu cukup serius latihan.
Agus Trimadi , manager tim basket Patbhe begitu sebutan sekolah ini mengatakan, setelah menjadi champhion mereka jadi lebih giat latihan. Mereka malah makin giat buat nambah kekuatan tim, kami juga mencari bibit-bibit baru dari keterbatasan untuk mencari yang istimewa, ujar Agus.
Sementara pelatih tim Patbhe, Johan mengatakan kalo persiapan untuk ikut U-17 International Invitation Basketball Tournament 2012 di Shah Alam Selangor, Malaysia udah cukup matang. Kita akan tampil maksimal karena Patbhe berangkat atas nama bangsa Indonesia, katanya mantap.
Keikutsertaan Patbhe itu enggak lepas dari undangan yang diberikan penyelenggara International Invitation Basketball Tournament 2012 kepada PT Deteksi Basket Lintas (DBL) Indonesia selaku penyelenggara liga basket pelajar terbesar di Indonesia, Honda Development Basketball League (DBL) 2012.
Nah, selain Patbhe, DBL Indonesia juga memilih Tim SMA Trinitas Bandung untuk jadi wakil dari Indonesia. Jadi ada dua tim yang bakal mewakili Indonesia di turnamen internasional itu, yaitu Tim SMA Patbhe Jogja dan Tim SMA Trinitas Bandung. Patbhe dan Trinitas kami anggap paling siap untuk ikut turnamen itu. Di Malaysia, mereka akan menghadapi tim pelajar dari negara-negara dengan kultur basket hebat seperti Tiongkok, Taiwan, dan Filipina, ucap Donny Rahardian, event senior manager PT DBL Indonesia.
Turnamen akan make sistem setengah kompetisi, Trinitas masuk ke dalam grup A bareng ama tuan rumah Setia Alam (Malaysia), Macau, Taiwan, ACS (Malaysia), dan Jalan Davidson Alumni (Malaysia). Sementara Patbhe gabung di grup B bareng Zhu Hai (Tiongkok), Ais (Singapura), Malacca Yok Bin (Malaysia), Setia Eco Park (Malaysia), dan San Beda College (Filipina).
Anak-anak menunjukkan progress yang jauh meningkat. Mereka enggak sabar ingin berlaga di turnamen itu. Meski lawan-lawan yang bakal kami hadapi cukup berat, tapi saya tetep optimis anak-anak bisa pulang dengan prestasi, tandas sang manajer Tim Patbhe, Agus Trimadi.
Kapten tim Patbhe, Andre Surya Pramudya bersama timnya optimistis membuat Indonesia bangga. Tim Patbhe akan diperkuat tim peserta Honda DBL 2012 plus lima pemain baru dari kelas X.
Dijadwalkan pagi ini (2/8) mereka akan terbang menggunakan Air Asia menuju Malaysia. Selamat tanding ya teman, sukses untuk kalian
Spoiler for SUMBER:
SURABAYA - Pengalaman bertanding di level internasional bakal dirasakan tim basket putra SMA 4 Jogjakarta dan SMA Trinitas Bandung. Kedua tim tersebut menjadi wakil Indonesia dalam S P Setia U-17 International Invitation Basketball Tournament 2012.
Kompetisi yang berlangsung pada 3 hingga 5 Agustus 2012 di Shah Alam Selangor, Malaysia itu bakal diikuti oleh 12 tim pelajar dari 7 negara di Asia. Keikutsertaan Patbhe alias SMAN 4 Jogjakarta dan Trinitas, sebutan SMA Trinitas Bandung, tak lepas dari undangan yang diberikan pada PT Deteksi Basket Lintas (DBL) Indonesia selaku penyelenggara liga basket pelajar terbesar di Indonesia, Honda Development Basketball League (DBL) 2012.
Tim putra Patbhe dan Trinitas menjadi dua sekolah yang terpilih mewakili Indonesia di turnamen tersebut. "Kedua sekolah tersebut kami anggap paling siap untuk mengikuti turnamen. Di Malaysia, mereka akan menghadapi tim pelajar dari negara-negara dengan kultur basket hebat seperti Tiongkok, Taiwan, dan Filipina," ucap Donny Rahardian, event senior manager PT DBL Indonesia.
Pihak penyelenggara menyambut antuasias keikutsertaan Indonesia di ajang tersebut. Dua tempat untuk Indonesia tak ragu disiapkan karena melihat perkembangan pesat liga basket pelajar di Tanah Air. "Kami menyambut hangat keikutsertaan Indonesia di turnamen ini. Kami sudah tak sabar menyaksikan dua tim pilihan Indonesia berlaga, memberikan warna di acara kami," ungkap Liew Fook Seng, technical head S P Setia U-17 International Invitation Basketball Tournament 2012.
Di turnamen yang memakai sistem setengah kompetisi itu, Trinitas masuk ke dalam grup A bersama tuan rumah Setia Alam (Malaysia), Macau, Taiwan, ACS (Malaysia), dan Jalan Davidson Alumni (Malaysia). Sementara Patbhe tergabung di grup B bersama Zhu Hai (Tiongkok), Ais (Singapura), Malacca Yok Bin (Malaysia), Setia Eco Park (Malaysia), dan San Beda College (Filipina).
Meskipun buta dengan kekuatan lawan, manajer Trinitas Dicky Satra Permana percaya timnya akan mampu membuat kejutan di turnamen tersebut. Dia terus men-drill tim dengan latihan fisik. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi jadwal pertandingan Trinitas yang cukup padat di turnamen tersebut.
Trinitas akan diperkuat oleh pemain DBL Indonesia All-Star 2012, Kennard. "Kehilangan Juan Laurent yang membela Timnas Muda Indonesia cukup mereduksi kekuatan kami. Namun, saya telah menyiapkan skema permainan baru tanpa kehadiran Juan. Meskipun berat, saya percaya anak-anak akan mampu memberi kejutan apik di turnamen itu," ungkap mantan head coach tim putra DBL Indonesia All-Star 2010 itu.
Persiapan tak kalah maksimal juga dilakukan oleh Patbhe. Champion Honda DBL 2012 DI Jogjakarta Series tersebut begitu antusias menyambut turnamen internasional pertamanya. Mereka tak ingin sekadar numpang lewat, dan langsung pasang target membawa pulang gelar juara!
"Anak-anak menunjukkan progres yang jauh meningkat. Mereka tak sabar ingin berlaga di turnamen tersebut. Meskipun lawan-lawan yang bakal kami hadapi cukup berat, saya optimistis anak-anak bisa pulang dengan prestasi," tandas Agus Trimadi, manajer SMA 4 Jogjakarta. Hari ini, Patbhe dan Trinitas dijadwalkan tiba di Malaysia.
Spoiler for PATBHE :
Spoiler for SMA TRINITAS :
DOAKAN TEMAN TEMAN KITA SUPAYA BISA MENGHARUMKAN NAMA INDONESIA :loveindonesia