Kaskuser yang Baik, Ramah, Dan Tidak sombong selalu
[/QUOTE]
Jakarta selalu macet ?? ini jawabanya !!
Quote:
Jakarta - Kemacetan lalu lintas adalah makanan sehari-hari warga ibukota. Jumlah kendaraan yang membludak, pertumbuhan jalan yang minim hingga transportasi publik yang mengkhawatirkan adalah momok bagi semua. Tapi, bagaimana kondisi jalanan Jakarta sebenarnya?
Sebagai sebuah ibukota yang meliputi pusat ekonomi dan pusat pemerintahan Jakarta memang menjelma menjadi kota tersibuk di Indonesia. Kemacetan pun menjadi menu sehari-hari warga Jakarta.
Tapi bagaimana kondisi lalu lintas Jakarta sebenarnya? Ini data dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang tercetus dalam seminar Intellegent Transport System di Hotel Pullman, Jalan MH Thamrin, Jakarta, Kamis (28/6/2012):
Spoiler for "Jawaban 1":
Jakarta yang merupakan kota tersibuk di Indonesia dalam sehari tercatat ada 21,9 juta perjalanan yang melintasinya.
Sayangnya, 70 persen atau sekitar 15,3 juta perjalanan yang dilakukan warga Jakarta dan sekitarnya itu masihlah menggunakan kendaraan pribadi.
Maka tidak heran bila kendaraan pribadi berjejalan di jalanan ibukota.
Spoiler for "Jawaban 2":
Di samping itu, menurut data 2011, di Jakarta saja ada 7,98 juta unit kendaraan bermotor dari berbagai jenis.
Dari jumlah itu, 98,9 persen atau 7,89 juta unit adalah kendaraan pribadi baik mobil maupun motor.
Kendaraan transportasi umum hanya mendapat porsi 1,1 persen dari total kendaraan yang ada di Jakarta. Persentase itu sama dengan 88.422 kendaraan saja.
Padahal dari puluhan juta perjalanan yang ada di ibukota kendaraan transportasi umum yang hanya 1,1 persen itu harus berkerja keras mengangkut 56 persen perjalanan yang ada, 3 persen diantaranya dilayani oleh kereta api Jabodetabek.
Sementara itu, jumlah kendaraan bermotor yang mencapai 98,9 persen dari total kendaraan bermotor yang ada, ternyata hanya melayani 44 persen dari total perjalanan yang dilakukan warga Jakarta dan sekitarnya setiap hari. Ini tentu mengkhawatirkan.
Spoiler for "Jawaban 3":
Lalu ketika kita melihat kondisi jalan raya yang ada. Di Jakarta tercatat hanya ada 6.549 km jalanan dengan luas 42,3 km persegi yang harus menampung kendaraan-kendaraan tadi. Rasio jalanan di Jakarta hanyalah 6,4 persen dari total wilayah DKI Jakarta.
Pertumbuhan dan pembangunan jalan di ibukota pun dari data yang ada relatif sangat minim. Hanya ada 0,01 persen jalan yang tumbuh tiap tahunnya.
Berbanding terbalik dengan pertumbuhan kendaraan di ibukota yang rata-rata pertumbuhannya dalam 5 tahun terakhir mencapai 8,1 persen.
Alhasil, kemacetan pun jadi makanan sehari-hari. Akibatnya, waktu produktif tiap orang di Jakarta pun jadi berkurang.
Spoiler for "Jawaban 4":
Selain itu, biaya atau kerugian terkait kemacetan menurut Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sudah mencapai angka yang cukup gila, yakni Rp 45,2 triliun per tahun.
Sumber : [URL="http://oto.detik..com/read/2012/06/28/134600/1953147/1207/ini-yang-bikin-macet-jakarta?991104topnews"]Hilangkan tanda *Titik* nya[/URL]
Apa kata para Kaskuser :
Spoiler for "":
Spoiler for "dari agan fanfuzer":
Quote:
Original Posted By fanfuzer►armada kereta cepat ditambahin gan. budayakan menggunakan sepeda, misal menggunakan sepeda lipat jadi setelah naik kereta utk menuju lokasi tempat kerja tinggal naik sepeda gan. udh gitu bagi yg bawa sepeda jgn dikenai tambahan dong gan
terus perlu di buat UU bagi tiap perusahaan utk menyediakan armada bagi karyawan nya yg ada tugas keluar kantor jadi pemakaian kendaraan pribadi bisa dikurangi.
klo berkenan taro di pejwan gan saran ane
Spoiler for "dari agan Uchiha.Obito":
Quote:
Original Posted By Uchiha.Obito►kesadaran juga jadi faktor juga gan , mereka pada ga mau naik sepeda , ataupun naik kendaran umum , disamping mengurangi kemacetan , juga mengurangi polusi gan ,
Spoiler for "dari agan qinetiq":
Quote:
Original Posted By qinetiq►intinya satu, kalo macet berarti yang di depan berhenti gan, coba kalo yang di depan ga berhenti pasti ga macet gan....
klo berkenan page one gan
Spoiler for "dari agan kriwol":
Quote:
Original Posted By qinetiq►[QUOTE=kriwol;718351922]batasin dong kepemilikan mobil dan batasi juga umur kendaraan
efektifkan fasilitas kendaraan umum
Spoiler for "dari agan n45hru":
Quote:
Original Posted By n45hru►menuntaskan kemacetan di Jakarta mudah!!
cukup pemimpin yang otoriter dan keras untuk membuat suatu peraturan yang membatasi penjualan kendaraan bermotor untuk pribadi!
cukup pemimpin yang otoriter dan keras untuk membuat suatu peraturan yang MEWAJIBKAN kendaraan bermotor pribadi tidak boleh beroperasi pada jam-jam sibuk (jam 7 pagi sampai jam 9 malam!!!). kalau pada jam tersebut masih ada kendaraan pribadi yg berseliweran walaupun terpaut dikit (misalkan ada di jalanan pada jam 7 pagi lewat 5 menit), tindak tegas dengan tidak boleh beroperasinya mobil itu 1 taun full!!!
cukup pemimpin yang otoriter dan keras untuk mewujudkan sistem transportasi monorel dan busway dan juga kereta commuter di Jakarta!!!
cukup pemimpin yang otoriter dan keras MEMBERSIHKAN semua bedeng2 perumahan di pinggir sungai, baik yang permanen maupun gk permanen! maaf, mungkin ini agak keras, tapi inilah jalan satu2nya (silakan koreksi kalo ane salah).
bersihkan sepanjang sungai tersebut! buat transportasi air sepanjang sungai!!!
cukup pemimpin yang otoriter dan keras yang tidak takut pd pihak asing (you know who lah )
MUNGKIN TERDENGAR GILA DAN EDAN, SINTING. TAPI ITULAH KENYATAANNYA KALAU MAU MENGATASI KEMACETAN DI IBUKOTA. MUNGKIN DARI AGAN ADA YG PUNYA IDE LAIN???