Thread ini dibuat untuk menambah pengetahuan para pembaca dan untuk mengikuti Science & Techno Thread Competition 2012
Sebelum saya membahas Mutasi yang terjadi pada virus, ada baiknya, jika agan - agan mengetahui apa itu virus, dan apa itu mutasi.
Quote:
Original Posted By VirusVirus adalah parasit berukuran mikroskopik yang menginfeksi sel organisme biologis. Virus bersifat parasit obligat, hal tersebut disebabkan karena virus hanya dapat bereproduksi di dalam material hidup dengan menginvasi dan memanfaatkan sel makhluk hidup karena virus tidak memiliki perlengkapan selular untuk bereproduksi sendiri. Biasanya virus mengandung sejumlah kecil asam nukleat (DNA atau RNA, tetapi tidak kombinasi keduanya) yang diselubungi semacam bahan pelindung yang terdiri atas protein, lipid, glikoprotein, atau kombinasi ketiganya. Genom virus akan diekspresikan menjadi, baik protein yang digunakan untuk memuat bahan genetik maupun protein yang dibutuhkan dalam daur hidupnya. Pada saat ini, virus masih diperdebatkan kedudukannya akan status sebagai makhluk hidup. Pada daur hidupnya, virus mengalami 2 fase.
Pertama
jika virus hidup di alam bebas, atau tidak di tubuh organisme lain, Virus berupa benda mati. Karena di dalam selnya tidak terjadi proses biologis.
Kedua
Jika virus masuk atau menempel pada tubuh inangnya, maka ia akan aktif kembali. Ia akan melakukan perkembang biakan dengan tubuh inang sebagai tumbalnya.
Perlu diketahui virus buka termasuk hewan, tumbuhan, ataupun bakteri. sehinggi para ahli biologi mengelompokkan virus dalam kingdom yang baru.
![[BIOLOGI] Mutasi Virus](https://dl.kaskus.id/t1.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcQv0dJZ4Qpa-lEC70-ar3xW0_EZBJ0Wzcbg7xuK0RgUjP9q1xna06voFdE)
Quote:
Original Posted By Mutasi
Mutasi adalah perubahan yang terjadi pada bahan genetik (DNA maupun RNA), baik pada taraf urutan gen (disebut mutasi titik) maupun pada taraf kromosom. Mutasi pada tingkat kromosomal biasanya disebut aberasi. Mutasi pada gen dapat mengarah pada munculnya alel baru dan menjadi dasar munculnya variasi-variasi baru pada spesies.
Mutasi terjadi pada frekuensi rendah di alam, biasanya lebih rendah daripada 1:10.000 individu. Mutasi di alam dapat terjadi akibat zat pembangkit mutasi (mutagen, termasuk karsinogen), radiasi surya, radioaktif, sinar ultraviolet, sinar X, serta loncatan energi listrik seperti petir.
Individu yang memperlihatkan perubahan sifat (fenotipe) akibat mutasi disebut mutan.
Lalu apa perbedaan antara Mutasi dan Evolusi ?
Evolusi terjadi karena adanya seleksi alam dan kompetisi yang terus - menerus, sehingga memaksa makhluk hidup - makhluk hidup untuk beradaptasi agar dapat mempertahankan spesiesnya. Dengan kata lain, evolusi pada makhluk hidup disebabkan oleh tekanan faktor lingkunga.
Sedangkan mutasi, berasal dari perubahan DNA dan RNA yang memaksa pada sebuah indvidu. Perubahan ini terjadi dengan waktu yang relatif singkat. sehingga menyebabkan individu - individu itu mengalami cacat. biasanya mutasi terjadi bukan karena alam, namun karena radiasi atau reaksi - reaksi kimia. Mutasi bisa dikatakan efek samping dari suatu proses kimiawi yang merubah susunan DNA dan RNA.
Quote:
Original Posted By Mutasi terhadap virus
Mutasi Terhadap Virus
Ada banyak virus yang mengalami mutasi. Namun, mutasi secara besar besaran terjadi pada virus H5N1. Virus H5N1 yang dulunya menular melalui unggas saja, sekarang sudah terjadi antar manusia. Virus H5N1 mempunyai senjata untuk mempertahankan diri di alam. Menjadi karakteristik khusus dari virus H5N1 ialah memiliki kemampuan untuk bermutasi di dalam genom RNA. Kemampuan bermutasi ini dipengaruhi oleh 2 faktor yaitu :
A. Faktor internal
Enzim polimerase yang berperan dalam proses replikasi (perbanyakan) virus (PA, PB1 dan PB2) tidak dilengkapi dengan sistem proofreading menjadi faktor utama yang mendorong virus H5N1 bermutasi. Proofreading merupakan kemampuan polimerase DNA untuk membaca rangkaian DNA dan memperbaiki kesalahan penyusunan bagian dari salinan untaian DNA. Pada virus H5N1 jika terjadi kesalahan pembacaan susunan asam amino dalam rantai RNA, kesalahan tersebut tidak dapat terdeteksi sehingga akan mengakibatkan munculnya varian baru virus H5N1.
Faktor internal lain yang berperan dalam proses mutasi yaitu proses multiplikasi virus H5N1 yang terjadi dalam inti sel. Inti sel cenderung mempunyai luasan yang sempit, sedangkan virus H5N1 mempunyai 8 segmen RNA yang saling lepas satu dengan lainnya. Kondisi ini dapat memperbesar kemungkinan kesalahan penyusunan asam amino dalam RNA pada saat proses replikasi .
![[BIOLOGI] Mutasi Virus](https://dl.kaskus.id/info.medion.co.id/images/stories/infomedion/penyakit/2010/November/AU_Gbr3.jpg)
Perubahan nukleotida pada protein NP ditemukan mutasi pada virus H5N1 isolat
Jawa Timur yang seharusnya CAC/His terjadi perubahan pada regio 110 menjadi
UAC/Tyr, isolat virus H5N1 dari Banten terjadi perubahan GUC/Val pada regio 116 menjadi
AUC/ile, dan isolat Bali berubah yang seharusnya AAA/Lys terjadi mutasi pada regio 268
menjadi CGC/Arg. Di Jakarta ditemukan point mutasi CUG/Leu pada region 197 yang
seharusnya CGC/Arg, sedang pada PB-1. Isolat Jawa Timur pada regio 55 terjadi
perubahan GAC/Glu menjadi CGC/Cys di kebanyakan daerah lain, Jawa Barat yang
seharusnya CCA/Pro berubah menjadi GAC/Glu pada regio 18 sedang pada regio 23
GCC/Ala seharusnya AGA/Arg, sedang pada regio 199 CCA/Pro seharusnya AGA/Arg.
Isolat Bali pada regio 18 terjadi perubahan dari GGA/Gly dan regio 23 GCC/Ala. Isolat
Kalsel terjadi perubahan pada regio 23 yaitu GCA/Ala yang seharusnya UCC/Ser.
Sementara itu protein matrik terjadi mutasi pada regio 116 yang seharusnya GCU/Ala
berubah menjadi UCA/Ser. Walaupun demikian telah menunjukkan bahwa perubahan
yang terjadi tidak mempengaruhi sifat virus yang signifikan. Hal ini terbukti dengan
analisis protein dengan SDS-PAGE dan Western blot tidak ditemukan perubahan
reaktifitas yang signifikan.
B. Faktor Eksternal
eksternal yang memicu terjadinya mutasi virus H5N1 terkait dengan program vaksinasi yang kurang tepat, yaitu penggunaan vaksin dengan kandungan yang tidak homolog (berbeda) dengan virus H5N1 lapangan. Penggunaan vaksin ini tidak akan memberikan perlindungan yang sempurna.
Proses mutasi H5N1 secara umum dibedakan menjadi 2 yaitu antigenic drift dan antigenic shift.
a. Antigenic drift
Mutasi tipe ini, virus H5N1 hanya mengalami perubahan antigenik minor (H/N) yang terjadi dalam 1 subtipe virus. Sifat ini selalu dikaitkan dengan timbulnya suatu epidemi dari penyakit ini. Mutasi antigenic drift akan menyebabkan antibodi yang ada tidak bisa secara lengkap menetralisasi virus. Waktu yang diperlukan untuk proses mutasi ini relatif singkat, + 1 tahun.
b. Antigenic shift
Tipe mutasi ini terjadi saat dua atau lebih subtipe virus H5N1 bercampur dalam satu inang membentuk subtipe baru. Inang yang berperan untuk mutasi ini yH5N1tu babi. Awalnya virus H5N1 yang mengalami mutasi antigenic shift akan terjadi perubahan antigenik mayor oleh rekombinan H dan N subtipe yang berbeda sehingga dapat memicu timbulnya pandemi (serangan kasus H5N1 yang terjadi secara luas, melewati batas negara). Proses mutasi ini membutuhkan waktu yang relatif lama, sekitar 8-10 tahun dengan efek yang ditimbulkan sangat berbahaya .
Pada saat ini, para ilmuwan masih mencoba merekayasa DNA ataupun RNA dari virus H5N1 untuk dijadikan sebagai vaksin virus H5N1 itu sendiri. Di satu sisi, virus H5N1 sangat berguna dalam pembuatan vaksin. Namun disisi lain, virus ini mengancam setiap nyawa orang yang terinfeksi. Virus virus ini mengalami mutasi karena adanya pengaruh internal dan eksternal. Namun sebagian besar diakibatkan oleh pengaruh eksternal. Sinar matahari yang sudah tak tersaring oleh Ozon turut ambil bagian dalam proses mutasi virus virus ini. Asap asap pabrik, Nuklir dan zat zat radioaktif yang memancarkan radiasi mengubah susunan DNA dan RNA pada virus, sehingga bencana mutasi besar besar terhadap virus H5N1 tidak dapat di hindarkan.
Mulai saat ini, dari diri kita sendiri harus sadar akan masalah mutasi mutasi virus. Maka dari itu, ada baiknya jika kita ikut mengkampanyekan kegiatan kegiatan yang positif terhadap kehidupan manusia di masa mendatang.
Demikian Thread dari saya, semoga bermanfaat kepada para pembaca