- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Di Kampus Lain Ratusan Juta, Biaya Masuk FK Unsoed Rp 0!


TS
danprat
Di Kampus Lain Ratusan Juta, Biaya Masuk FK Unsoed Rp 0!

Jika Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro (FK Undip) mematok uang pangkal Rp 125 juta, maka dengan uang yang sama di Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) sudah menjadi sarjana. Kampus yang berada di Purwokerto, Jawa Tengah ini menerapkan uang SPP flat tiap semester dengan uang masuk Rp 0.
"Tidak ada uang pangkal, uang gedung dan lain-lain. Yang penting lulus ujian sudah jadi mahasiswa Unsoed. Untuk Uang Kuliah Tunggal (UKT) bervariasi, paling tinggi adalah Fakultas Kedokteran yaitu Rp 15 juta yang dibayar tiap semesternya," kata Pembantu Rektor II Unsoed, Dr Eko Hariyanto saat berbincang dengan detikcom, Kamis (14/6/2012).
Saat ini Unsoed sedang membangun laboratorium FK senilai Rp 7 miliar dari dana pemerintah pusat. Dengan membayar UKT tiap semesternya, maka mahasiswa sudah tidak ditarik iuran apapun lagi. Sebab UKT tersebut sudah termasuk biaya kuliah, biaya KKN, biaya praktikum, uang kegiatan kemahasiswaan hingga biaya wisuda.
"Untuk Kedokteran kan biasanya 8 semester. Jadi kalau satu semester Rp 15 juta maka Rp 120 juta sudah jadi sarjana," ujar Eko.
Besaran UKT ini disesuaikan dengan kebutuhan pendidikan mahasiswa di tiap-tiap fakultas. Untuk fakultas ilmu sosial lebih murah karena tidak ada biaya praktikum. Seperti Fakultas Ekonomi UKT Rp 2,8 juta persemester dan FISIP Rp 2,4 juta persemester. Adapun untuk ilmu eksak sedikit lebih mahal karena menggunakan laboratorium dan praktikum.
Penggunaan tarif flat ini supaya keuangan kampus terhitung dengan jelas dan transparan. "Seperti untuk Fakultas Pertanian, UKT nya Rp 3 juta per semester," ungkap Eko.
Untuk periode penerimaan mahasiswa baru 20012/2012 ini, Unsoed menyediakan 4.500 kursi yang tersebar di berbagai fakultas dan dari tingkat D3 hingga program doktor.
"Apa tidak tertarik memungut uang pangkal?," tanya detikcom.
"Masalahnya tidak boleh oleh Dirjen Dikti. Kalau ada yang melakukan itu, laporkan ke saya," pinta Eko.
sumber


tenarsyndrome memberi reputasi
1
3K
5


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan