Seleksi & Persyaratan jadi Pramugari/a Garuda Indonesia
TS
dyaScoundrel
Seleksi & Persyaratan jadi Pramugari/a Garuda Indonesia
sebelumnya ane udah tahu , udah ada lounge nya , tapi disini biar ane memperjelas tahapannya , kalau ga diperkenankan bisa langsung delete,thx
Spoiler for Tahap 1:
Quote:
Tahap 1 ini merupakan tes penampilan , bagi para calon pramugari/a ,
tes nya pertama tuh diukur tinggi badan / berat badan , kalau ga memenuhi syarat langsung gugur .. trus bagi yang mempunyai mata min lebih dari 1 maka
tidak diperkenankan mengikuti tes selanjutnya , dan kalau ada bekas jaitan di sekitar muka maka kemungkinan besar ga diperbolehkan mengikuti tes selanjutnya
untuk tinggi pria min : 165 , perempuan : 158 cm
Spoiler for Tahap 2:
Quote:
Tahap 2 merupakan bahasa inggris dan psikotest tertulis , dimana di tes melalui serangkaian tes psikologi , ada yang suruh menggambar , menghitung , juga tes IQ , kalau bahasa inggrisnya biasanya grammar umum , makan waktu sampai 2 - 3 jam an tergantung pengerjaan, tahap ini agak berat , soalnya menguras tenaga dan pikiran
Spoiler for Tahap 3:
Quote:
Tahap 3 tahap 3 tuh wawancara sama user , ditanya tentang
hal - hal yang terburuk , tersulit yang pernah kamu alami dan cara pemecahannya , disini pertanyaannya tuh bersifat kondisional dan bukan teoritis , disini juga kamu diuji bagaimana solve nya ketika kamu menghadapi permasalahan , biasanya diuji 1 lawan 1 , di satu ruangan , bawa enjoy aja
Spoiler for Tahap 4:
Quote:
Tahap 4 itu wawancara kompetensi , disini ditanya tentang hal-hal yang
berhubungan dengan pekerjaan kamu , pertanyaannya berupa pertanyaan teori dan situasional , untuk pramugara khsusus pewancaranya 4 orang ,
sebelum wawancara ini sebaiknya baca baca sedikit tentang Garuda itu sendiri
Spoiler for Tahap5:
Quote:
Tahap 5 itu Medical Examination , biasanya tempatnya di GMC kemayoran ,
disini bakal di cek apakah kamu fit atau ga untuk mengikuti tahap selanjutnya , tes nya tuh gratis dan berupa pemeriksaan darah , urine , gigi , jantung , mata , dan telinga
Spoiler for Tahap6:
Quote:
Tahap 6 itu Background Check / pengumpulan berkas berkas
Spoiler for Tahap terakhir:
Quote:
Tahap 7 / terakhir itu pantukhir , dimana kamu diwawancara sama direksi Garuda , pertanyaan ringan seputar motivasi dan estimasi kamu kerja disana , tunjukin performa terbaik kamu disini
terima kasih , maaf kalau repost , tapi ini asli ts sendiri yang ngetik