- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Devil May Cry menuju ke Hollywood!


TS
Mysterypianoman
Devil May Cry menuju ke Hollywood!

Siapa yang tidak kenal dengan Dante? Lelaki berambut putih dengan pedang besar dan dual-gun nya ini memang merupakan salah satu karakter game yang ikonik. Karakter utama dari franchise game hack and slash terkenal, Devil May Cry, ini kemungkinan besar akan kembali menemani Anda, tidak dari konsol melainkan dari layar lebar. Benar sekali, DMC kini akan hijrah ke Hollywood.
Saya sendiri tidak dapat menyimpulkan apakah ini berita bagus atau tidak jika melihat bagaimana film adaptasi game yang lahir dari tangan Hollywood selama ini. Terima atau tidak, lisensi ini sudah berhasil dipegang oleh studio Hollywood Screen Gems yang terkenal melalui film Resident Evil mereka. Saat ini, Resident Evil telah mencapai seri keempat. Apakah Devil May Cry akan tampil melenceng seperti yang biasa dilakukan oleh Hollywood? Belum ada kejelasan soal itu. Yang pasti pembicaraan dengan pihak Capcom sudah hampir mencapai kata sepakat. Untuk urusan skenario, Kyle Ward yang berada di balik game Kane & Lynch dipercaya untuk menanganinya.
Saya sendiri tidak dapat menyimpulkan apakah ini berita bagus atau tidak jika melihat bagaimana film adaptasi game yang lahir dari tangan Hollywood selama ini. Terima atau tidak, lisensi ini sudah berhasil dipegang oleh studio Hollywood Screen Gems yang terkenal melalui film Resident Evil mereka. Saat ini, Resident Evil telah mencapai seri keempat. Apakah Devil May Cry akan tampil melenceng seperti yang biasa dilakukan oleh Hollywood? Belum ada kejelasan soal itu. Yang pasti pembicaraan dengan pihak Capcom sudah hampir mencapai kata sepakat. Untuk urusan skenario, Kyle Ward yang berada di balik game Kane & Lynch dipercaya untuk menanganinya.

Apakah film ini akan menghadirkan Dante yang selama ini hadir di keempat seri Devil May Cry atau DmC reboot yang sedang ditangani Ninja Theory dengan Dante yang sama sekali baru? Sayangnya belum ada kejelasan tentang itu. Yang pasti adalah sosok Dante tetap akan hadir menjadi karakter utama di film ini. Tidak seperti film Resident Evil yang tiba-tiba memunculkan sosok Alice entah dari mana.
Jujur saja saya sendiri cukup pesimis jika melihat bagaimana Hollywood berhasil menghancurkan setiap harapan saya akan film dari adaptasi game yang berkualitas. Sebut saja Resident Evil atau Street Fighter, dan semua film yang dihasilkan oleh Uwe Boll. Dari semua film adaptasi yang ada, saya hanya jatuh cinta pada Silent Hill karena kemampuannya untuk menghadirkan cerita orisinal seperti di gamenya. Apakah Devil May Cry ini akan membawa nuansa sebaik Silent Hill? Atau jauh lebih buruk dari Uwe Boll? Semoga saja film ini membawa apa yang gamer inginkan, dari segi cerita hingga cast yang ada. Well, saya tidak ingin gambar di bawah ini terjadi, EVER!
mnurut agan, cocok ga klo Dante diperanin ma nih maho...


klo mnurut ane ga COCOK sama sekali gan...

bagi cendolnya gan..





Sumbernya dari sini gan.. http://www.jagatreview.com/2011/03/d...-ke-hollywood/
0
2.6K
39


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan