Kaskus

Entertainment

elvaelisyaduthaAvatar border
TS
elvaelisyadutha
Chef Yunior Izzy dan Sofia Akui Masakan Indonesia itu Rumit
BAGI Pasangan kembar, Isabella Bliss dan Sofia Bliss, dua tokoh dalam acara Junior Masterchef Australia, masakan Indonesia merupakan satu dari seluruh masakan internasional yang mereka pelajari. Menurut Izzy, panggilan Isabella, masakan Indonesia termasuk rumit dalam pembuatannya. Namun, ia menyukainya.

"Aku suka kompleksitas. Itu artinya aku butuh usaha yang lebih dan butuh cinta yang lebih untuk membuatnya," tukas penyuka chef Jamie Oliver dan Callie Mcmillin ini kepada Media Indonesia, Sabtu (7/4).

Ini merupakan upaya pengembangan kemampuan pasangan yang kini duduk di Grade 9 itu sebelum benar-benar mewujudkan mimpi membuat restoran mereka sendiri. Meski belum berjalan, mereka memutuskan menamai restorannya "Issofia."

Keduanya telah menerbitkan buku masak berjudul A Little Bit of This, A Little Bit Of That. Proses pembuatan buku tersebut memakan waktu sekitar setahun dan mendapat tanggapan baik dari masyarakat.

Dalam buku masak tersebut, pasangan yang lahir 1 April 1998 ini menampilkan delapan puluh resep yang merupakan resep keluarga mereka turun temurun. Salah satunya adalah resep spesial yang biasa mereka buat saat merayakan Natal.

"Dalam buku tersebut, kami punya resep spesial yang kami masak saat Natal. Semua perempuan di keluarga memasak, tapi sekarang adik laki-laki dan sepupuku mulai ikut terlibat. Mereka bantu membuat makaroni, pasta dan rolade yang diisi dan dibaluri dengan keju," celoteh Izzy.

Sejak usia satu tahun, mereka telah mengenal dapur. Mereka membantu orangtua mereka mempersiapkan hidangan untuk pesta teh. Memasak memang menjadi tradisi di dalam keluarga mereka, terutama saat akhir pekan dan natal. Nenek dan ibu mereka yang berdarah Italia adalah yang paling mempengaruhi kesukaan mereka terhadap memasak.

"Kami tumbuh dengan menyantap hidangan Italia yang lezat. Kemudian, kami mulai belajar bagaimana membuatnya. Kami kembangkan resep kami sendiri berdasarkan resep yang kami dapat dari Nonna (panggilan bagi nenek mereka) dan ibu kami," ujar Izzy yang ditimpali Sofia.

Izzy dan Sofia hadir di Jakarta untuk berbagi resep andalan mereka pada anak-anak Indonesia, Sabtu (8/4) lalu. Isabella yang menjadi pengajar utama dalam kelas memasak tersebut mengajarkan cara membuat resep lemon meringue cupcake.

Resep tersebut merupakan hasil ciptaannya sendiri yang pernah dibuat semasa mengikuti kompetisi masak yang dimenangkannya. Tangannya cekatan mencampurkan bahan-bahan untuk menjadi isi cupcake.

Sementara, saudara kembarnya membantu membuat adonan cupcake. Tak hanya itu, keduanya turun tangan saat membantu masing-masing kelompok memasak resep yang diajarkannya. Misalnya, saat Isabella mengajarkan cara memisahkan putih dari kuning telur dengan menggunakan tangan.

"Ini pertama kalinya kami datang ke Jakarta dan kami akan senang untuk bisa kembali ke sini lagi nanti," sahut Izzy.

Sumber : http://www.mediaindonesia.com/read/2...esia-itu-Rumit
anasabilaAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan anasabila memberi reputasi
2
2.1K
8
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan