Ucup baru saja belajar mengenal dunia perkomputeran. Ada-ada aja kejadian yang dia alami.
Suatu siang Ucup menelepon toko tempat dia baru saja membeli printer barunya, "Halo, selamat siang, ini Ucup. Saya tidak bisa ngeprint nih Pak. Setiap saat saya coba klik 'print' di monitor saya malah keluar tulisan 'Can't Find Printer' (printer tidak ditemukan). Padahal printernya udah saya taruh persis di depan monitor lho, Pak!"
Pada hari yang lain Ucup ketakutan sebab dia menghilangkan sesuatu dari monitornya, dan menelepon sebuah toko komputer, "Wah ada masalah gawat nih, Pak. Temanku baru saja memasang 'Screen Saver' di monitorku. Tapi setiap saya menggerakkan mouse, 'screen savernya' hilang!"
Quote:
Setelah kupikir-pikir lagi bahasa inggris itu lucu dan rumit juga. Bagaimana tidak? misalnya huruf dobel oo dibaca u, seperti book dibaca buk. Gak hemat huruf. Kadang-kadang huruf yang sama malah dibaca berbeda, misalanya CUT (dibaca kat), sedangkan PUT dibaca tetap put juga, kenapa ngga pat?. Sedangkan AIR malah artinya UDARA, PUPPY (baca papi) artinya anak anjing. Kalau Buffalo (baca bafalo atau bapak lo) artinya kerbau. Kalau COW (baca kau) artinya sapi. Jadinya: Papi anak anjing, bapaklo kerbau, kau sapi. hahaha
Contoh lainnya: mau bilang satu buku dalam bahasa inggrisnya adalah a book, kalau dua buku harus bilang two books. Mengapa kok ditambah s segala? Sedangkan tomato jika lebih dari satu tidak boleh tomatos harus ditambah es menjadi tomatoes. Setahu saya kalo tomat ditambah es menjadi es tomat!.
Quote:
Kriteria isteri idaman adalah:
1. Seorang isteri yang cantik, pandai bersolek, memasak dan mengurus rumah adalah hal yang penting.
2. Seorang isteri yang periang, bertenaga, dapat membuat kita tertawa dan menghibur dikala duka juga penting.
3. Seorang isteri yang memahami, soleh, jujur, taat beribadah dan dapat dipercaya sangat penting.
4. Seorang isteri yang dapat memahami dan memuaskan anda secara lahir batin dan di tempat tidur juga sangatlah penting.
5. Tapi yang paling penting adalah ke empat-empat istri tersebut di atas tidak saling mengenal satu sama lain
Quote:
Suatu hari ketika Palui pulang kerja tengah malam.
Ternyata dia melihat dua orang aneh yang kedapatannya tengah mencongkel pintu rumahnya.
Palui : "WOOOIII.!!! mau apa loe.? Maling ya.!??"
Perampok : "Kalo iya emang kenapa.??? Coba teriak sekali lagi gue bacok loe.!!!" (sambil mengarahkan "mandau"nya ke arah Palui)
Palui yang kaget plus takut setengah mati hanya bisa terbata.
Palui : "A,a,aampuuun Boss to,to,tolong jangan apa-apakan saya, jangan bacok saya, saya masih punya anak istri..."
Rampok : "Lalu.???"
Palui : "Jadi bacok aja mereka..."
Rampok : "!@^$^&*^%($#^*??"
Quote:
Dosen Vs Mahasiswa
Di sebuah ruang kelas, para mahasisawa sedang mengikuti mata kuliah Filosofi. Dosen yang mengajar mencoba melemparkan topik diskusi tentang Tuhan. Ada yang pernah melihat Tuhan? tanya si dosen.
Semua diam tak menjawab. Ada yang pernah mendengar Tuhan bersuara? si dosen bertanya lagi. Kali ini pun tak ada yang menyahut.
Ada yang pernah menyentuh Tuhan? tanya dosen. Semua diam.
Kesimpulannya tidak ada Tuhan, kata dosen senang.
Terdengar gumaman protes, sampai akhirnya seorang mahasiswa berdiri bertanya,
Ada yang pernah melihat otak Pak Dosen? Tak ada jawaban.
Ada yang pernah mendengar otak Pak Dosen? Tak seorangpun menjawab.
Ada yang pernah menyentuh otak Pak Dosen? Sekali lagi hening.
Kesimpulannya Pak Dosen tidak punya otak, kata mahasiswa.
Kaskuser yg baik selalu meninggalkan jejak
