Sebelumnya salam hormat bagi para Moderator SFRO, serta sepuh atau yang dianggap sepuh di SFRO ini.
Asslamaualaikum wr wb,
Salam sejahtera untuk kita sekalian,
Agan sista sekalian, thread ini bukan tidak bersifat offense, tp bersifat defense bagi anda yang ingin membangun
SERVER PRIVATE RAGNAROK ONLINE.
Dikarenakan banyak nya masalah yang timbul dihadapi oleh owner Private RO khusus nya mereka yg masih tergolong newbie dengan masalah server RO nya, setidaknya pembahasan di thread ini bisa dijadikan solusi yang baik sehingga dapat mencegah timbulnya kerugian baik moril maupun materi diantara kedua belah pihak. yang saya maksud dengan kedua belah pihak disini adalah Owner Preivate server dan penyedia jasa hosting serta developer game Ragnarok Online.
Besar harapan moderator mau memberikan ruang bagi kami para pemilik server, untuk berbagi pengalaman baik
PAHITmaupun
MANIS nya menggunakan jasa
HOSTING RAGNAROK atau
SETING RAGNAROK yang menggunakan
Kaskus sebagai media untuk mempromosi usaha mereka.
Menimbang:
- Banyak nya kasus penipuan, pemerasan, perbuatan semena-mena yang di alami Owner atau pemakai jasa hosting dan seting Ragnarok Online khusus nya mereka yang awam dan masih baru dibidang ini.
- Tanpa adanya edukasi yang benar maka dipastikan akan makin banyak lagi korban-korban selanjutnya oleh oknum-oknum yang ingin mengambil keuntungan sepihak tanpa memperdulikan perasaan orang lain.
- Kaskus sebagai wadah yang besar dan dijadikan rumah jutaan warga indonesia sdh sepantasnya membatasi atau meng akhiri ruang gerak aktifitas yang merugikan warga Kaskus lainnya demi menjaga kredibilitas Kaskus sebagai wadah yg dihormati warganya.
- Adanya thread ini diharapkan akan melahirkan sebuah keputusan konkrit yang kelak dapat dijadikan ATURAN BAKU/TETAP oleh kaskus kepada siapapun yang menawarkan atau menjual JASA HOSTING maupun JASA SETING RAGNAROK ONLINE, sehinga terciptanya rasa aman dan nyaman bagi semua pihak.
Buat agan dan sista owner/pemilik Server Private Ragnarok Online atau siapa pun yang merasa memiliki keterkaitan dengan pembahasan yang kami buat di thread ini diharapkan agar sudi berbagi pengalaman serta kesan-kesannya yang berkaitan dengan Pelananan Jasa Hosting Ragnarok, pelayanan Jasa seting server RO, Penipuan dan Pemerasan yang berkaitan dengan pembahasan di thread ini.
Hal ini guna mencegah korban-korban baru lainnya yang bernasib sama dengan korban sesudahnya.
Semoga kedepan harapan terciptanya suasana kondusif dan menguntungkan kedua belah pihak dapat kita wujudkan...Amin
Quote:
Cara Untuk Bergabung di thread ini:
ID Kaskus:
Nama lengkap:
Status:(tulis seting jika anda seorang yang menawarkan seting, hosting jika anda pemilik jasa hosting dan owner server + nama server jika anda pemilik ps server ro)
Nama RO Anda:
Quote:
RULES DI THREAD INI:
- Mematuhi aturan umum Kaskus
- Menulis berdasarkan fakta/bukti
- Dilarang Ngejunk
- Bebas berkomentar selama menjaga kesopanan sesama pengunjung lain
Step by Step Sebelum Memutuskan Menggunakan Jasa
Quote:
Tidak ada salahnya buat yg nubie untuk memahami lbh dulu tentang setingan RO sebelum buat server. Krn jika anda tetap memaksa resiko anda tanggung sendiri.
Saran Untuk Newbie yg ingin buat Server RO menurut pengalaman beberapa owner:
- Sebelum buat server siapkan dl org yang nanti anda ingin suruh seting server anda. Terkecuali 3 hal, anda nekad, banyak duit atau anda mengetahui selak beluk seting RO.
- Sebelum mengambil keputusan membuat server, buatlah perjanjian jelas hitam diatas putih, setidaknya semua kesepakatan tertuang dalam tulisan tp tdak melalui lisan saja...Karena manusia labil gan, suka berubah-ubah, dan jika ada masalah anda tidak punya bukti real untuk sebagai referensi untuk menuntut keadilan.
- Dalam penyataan tertulis tersebut membicarakan soal jenis jasa yg ditawarkan secara detail, harga, jangka waktu pengerjaan, jaminan keamanan data, back up server, jaminan kepemilikan 100% server maupun domain anda, dll.
- Selalu gunakanlah Rekening Bersama (Rekber) jika ingin bertransaksi, sehingga jika apa yg dikerjakan tdk sesuai dengan perjanjian tertulis td, dana atau uang anda masih aman dan dapat di refund. Tapi jika semua sesuai dengan kesepakatan/perjanjiannya anda harus segera melapor ke rekber agar dana di cairkan ke jasa seting/setting RO anda.
- Jangan pernah membuat keputusan jika kedua pihak tdk menyetujui perjanjian/kontrak kerja. Dan jangan takut berbicara jika anda brada dalam kebenaran sekalipun harus anda bayar mahal kejujuran itu.
- Jangan pernah bermimpi bahwa didunia ini semuanya GRATIS!! Tp setidaknya anda juga harus menimbang tingkat realistis nya, apakah besarnya nominal yang anda harus keluarkan itu setara dengan apa yg anda nikmati...
- yang terakhir, mintalah pendapat para sepuh lain, mengenai niat anda, perjanjian anda agar mendapat masukan yang berarti bagi anda sendiri.
Saya rasa point2 diatas cukup untuk referensi bagi newbie yang sedang menggebu-gebunya untuk buat Server Ragnarok, agar tdk sesat ditengah jalan..

Draft Perjanjian Kerjasama Calon Owner & Penyedia jasa
Quote:
update by Request
Quote:
Mungkin Bisa Manjadi Bahan Renungan Bersama
Buat Calon Owner PS RO
Quote:
Question:
Apa yang melatar belakangi niat anda ingin buka private server Ragnarok?
- Apakah karen ingin terkenal?
- Bisa mengahsilkan uang yang banyak?
- Atau sekedar Happy?
Answer:
Jika ingin terkenal, tidak perlu karena Ragnarok, masih banyak cara lain untuk menjadikan diri anda layaknya super stars. Bahkan anda bisa 1000x lebih terkenal dibanding dengan se ngetop-ngetop nya anda menjadi pemilik server RO.
Jika ingin menghasilkan uang, itu sah-sah saja, tp ingat satu hal, jangan pernah mimpi anda mendapatkannya dengan mudah dan dalam tempo yang singkat. Bisa jadi anda harus kucing-kucingan dengan player untuk bs menghasilkan pundi2 duit dr player. Misalkan menyamar jd player biasa dgn menawarkan berbagai barang.

.....Lu kira enak apa??!
Jika sekedar happy, itu pun tdk masalah, tp perlu dipahami juga untuk kesenangan itu anda harus menukarnya dengan nilai yg cukup besar sobat.
Question:
Tau kah anda untuk memiliki private server RO itu ribet? Dan banyak menyita waktu anda?
Answer:
sudah tentu kawan, memiliki server tidak hanya dengan sekedar membayar biaya hosting dan instal RO nya saja. Tapi juga seting RO anda, maintenance nya, back up nya, promosi, kirim dvd client, menjawab berbagai hal keluhan-keluhan player RO anda, berdebat dengan penyedia jasa hosting atau jasa seting RO anda. Serta semua hak-hal yang membuat urat syaraf anda setiap saat menjadi tegang..
Question:
Anda masih tetap ingin membuat private server RO?
Answer:
Silahkan sobat, semua keputusan ada ditangan anda. Yang lebih paham soal kemampuan finansial ,pengelolaan waktu, standar pelayanan adalah diri anda sendiri. Untuk itu gunakan waktu yang anda miliki untuk merenunginya serta memantabkan putusan akhir dari mewujudkan hasrat yang anda miliki
Buat Jasa hosting / Instal / Seting RO
Quote:
- Berikan pelayanan yang baik untuk semua client anda tanpa terkecuali. Ketahuilah hak adalah kewajiban, tidak bisa dikesampingkan apalagi disepelekan. Anda butuh konsumen? Layanilah mereka sebaik-baiknya...
- Jangan pecahkan piring nasi anda, Ingat!! Siapapun yang menari-nari diatas derita orang lain, kelak ia akan mendapat 3x ganjaran atas perbuatannya. jangan mengadu atau pun menyesal jika suatu saat ada orang lain yang terbahak kegirangan atas penderitaan anda.
- Berilah nilai yang pantas sesuai kadar yang anda berikan ke konsumen anda. Jangan sedikit-sedikit menilainya dengan materi. Gunakan hati sebagai penalar yang baik dalam menentukan pilihan.
- Pernahkah anda berfikir, jika data, script, sprite dll yang anda berikan kepada client anda dengan imbalan uang bisa saja didalamnya terdapat hasil karya orang lain? Anda membajaknya dengan senyam senyum dan menikmati hasil bajakan anda, sedangkan pencipta script nya memberikan dengan cuma-cuma untuk digunakan oleh semua orang? Malu dong ah, mencuri ide orang lain untuk isi perut anda sendiri.
- Berikan panduan yang jelas dan lengkap jika memang hal itu masuk dalam layanan service anda. Bukan sebaliknya memberikan barang rongsokan asal sdh uang client anda sdh anda miliki. Kebiasaan kalian mengelabui, memeras client sebaiknya dihilangkan, krn saya percaya, anda tidak akan bisa hidup/survive di kehidupan ini jika tanpa MENIPUatau melakukan kejahatan terhadap profesi anda. Tragis loh gan, masa makan hasil haram utnuk mengisi perut anda.
- Anda harus menyetujui semua metode yang bersifat jalan tengah, win win solution agar dikedua belah pihak tidak merasa dirugikan. Misalnya perjanjian kerja, penggunaan rekber dalam system pembayaran atas jasa anda. Jika anda menolaknya sama halnya anda tidak memiliki itikad yang baik dalam berbisnis dan layak dimasukkan dalam daftar Non Recommended bahkan Black Lis.
Sediakan tempat untuk pengaduan (fast respon) maupun sarana untuk bertanya, komplain, yang benar-benar dapat berfungsi aktif 24/7
Semoga apa yang kami sampaikan diatas dapat dijadikan bahan renungan kita bersama, dengan harapan, terjadinya situasional yang kondusif di FSRO Kaskus
