Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

saprolzAvatar border
TS
saprolz
[Headphones] Razer Orca "Expert Gaming and Music Headphones"


REVIEW : Razer™ Orca™ Expert Gaming and Music Headphones"

Sound Never Looked So Good

Kata Pengantar


Sekarang saya mau ngeriview headphone dari brand yang sudah nggak asing lagi di telinga para gamers yaitu Razer™. Kali ini headphone yang akan saya review adalah Razer Orca. Sudah banyak saya lihat di web-web luar dan youtube mengenai kehebatan dari headphone ini, namun apakah yang di katakan mereka tentang keganasan headphone ini benar? Mari kita simak review dari saya emoticon-Smilie


Specifications


Quote:



Packaging


Yap, seperti biasanya, Razer selalu menghadirkan packaging yang sangat rapi dan cukup kokoh, sehingga dapat memlindungi hardware dari tekanan dan gangguan luar emoticon-Smilie

Spoiler for Orca:

Spoiler for Orca:


Unboxing


Proses inilah yang bikin penasaran. Di karenakan yang di dalam box tidak dapat dilihat sebelum di buka, maka proses unboxing di lakukan. Oke, saatnya kita lihat apa saja yang terdapat di dalam box.

Spoiler for Orca:


- Headphone Razer Orca
- Sertifikat authentic
- Sticker Razer
- Manual Book
- Kabel perpanjangan


Yes, simply enough emoticon-Smilie


Bulid Quality


Build quality Orca sangat mengagumkan. Mulai dari warna hijau khas razer yang sangat eye catching, cloth ear chusions yang sangat lembut, bahan yang sangat lentur sehingga tidak mudah patah, gold plated 3.5 mm jack, hingga braided cable.
Terus terang saya sangat suka dengan warna dari headphone ini, ditambah dengan logo razer pada kedua sisi telinga, tulisan razer yang cukup besar di bagian atas dan top pad yang di lengkapi dengan bantalan sehingga terasa empuk di kepala saat di pakai. Nice Job Razer emoticon-Smilie
Sayang, Orca adalah headphone, sehingga Orca tidak dilengkapi dengan microphone.


Spoiler for Orca:

Spoiler for Orca:

Spoiler for Orca:


Di sini saya membeli leather ear cushions sebagai pengganti, namun tidak mengesampingkan kualitas cloth ear cushions bawaan dari Orca itu sendiri. Yap cloth ear bawaan yang lembut membuat telinga saya tidak panas. Namun saya menggantinya di karenakan agar terlihat lebih elegan emoticon-Smilie

Spoiler for Cloth ear bawaan:



Sound Quality


Disini saya melakukan tiga tes berbeda yaitu tes film, tes musik dan tes game.

Music Test

Media Player: Winamp 5.571
Playlist : Baby when you're gone - Melanie C & Brain Adams;
Heartless - Kanye west;
Koi - Kitaro;
12 Reels- McDermot's-Tierney's-Lady Montgomery - Kilfenora Fiddle Ceili Band;

Setelah semua playlist di jalankan, rasanya WOW emoticon-Genit:. Kualitas suara dari Orca sangat mengagumkan. Detail suara sangat jernih, bass yang sangat enak di dengar, treble yang sangat pas, pokoknya kualitas suara yang di hasilkan begitu detail dan very very beniiiiing gan.

Movie Test

Media Player : Windows media player clasic
Playlist : Rise of the planet of the apes;
Fast Five

Apa yang saya dengar pada saat test music, semakin menguatkan saya saat test movie ini berlangsung. Detail suara yang di hasilkan Orca, mulai dari langkah kaki, suara tembakan, suara jauh dan suara-suara lain begitu mantap terasa. emoticon-Smilie

Game Test

Game : Splinter Cell Conviction

Pada tes game, saya kambali terkesima dengan suara yang di hasilkan headphone ini. Benar-benar jernih dan sangat detail, sehingga saya bisa menikmati game dengan asik. Sayang, noise cancellation dari Orca sendiri kurang mantap, sehingga suara dari luar dapat terdengar.


Conclusion


Here We Are!
Razer mengeluarkan produk headphonenya bertajuk Razer Orca. Dengan konsep dan build quality yang kali ini melirik pasar musik (selain gaming) saya rasa headphone ini bisa di jadikan pilihan. Saya pribadi untuk keseluruhan sangat menikmati produk razer satu ini.

Sayang, Orca adalah headphone. Ya, headphone. Sehingga Razer Orca tidak dilengkapi dengan microphone. Namun karena pasar yang di lirik razer adalah musik dan gaming, Orca patut menjadi tandingan.

Sound quality dan build qualty headphone ini sangat baik. Sound-nya sangat jernih dan sangat detail. Build quality-nya pun sangat mantap, desain yang ergonomis dan sangat "eye-catching" membuat semua orang yang melihat akan melirik headphone ini (bukan penggunanya yg di lirik emoticon-Stick Out Tongue). Juga clotch ear-nya yang sangat lembut membuat telinga penggunanya tidak panas. Ditambah dengan fitur braided cable dan gold plated 3.5 mm jack.

Overall headphone ini menurut saya sangat-sangat mantap. Patut untuk menjadi saingan headphone lain.


Plus Minus


Bright Sideemoticon-thumbsup: :
+ Warnanya yang eye catching
+ Build Quality mantap
+ Suara yang di hasilkan jernih
+ Ada perpanjangan kabel
+ Cloth ear cushions-nya lembut
+ Gold Plated jack

Dark Side emoticon-thumbdown: :
- Tidak ada microphone
- Noise Cancellation kurang baik
- Suara terdengar keluar jika volume besar


Sekian review dari saya, semoga review ini berguna bagi kaskuser semua emoticon-Smilie
0
3.5K
23
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan