Kaskus

Entertainment

samsulhuda84Avatar border
TS
samsulhuda84
Petasan Berujung 4 Warga Tewas Mengenaskan
Petasan Berujung 4 Warga Tewas Mengenaskan


SEMARANG - Direktur Reserse dan Kriminal Polda Jawa Tengah Kombes Pol Bambang Rudi Pratiknyo mengatakan, institusinya akan menelusuri hingga tuntas ledakan petasan yang terjadi di RT 04/02, Dusun Penjor, Desa Bulusari, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, Jawa Tengah.

“Ini merupakan kejadian yang sangat memprihatinkan. Di sisi lain bahan petasan sudah diketahui sangat berbahaya bila digunakan tanpa aturan, namun masih banyak masyarakat yang membelinya,” ujar Bambang, Senin (31/10/2011).

Bambang menambahkan, bahan pembuat petasan saat ini mudah didapat masyarakat. Kondisi ini di sisi lain memprihatinkan karena sangat membahayakan.

“Bahan dasar petasan seperti potasium, aluminium phospat, brom, dan aluminium nitrat,” sebut Bambang.

Karena itu Kepolisian akan segera melakuklan sosialisasi soal bahaya bahan petasan. Sosialisasi akan dilakukan setelah penyelidikan dan pemeriksaan ledakan petasan di rumah Nurrochim rampung.

Sampai saat ini, Polres Demak sudah memeriksa enam saksi, termasuk istri korban tewas.

“Pemeriksaan sudah dilakukan terhadap saksi kejadian termasuk Imronah istri salah seorang korban ledakan. Kalau Imronah itu istri Ramadhan salah seorang korban, tapi Imronah tidak mengerti kalau suaminya bekerja sebagai pembuat mercon di rumah Nurrochim,” jelas Bambang seraya menambahkan Imronah masih syok atas kematian suaminya.
0
1.4K
11
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan