- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Mengenal Kopi Lebih Dekat Yuk..! [PIC++]


TS
���
Mengenal Kopi Lebih Dekat Yuk..! [PIC++]
Quote:
Ane mau bercerita tentang kopi nih gan, dijamin ga repost soalnya ane rangkum sendiri dari berbagai sumber gan...
Quote:
Kenapa anda ke Starbucks? Karena kopinya enak? Bagaimana kalau anda bisa membuat kopi yang (jauh) lebih enak di rumah, atau di kantor? Semua bahan2nya tersedia. Indonesia ini salah satu penghasil kopi terbaik di dunia kok. Yang anda perlukan hanya sedikit tambahan pengetahuan tentang kopi dan alat yang tepat.
Bagi sebagian orang, minum kopi setiap hari merupakan satu keharusan. Di samping rasanya enak, kopi juga punya banyak manfaat. Lalu mengapa kopi yang dijual di kebanyakan coffee shop lebih enak rasanya dari kopi yang kita buat sendiri di rumah?
Bagi sebagian orang, minum kopi setiap hari merupakan satu keharusan. Di samping rasanya enak, kopi juga punya banyak manfaat. Lalu mengapa kopi yang dijual di kebanyakan coffee shop lebih enak rasanya dari kopi yang kita buat sendiri di rumah?
Ada beberapa faktor, antara lain:
1. Arabica vs Robusta
Quote:
Kebanyakan kopi yang kita minum adalah kopi Robusta (kalaupun di-blend, persentase kopi Robustanya biasanya lebih banyak), yang kualitasnya di bawah kopi Arabica. Kenyataannya kopi2 Arabica terbaik dari Indonesia lebih banyak diekspor daripada beredar di pasaran dalam negeri -satu hal yang secara bisnis dapat dimaklumi- di sisi lain menyebabkan rata2 orang Indonesia tidak bisa menikmati hasil terbaik dari negerinya sendiri. Tapi kalau kita mau cari, di supermarket2 biasanya ada kok. Cuma harganya sedikit lebih mahal dibandingkan kopi Robusta/blend.
Spoiler for Biji Kopi Arabica:
![Mengenal Kopi Lebih Dekat Yuk..! [PIC++]](https://dl.kaskus.id/www.thecoffeebump.com/blog/uploaded_images/arabica-762015.jpg)
Spoiler for Biji Kopi Robusta:
![Mengenal Kopi Lebih Dekat Yuk..! [PIC++]](https://dl.kaskus.id/www.hotfrog.co.id/Uploads/PressReleases/Biji-Kopi-Robusta-unroasted-61782_image.jpg)
2. Kopi Biji dan Kesegaran Kopi
Quote:
Quote:
Mungkin belum banyak yang tahu (atau belum yakin?) bahwa kesegaran kopi sangat sangat berpengaruh pada kualitas minuman kopi yang dihasilkan. Biji kopi akan menurun kualitasnya secara drastis sekitar 10 hari setelah digoreng/digongseng, juga akan kehilangan sebagian besar elemen rasa dan aromanya hanya beberapa detik setelah digiling. Itu sebabnya semua coffee shop menggiling kopinya hanya sesaat sebelum diekstraksi. Kalau kita biasa membuat kopi dari kopi bubuk, coba bayangkan sudah berapa umur kopi itu sejak digiling? Coba perhatikan siapa tau sudah ada jenggot yang tumbuh di dagunya.
Jadi ada 2 masalah yang harus dipecahkan di sini:
Quote:
a) Di mana kita bisa mendapatkan kopi yang benar2 fresh (kurang dari 10 hari setelah digongseng)? Coffee roaster memang masih jarang di Indonesia, tapi saya yakin paling tidak ada 1 coffee roaster di kota2 besar di Indonesia. Kalau tidak, dari mana coffee shop mendapatkan fresh coffee-nya?
Quote:
b) Sebaiknya kita menggiling kopi kita sendiri, dan mengekstraksi kopi secepatnya setelah digiling. Maka kita membutuhkan mesin penggiling kopi (selanjutnya disebut grinder). Yang membawa kita ke faktor berikutnya
3. Grinder
Quote:
Quote:
Tentu saja kita tidak perlu memiliki grinder seukuran yang biasanya dipakai di coffee shop, tapi kualitas grinder juga sangat sangat penting. Grinder yang baik akan menghasilkan bubuk kopi yang ukurannya konsisten/seragam, sedangkan yang kurang baik akan menghasilkan bubuk kopi dengan ukuran butiran tidak sama. Ketidakseragaman ukuran butiran akan menyebabkan butiran yang berukuran lebih kecil akan terekstraksi secara berlebihan sedangkan yang berukuran lebih besar kurang terekstraksi. Bingung? Coba bayangkan tablet effervescent (Redoxon dan teman2nya -maaf menyebut merk ). Bagi menjadi 2 bagian yg berukuran tidak sama, kemudian masukkan ke dalam segelas air. Yang berukuran lebih kecil larut lebih dulu kan? Juga bila anda menggunakan press pot, butiran2 yang sangat kecil akan lewat dari saringan. Secara keseluruhan, minuman kopi yang dihasilkan menjadi kurang maksimal.
Secara umum ada 2 macam grinder:
Quote:
a) Blade Grinder (menggunakan semacam pisau untuk menggiling, hampir seperti blender)
Sangat tidak disarankan untuk menggiling kopi karena tidak bisa menghasilkan ukuran butiran yang seragam.
Sangat tidak disarankan untuk menggiling kopi karena tidak bisa menghasilkan ukuran butiran yang seragam.
Spoiler for Blade Grinder:
![Mengenal Kopi Lebih Dekat Yuk..! [PIC++]](https://dl.kaskus.id/sp.life123.com/bm.pix/coffee-grinder.s600x600.jpg)
Quote:
b) Burr Grinder (menggunakan gigi2 seperti bor untuk menggiling). Ada 2 macam:
Conical Burr Grinder: grinder terbaik di pasaran.
Spoiler for Conical Burr Grinder:
![Mengenal Kopi Lebih Dekat Yuk..! [PIC++]](https://dl.kaskus.id/www.everythingkitchens.com/images/products/detail/cuisinart_conical_burr_coffee_grinder_2_cbm-18_detail.gif)
Flat Burr Grinder: kualitasnya sedikit di bawah conical burr, namun dijual dengan harga lebih terjangkau.
Spoiler for Flat Burr Grinder:
Ada beberapa burr grinder untuk home-use (seperti Bodum Antigua, atau Solis Maestro Plus) yang berkualitas baik.
4. Tentang Espresso
Quote:
Quote:
Satu lagi hal penting yang sering kita lupakan dalam membuat kopi adalah suhu yang tepat. Dalam biji kopi yang telah digongseng sudah terdapat gula yang terkaramelisasi. Jadi bila anda mengekstraksi kopi dengan suhu yang benar2 tepat, anda tidak akan perlu menambahkan gula untuk mendapatkan rasa manis. Suhu terlalu tinggi akan membakar kopi (+gulanya) sehingga rasanya menjadi lebih pahit, sedangkan suhu terlalu rendah akan meningkatkan kadar keasamannya. Kalau ada yang pernah coba minum kopi+air dingin kemudian sakit perut, itu karena tingkat keasamannya terlalu tinggi. Ruwetnya lagi, kopi dari tiap daerah mempunyai suhu optimal yang berbeda. Tapi jangan khawatir. Ada satu cara untuk mengeliminasi masalah ini:
Mesin Espresso.
Spoiler for Mesin Espresso:
![Mengenal Kopi Lebih Dekat Yuk..! [PIC++]](https://dl.kaskus.id/imagehost.ngobrolaja.com/files/imagehost/ranciliosilvia.jpg)
Mesin espresso bisa menyediakan suhu yang tepat dan stabil sepanjang proses ekstraksi kopi. Itulah sebabnya saya berpendapat bahwa espresso yang sempurna adalah bentuk sempurna dari minuman kopi.
Keunggulan espresso:
a. Selain memaparkan air kepada butiran kopi dengan suhu yang tepat dan stabil, mesin espresso juga menekan butiran2 kopi dengan tekanan tinggi (9-10 bar). Masing2 butiran kopi diekstraksi secara maksimal sehingga karakter rasa dan aromanya benar2 berpindah hampir seluruhnya ke cangkir anda. Coba saja ekstraksi kopi Robusta dengan mesin espresso, anda akan tahu mengapa harganya lebih murah dari kopi Arabica yang berasal dari daerah yang sama
b. Karena suhunya tepat, espresso bisa langsung diminum begitu disajikan, atau lebih tepatnya harus langsung diminum begitu disajikan. Karena suhu penyajiannya lebih rendah dari air mendidih, espresso cepat sekali menjadi dingin. Kopi lebih enak diminum hangat kan?
Bila anda suka menambahkan susu ke dalam kopi anda seperti saya, susu hangat dengan suhu kurang lebih sama dengan espresso yang baru disajikan akan bercampur dengan sendirinya tanpa perlu diaduk. Ini menyebabkan para ahli espresso bisa membuat berbagai macam gambar di permukaan kopi hanya dengan mengakali cara menuangkan susu ke atas kopinya, atau biasa disebut latte art. Di bawah ini ada beberapa contoh latte art. Kalau anda bisa membuat kopi anda terlihat secantik rasanya, tidak ada salahnya kan?
Berikut adalah contoh Latte Art :
Spoiler for Latte Art Sample:
![Mengenal Kopi Lebih Dekat Yuk..! [PIC++]](https://dl.kaskus.id/2.bp.blogspot.com/_d97lGImHT78/TCgg8nVxKWI/AAAAAAAAAIE/eQEyF2bYHWo/s1600/latte-art_1.jpg)
![Mengenal Kopi Lebih Dekat Yuk..! [PIC++]](https://dl.kaskus.id/www.thatsweird.net/Pictures/latte_art4.jpg)
![Mengenal Kopi Lebih Dekat Yuk..! [PIC++]](https://dl.kaskus.id/1.bp.blogspot.com/_3-nj-VpawW4/TL63eqHC8GI/AAAAAAAACw8/ZJWv0HqvdIE/s1600/4.jpg)
![Mengenal Kopi Lebih Dekat Yuk..! [PIC++]](https://dl.kaskus.id/images.webdesignbooth.com/latte-arts/nederlands-kampioenchap-latte-art.jpg)
0
24.1K
Kutip
480
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan