Quote:
Quote:
Original Posted By admin►wah sangat bermanfaat
COD.Bukan Call of Duty

Di lagu
"Saykoji - Kaskus Anthem" juga disebutin kata-kata "COD". COD yang artinya "Cash On Delivery" atau kalau menggunakan bahasa Kaskuser "Ada uang, ada barang" adalah suatu transaksi yang lebih banyak diminati oleh para Kaskuser saat berbelanja, menjual atau ingin membeli barang di FJB (Forum Jual Beli). Tapi maksud COD di FJB kaskus adalah dengan ketemuan/kopi darat di suatu tempat (biasanya di tengah-tengah antara seller dan buyer) itu lebih tepat disebut CAC (Cash And Carry). (via
hans_mulyono)
Nah tapi kadang kita suka takut, bingung, dan minder saat COD. Loh kenapa harus takut, bingung dan minder? Disini saya sebagai seller & buyer, ingin memberikan beberapa 'tips & tricks' saat kita ber-COD ria, baik itu dari tata krama hingga ke masalah pembayaran.
Satu hal yang harus kita tekankan saat ingin menjual/membeli barang saat COD adalah '
harus memiliki rasa saling Kepercayaan dan sama-sama jujur' jika tidak, maka tidak usah ber-COD
Disini saya akan menjelaskan tata cara ber-COD dari 2 sudut pandang:
Quote:
- Sebagai buyer (Pembeli)
- Sebagai seller (Penjual)
Oke langsung aja ya gan:
Seller
Jika menjadi seorang seller, kita harus jujur, ramah dan bertanggung jawab atas barang apa yang sedang kita jual. Termasuk kerusakan, kecacatan, garansi, bentuk barang dll harus jujur kita lontarkan kepada calon buyer.
Misal kita menjual HP: Kita
WAJIBuntuk memberi tahu kepada calon buyer tentang kecacatan atau kelemahan dan kelengkapan dari HP kita itu. Seperti goresan kasar, atau barang BLACK MARKET, second, pernah di service sebelumnya dan kelengkapan seperti dus, charger, usb cable dll.
Disaat ada seorang buyer yang menghubungi kita, setidaknya kita harus memberikan kabar ke dia. Entah itu via sms, telf atau dari jejaring social network. Jangan sampai 'lost contact'. Jadi kita harus ramah juga sebelum ber-COD

Buyer kagum karena keramahannya, barang dagangan pun laku keras
Jadi intinya harus saling jujur.
Kalau enggak jujur, pasti ga bakal mabrur
Buyer
Sebagai seorang buyer, kita jangan terlalu suka menekankan diri (ngotot) terhadap seorang seller. Juga harus ramah dalam memberikan pertanyaan-pertanyaan seputar barang yang dijual oleh si seller. Ketika nego, harus memberikan harga yang wajar. Jangan nego sampai menurunkan harga barang drastis di pasar. Jadi harus tau etika juga sewaktu nego
Juga jangan terlalu sering mengganggu kehidupan si seller. Contoh: Dalam 1 hari, bisa menghubungin si seller sampai 10 kali hanya untuk meyakinkan bahwa barang dagangan si seller itu tidak berpindah tangan untuk di booking. Wah itu mah udah ga baik gan

seller juga manusia
Kita harus saling percaya dan tau aturan
Lalu?
Disaat sudah ditentukannya waktu, tanggal dan tempat untuk COD. Nah ini lah saat-saat yang paling ditunggu dari kedua belah pihak (si seller & si buyer).
Tips and tricks:
Quote:
- Sebelumnya lihat dulu reputasinya si penjual. Apakah dia memiliki reputasi baik/buruk. Tapi tidak semua penjual yg memiliki reputasi buruk itu mengartikan bahwa dagangannya tidak bermutu/penipu. Itu hanya sekedar sebagai penentu aja nantinya

(via
vapormercury)
- Sebisa mungkin harga sudah tetap saat COD. Jadi kalo mau nego-nego sebelum COD aja. Jadi sewaktu pas COD kita bisa fokus ngecek barang tidak memikirkan nego lagi sebagai buyer IMHO (via
gilelundro)
- Selidiki statusnya. Coba add ID FB seller/buyer, YM atau situs jejaring sosial lainnya... Selain agar kita tau kejelasan status dia, minimal agak tenang lah kalau orang yg akan bertransaksi sama kita udah kita kenal duluan (mau tau muka juga dah ada fotonya)..kalo ada masalah kan gampang nyarinya (ada foto+alamat) (via
pai_apel)
- Untuk menentukan tempat/lokasi, lebih baik di tempat-tempat yang keramaian, seperti Mall, cafe dll. Karena apa? Takut terjadi hal-hal yang tidak di inginkan

Soal pemilihan tempat, seller harus lebih monoton untuk mengikuti kemauan si buyer. Tapi juga dengan hasil WIN2WIN. Pemilihan lokasi sebaiknya di ambil yg paling adil aja, seumpama seller tinggal di priuk, dan si buyer di pondok indah, nah Berhubung karena berdua jauh mending di ambil yg tengah aja ketemu di Gajahmada, Taman anggrek, sudirman, Grogol, Gatoto subroto, ..... jd sama2 puas dan tidak ada berat sebelah. (via
Ephraim)
- Untuk buyer juga jangan lupa tentukan, saat COD sudah sepakat bahwa ingin membeli barang yang dijual oleh seller. Jangan hanya sekedar cek and ricek aja. Kasian sellernya...

kecuali bahwa barangnya tidak memuaskan seperti apa yang sudah si seller jelaskan sebelumnya. (via
DitZZer)
- Lebih enaknya dari kedua belah pihak, untuk membawa teman untuk menemani. Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan. Kalau perlu, bawa teman yang mengerti barang yang akan di jual oleh si seller (jika menjadi seorang buyer). Tapi hanya sekedar untuk menemani, bukan untuk menghakimi
- Masalah pembayaran baiknya sudah di tentukan sebelum COD.. Supaya jelas, pake tunai, atm, ato m-banking. Jadi disana nanti tidak kebingungan, atau buyer lupa untuk membawa atm. (via
lanrush)
- Handphone harus dalam keadaan aktif dan tidak sibuk agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan. Si buyer/seller kebingungan untuk menghubungi anda, bertanya anda sedang dimana cuma karena anda sedang menggunakan handphone itu untuk telf pacar anda
- Gunakan baju yang layak. Loh kenapa? Agar terlihat dan membuat orang itu percaya bahwa kita adalah seorang seller/buyer yang tau aturan. Ga mungkinkan COD tapi ga pake baju?

Ada lebih baiknya menggunakan baju KASKUS, ya untuk mempermudah saat bertemu aja. Jadi ga usah nanya-nanya lagi
"Ente yang mana gan? Rame nih!" Nah ada baiknya sebelumnya sudah memberitahu ciri-ciri kita akan menggunakan pakaian apa, warna apa dsb.
- berlaku juga jika ingin tukar tambah barang -
Ada saran sih..
Gimana para seller yg udah recommended membuat Kaos Recommended seller? Berlaku untuk semua recommend seller. Jadi lebih enak tuh diliatnya pas COD 
Jika sudah bertemu. Ada lagi nih tata cara ber-COD!
Tata Krama saat COD
Quote:
1. Tepat waktu! Itu penting banget! Apalagi dari si sellernya, seller ada lebih baiknya sudah ada di tempat sebelum si buyer datang.
2. Dari kedua belah pihak harus ada yang tahu betul lokasi nya. Jangan sampai COD di tempat yang asing. Nanti yang ada tidak akan ketemu-ketemu
3. Disaat si buyer/seller datang. Saling berjabat tangan

dan memperkenalkan diri ditambah dengan sebuah senyuman
4. Cari tempat yang ramai, kalau bisa di tengah-tengah kerumunan orang. (Tapi jangan transaksi sambil berdiri, nanti dikiranya transaksi yang ilegal)
5. Jika takut bahwa si buyer memberikan uang tunai tapi 'palsu', lebih enaknya kita sudah mengabarkan kepada si buyer untuk transaksinya nanti via atm aja untuk terlebih dahulu, agar sama-sama aman. Tapi kalau tidak, ya kita harus saling jujur & percaya aja. Namanya juga jual beli online.
6. Sebagai seorang buyer, kita harus mengecek barang-barangnya terlebih dahulu dengan maksimal, sehingga tidak ada penyesalan di akhirnya. Seller pun juga turut membantu si buyer dalam pengecekan, jangan ada satupun yang ditutup-tutupi. Harus saling terbuka.
7. Ada etika lebih baiknya, seller baru bisa meninggalkan tempat ketika si buyer sudah pergi. Agar tidak dikira menipu. (Menjual barang rusak, lalu kabur)
8. Setelah selesai transaksi, lebih enaknya sambil bercerita seputar KASKUS dan juga dunia FJB. Di akhiri dengan kembali berjabat tangan

ditambahi dengan sebuah senyuman dan kata "Thanks gan, nice share"
9. Jika sudah selesai, ada baiknya buyer memberikan sebuah '
testimonial' untuk barang yang telah dijual oleh si seller

setidaknya juga saling memberikan
GRP (cendol)

sebagai tanda terima kasihnya
10. Kalau seller/buyernya cantik/ganteng :mahos ya bisa berkenalan lebih lanjut lagi tuh


(tapi jangan di terror)

:
Mungkin itu aja sedikit saran, tips & tricks dari seorang nubitol ini seputar COD di FJB atau di online shop lainnya.
Semoga bermanfaat untuk Kaskuser lainnya

Have fun shopping in FJB Kaskus
sumber: tulisan tangan TS
