Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

iskrimAvatar border
TS
iskrim
Fenomena Plat Nomor Belakang 'Menghilang' Ternyata Ini Sebab Dan Akibatnya!


Buat kalian yang sering mengamati kendaraan motor di depan kita terkadang ditemui tidak dilengkapi plat nomor polisi. Kalau alasannya plat dimaksudkan belum turun atau belum keluar seharusnya tidak boleh mengaspal di jalan raya.

Hal ini diatur dalam Undang-Undang (UU) No. 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, ditegaskan bahwa setiap kendaraan wajib dipasang plat nomor, baik itu di depan dan dibelakang. Memang sih dulu pernah ada kasus plat nomor langka karena pasokan plat dari Samsat sendiri sedang terbatas sehingga pemilik kendaraan banyak yang terlambat memilikinya.

Tapi untuk saat ini menurut saya bukan lagi menjadi alasan yang tepat bagi pemilik motor, tapi menurut saya karena ketidak sabaran si pemilik untuk segera 'gas' motornya. Meski dibeli secara cash pun tetap dilarang turun kejalan karena telah melanggar Undang Undang dan bisa saja dikenakan sanksi oleh petugas dilapangan.



Tapi rupanya ada alasan lain yang menurut saya bertujuan untuk menutupi identitas pemiliknya, terlebih penerapan tilang elektronik sudah berjalan maka semakin banyak pengendara dengan sengaja menghilangkan identitas motor dan profil pengendaranya.

Tidak dipasangnya plat nomor pada kendaraan tentu sedikit banyak jadi sulit dilacak identitasnya oleh petugas dilapangan atau masyarakat yang mungkin bisa menjadi saksi mata sebuah kasus dijalan baik itu kasus kejahatan, kecelakaan atau pencurian.

Alasan lain orang dengan sengaja mencopot plat nomor motor menurut teman saya yang masih abege adalah biar terlihat lebih keren, setelah motornya dimodif jadi makin ganteng bila tanpa plat nomor (kadang sengaja disimpan dibagasi atau ditekuk).. dan yang paling epic adalah biar tidak terdeteksi oleh debt collector! Ah, ada-ada saja.

Tapi ada hal lain yang menyebabkan kenapa ada beberapa motor yang entah bagian depan atau belakangnya tidak terpasang plat nomornya menurut saya karena mungkin plat nomor itu jatuh dijalan tanpa sepengetahuan si empunya.

Saya pernah melihat plat nomor tergeletak ditengah jalan, hanya dijepit oleh clip atau cuma dililit karet gelang atau terpasang tapi menggantung dalam keadaan nyaris terlepas.



Padahal sekarang ini dari pihak dealer sendiri sudah memberikan frame plat nomor cukup bagus dan rapih, tapi cara meletakan plat nomor yang hanya diselipkan rawan dilepas orang iseng atau terjatuh karena getaran berkepanjangan.

Frame yang berbahan plastik itu pun nampaknya rawan patah karena faktor tertentu atau tertabrak dari belakang. Plat nomor pun semakin mudah hilang bila si empunya motor tidak peduli (pasang asal saja demi menggugurkan tanggung jawab) atau kurang merawat motornya sehingga ada bagian yang hilang dia tidak peduli.

Padahal (amit-amit) kalau motornya dicuri orang minimal ada saksi mata mengenalinya lewat plat nomor atau kamera CCTV yang bisa melacak keberadaaan motornya, harapan ditemukannya pun jadi cukup besar.

Nah, sekarang gimana dengan plat nomor motormu, gan?




Sebuah opini
Img. Gugel




Copyright © 2016 - 2023 iskrim
All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS
Diubah oleh iskrim 22-02-2023 14:33
TuanLi
isu152
ufo60
ufo60 dan 10 lainnya memberi reputasi
11
4.6K
51
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
:+:+:+:+:Avatar border
:+:+:+:+:
#12
punya saya jatuh....wkwkw
iskrim
iskrim memberi reputasi
1
Tutup